Pemuda Menjadi Penggerak Perekonomian Nasional

Rabu, 11 Januari 2017 19:54 WIB

Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar meyakini pemuda mempunyai peran besar yang mewarnai setiap episode perjalanan bangsa.

INFO JABAR - Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengatakan pendidikan dasar resimen mahasiswa (menwa) dapat menjadi wahana pembentukan sikap, mental, kemampuan fisik, disiplin, pengetahuan dan keterampilan dasar olah keprajuritan. Menwa juga harus menanamkan nilai-nilai kepada mahasiswa untuk melawan pengaruh buruk narkoba dan paham radikal.


“Menwa harus terus menanamkan nilai-nilai bela negara, terutama menghadapi ancaman zaman kekinian, seperti gempuran narkoba dan paham radikal,” kata Deddy selaku inspektur upacara dalam acara penutupan Pendidikan Dasar Resimen Mahasiswa Mahawarman Gelombang 1 Menwa ITB Tahun 2016/2017.


Acara yang diikuti 200 orang peserta ini diselenggarakan di halaman Gedung Sate Bandung, Rabu, 11 Januari 2017.


Menwa harus menjadi garda terdepan memerangi pelbagai ancaman tersebut karena pemuda adalah kekuatan pembangunan bangsa. Menurutnya, peran serta pemuda senantiasa mewarnai setiap episode perjalanan sejarah bangsa Indonesia.


"Tengok lah bagaimana para pemuda telah menorehkan tinta emas dalam sejarah kebangkitan nasional, 20 Mei 1908. Berlanjut dengan penggalangan Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928 yang akhirnya berbuah manis pada Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus 1945," ucap Deddy.


Advertising
Advertising

Deddy menambahkan, perjuangan tersebut dapat dicapai karena pemuda saat itu menjunjung tinggi nilai-nilai idealisme dan etos perjuangan yang tinggi, rela berjuang tanpa pamrih, berani berkorban, pantang menyerah, bersatu padu, dan cinta tanah air. Nilai-nilai itu masih relevan untuk diteladani dan diaktualisasikan para pemuda saat ini dan masa mendatang.


Deddy menyatakan 61,8 juta orang atau sekitar 24,5 persen dari total jumlah penduduk Indonesia saat ini adalah pemuda usia 16-30 tahun. Adapun di Jawa Barat terdapat sekitar 12 juta penduduk usia 15-30 tahun. Pada tahun 2020 sampai 2035, Indonesia diprediksi akan mendapat bonus demografi dengan jumlah usia produktif diperkirakan mencapai 64 persen. Jumlah pemuda tersebut ia yakini akan menjadi kekuatan penggerak perekonomian nasional.


“Karena itu, pembangunan kepemudaan memiliki peran yang sangat strategis agar tercipta pemuda-pemudi harapan bangsa yang memiliki keunggulan komparatif, kompetitif, dan memiliki visi yang besar untuk membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa besar dan berdikari (berdiri di atas kaki sendiri),” ujarnya.(*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya