3 Alasan PTUN Kabulkan Cagar Budaya Rumah Bung Tomo Dihapus  

Reporter

Rabu, 11 Januari 2017 16:30 WIB

Polrestabes Surabaya gelar identifikasi di eks markas radio Bung Tomo, Rabu, 11 Mei 2016. TEMPO/MOHAMMAD SYARRAFAH

TEMPO.CO, Jakarta - Pengadilan Tata Usaha Negeri Surabaya mengabulkan permohonan PT Jayanata atas penghapusan Surat Keputusan Cagar Budaya bekas bangunan rumah radio Bung Tomo di Jalan Mawar 10, Surabaya, Jawa Timur. PT Jayanata, selaku pemohon, merupakan pemilik tempat dan bangunan bersejarah tersebut.

“Keputusan itu sudah keluar sejak 15 Desember 2016,” kata Ketua PTUN Surabaya, Liliek Eko Poerwanto, saat dihubungi Tempo, Rabu, 11 Januari 2017. Eko, yang merupakan ketua majelis hakim dalam perkara tersebut, mengatakan ada tiga pertimbangan yang membuat dirinya mengabulkan permohonan itu.

Baca:
Dewan Desak Pemerintah Surabaya Beli Rumah Lahir Bung Karno
Markas Radio Bung Tomo Dirobohkan, PT Jayanata: Sudah Rapuh

Pertama, ada peraturan yang menyebutkan syarat terhapusnya cagar budaya adalah ketika bangunan yang dimaksudkan sudah terhapus. Kedua, dari kesaksian dinas terkait yang menangani masalah cagar budaya menyatakan bangunan tersebut sudah hancur tanpa bekas. “Sehingga syarat terhapusnya cagar budaya sudah terpenuhi,” ujarnya.

Pertimbangan ketiga, menurut dia, PT Jayanata sudah meminta pencabutan SK Cagar Budaya kepada Pemerintah Kota Surabaya, selaku termohon, sebelum pemohon mengajukan pencabutan kepada PTUN Surabaya. “Karena termohon tidak merespons permohonan itu selama 10 hari kerja, maka dianggap dikabulkan.”

Selain itu, Eko menambahkan, SK Cagar Budaya atas bangunan bekas rumah radio Bung Tomo sudah dikeluarkan Wali Kota Surabaya jauh sebelum Wali Kota Tri Rismaharini. Dengan begitu, kata dia, Pemerintah Kota Surabaya tak bisa melakukan upaya hukum ke atas karena keputusan itu sudah mengikat dan berkekuatan hukum.

Dengan keluarnya keputusan itu juga, upaya Pemkot Surabaya untuk membangun kembali rumah radio Bung Tomo yang sudah rata dengan tanah tersebut sulit terwujud. Kasus yang kini ditangani Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya itu mulai ramai setelah PT Jayanata membongkar bangunan tersebut pada Mei 2016. Pembongkaran itu banyak diprotes oleh para pemerhati sejarah.

NUR HADI



Berita terkait

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

2 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

4 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

18 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

38 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Kresna Life di PTUN, OJK Ajukan Banding

45 hari lalu

Dikalahkan Kresna Life di PTUN, OJK Ajukan Banding

OJK akan mengajukan banding atas kasusnya melawan Kresna Life.

Baca Selengkapnya

Gratis, Tour de Kotabaru Ajak Wisatawan Lari Santai Lintasi Heritage Yogyakarta Pekan Ini

19 Februari 2024

Gratis, Tour de Kotabaru Ajak Wisatawan Lari Santai Lintasi Heritage Yogyakarta Pekan Ini

Kotabaru di masa silam merupakan permukiman premium Belanda yang dibangun Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono VII sekitar 1877-1921.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya

Baca Selengkapnya

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.

Baca Selengkapnya

Makam Korban Pembantaian Rawagede Ditetapkan Jadi Cagar Budaya

26 Januari 2024

Makam Korban Pembantaian Rawagede Ditetapkan Jadi Cagar Budaya

Kompleks pemakaman korban tragedi pembantaian Rawagede ditetapan menjadi cagar budaya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kampung Majapahit Mojokerto, Ini Daya Tariknya

23 Januari 2024

Mengenal Kampung Majapahit Mojokerto, Ini Daya Tariknya

Berikut daya tarik Kampung Majapahit, Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Apa saja?

Baca Selengkapnya