Hadi Tjahjanto Benarkan Akan Dilantik Jadi KSAU Besok

Reporter

Kamis, 12 Januari 2017 08:36 WIB

Marsdya Hadi Tjahjanto. wikipedia.org

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo dikabarkan akan melantik Kepala Staf TNI Angkatan Udara pada Jumat, 13 Januari 2017. Nama yang muncul sebagai pengganti Marsekal Agus Supriatna yang akan pensiun, adalah Marsekal Madya (Marsdya) TNI Hadi Tjahjanto.

Hadi Tjahjanto saat ini menjabat sebagai Inspektorat Jenderal Kementerian Pertahanan. "Informasinya dia (Hadi) akan dilantik," kata Ketua Komisi Pertahanan dan Luar Negeri Dewan Perwakilan Rakyat Abdul Kharis Almasyhari, Rabu, 11 Januari 2016.

Baca:
Panglima TNI Sodorkan 3 Calon KSAU Baru ke Jokowi
Isu Ditegur Jokowi di Rapat, Panglima Gatot: Itu Hoax


Saat dikonfirmasi, Hadi membenarkan bahwa dia akan dilantik sebagai KSAU pada Jumat besok. "Tapi, saya belum tahu jamnya," ujarnya kepada Tempo melalui Whatsapp, Rabu, 11 Januari 2017.

Abdul mengatakan, untuk pelantikan orang nomor satu di Angkatan Udara tersebut, merupakan kewenangan Panglima TNI Gatot Nurmantyo. Untuk itu, ucap dia, Komisi Pertahanan tidak menerima surat pergantian calon KSAU. "Yang terpilih merupakan prajurit terbaik," ujarnya.

Sebelumnya, Panglima TNI Gatot Nurmantyo, mengatakan sudah mengajukan tiga nama pengganti Marsekal Agus Supriatna ke Presiden Joko Widodo. Agus merupakan pejabat yang menduduki posisi tersebut sejak Januari 2015. "Semuanya bintang tiga," katanya di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu, 11 Januari 2016.

Tiga nama yang diusulkan adalah Marsdya Hadiyan Sumintaatmadja yang tengah menjabat Wakil KSAU, Marsdya Hadi Tjahjanto, dan Marsdya Bagus Puruhito yang kini menjabat Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional.

Menurut Gatot, hasil rapat Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi (Wanjakti) TNI tak memberi pertimbangan khusus kepada salah satu calon. "Saya tidak memberikan (pendapat soal) potensi, itu hak prerogatif Presiden. Saya mengajukan, silakan beliau yang memilih," ujarnya.

Gatot belum bisa memastikan kapan pelantikan akan berlangsung. Hal itu menunggu keputusan Jokowi. "Tergantung Presiden, (tunggu) keputusan Presiden (Kepres)."


HUSSEIN ABRI DONGORAN | YOHANES PASKALIS

Baca juga:
GNPF MUI Rencanakan Aksi Besar Lagi pada 11 Februari
Rizieq Akan Penuhi Panggilan Polda Jawa Barat, Asalkan...

Berita terkait

TNI Mutasi dan Rotasi 114 Perwira Tinggi, Kapuspen: Bagian dari Pembinaan, Tak Ada Hubungan dengan Pemilu

23 Januari 2024

TNI Mutasi dan Rotasi 114 Perwira Tinggi, Kapuspen: Bagian dari Pembinaan, Tak Ada Hubungan dengan Pemilu

Kapuspen TNI Brigjen Nugraha Gumilar menyampaikan mutasi dan rotasi terhadap 114 perwira tinggi merupakan bagian dari pembinaan organisasi.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Mutasi 172 Perwira, Pangkogabwilhan III hingga Pangdam Cendrawasih Diganti

3 Mei 2023

Panglima TNI Mutasi 172 Perwira, Pangkogabwilhan III hingga Pangdam Cendrawasih Diganti

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono memutasi dan memberikan promosi jabatan kepada 172 perwira TNI, di antaranya Pangkogabwilhan III

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Rotasi 223 Perwira, Berikut Daftar Beberapa Petinggi yang Bergeser

20 Januari 2023

Panglima TNI Rotasi 223 Perwira, Berikut Daftar Beberapa Petinggi yang Bergeser

Dalam gerbong rotasi yang dilakukan Panglima TNI Yudo Margono, dari 223 perwira, ada nama Laksamana Muda Irvansyah menjadi Pangkogabwilhan.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Andika Perkasa Mutasi Besar-besaran, 180 Perwira Diganti

29 Juni 2022

Panglima TNI Andika Perkasa Mutasi Besar-besaran, 180 Perwira Diganti

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa melakukan mutasi perwira TNI di antaranya penggantian enam jabatan strategis di TNI

Baca Selengkapnya

Andika Perkasa Mutasi 23 Perwira TNI, Kursi Pangkostrad Masih Kosong

23 November 2021

Andika Perkasa Mutasi 23 Perwira TNI, Kursi Pangkostrad Masih Kosong

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa merotasi perwira TNI setelah belum lama ini menjadi orang nomor satu di TNI. 23 Perwira yang mengisi posisi baru

Baca Selengkapnya

Andika Perkasa Mutasi 23 Perwira Tinggi TNI, Ada Pergantian Danjen Kopassus

23 November 2021

Andika Perkasa Mutasi 23 Perwira Tinggi TNI, Ada Pergantian Danjen Kopassus

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa merotasi jabatan 23 perwira TNI dari tiga matra, di antaranya pergantian Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus

Baca Selengkapnya

Sepanjang 2020, Panglima TNI Tercatat 10 Kali Mutasi Jabatan

5 Oktober 2020

Sepanjang 2020, Panglima TNI Tercatat 10 Kali Mutasi Jabatan

Tahun ini, Panglima TNI Mardekal Hadi Tjahjanto juga melakukan pergantian Kepala Staf TNI AD dan Kepala Staf TNI AL.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Mutasi 14 Perwira Tinggi, Jubir: Kebutuhan Organisasi dan Karier

2 Oktober 2020

Panglima TNI Mutasi 14 Perwira Tinggi, Jubir: Kebutuhan Organisasi dan Karier

Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, kembali melakukan mutasi jabatan di lingkungan TNI, kini 14 perwira tinggi TNI dimutasi

Baca Selengkapnya

Panglima Mutasi Perwira TNI, Ada Kepala RSPAD

20 Juni 2020

Panglima Mutasi Perwira TNI, Ada Kepala RSPAD

Mutasi perwira TNI itu terdiri dari 40 perwira tinggi TNI AD, lima perwira tinggi TNI AL dan empat perwira tinggi TNI AU.

Baca Selengkapnya

Mutasi TNI, Bekas Ajudan SBY Ini Jadi Kepala Basarnas

27 Januari 2019

Mutasi TNI, Bekas Ajudan SBY Ini Jadi Kepala Basarnas

Berdasarkan surat Keputusan Panglima TNI, Marsekal Madya Bagus Puruhito, ajudan Presiden SBY pada 2004-2009 akan menduduki jabatan Kepala Basarnas.

Baca Selengkapnya