Tagar #Jokowi212, Apresiasi Netizen untuk Jokowi

Reporter

Editor

Sugiharto

Jumat, 2 Desember 2016 18:26 WIB

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menyapa umat muslim usai mengikuti salat Jumat bersama peserta aksi damai Bela Islam Jilid III di kawasan Monas, Jakarta 2 Desember 2016. Aksi yang digelar sejak pukul 08:00 ini akan berakhir pada pukul 13:00. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo ikut salat Jumat bersama dengan peserta Aksi Bela Islam III di Lapangan Monas, Jumat, 2 Desember 2016, diapresiasi oleh netizen.

Tagar #Jokowi212 masuk menjadi trending topik di media sosial twitter. "#Jokowi212 Jokowi memang mantap," cuit akun @MirzaaRamli, Jumat.

"Faktanya Pak Presiden memang Merakyat dan Untuk Rakyat #Jokowi212," tulis akun @Fakta.

Tak hanya cuitan, netizen juga mengapresiasi kedatanan Jokowi dengan membuat meme dan gambar yang menarik. Tampak di salah satu akun memposting gambar angka 212, dimana angka 1-nya diubah menjadi siluet gambar Jokowi yang memegang payung.

Baca: Setelah Jaket Jokowi, Kasaeng Sebut Payung Biru Bakal Tren

"Biar hujan. Bapak no 1 di indonesia kita ini tetap datang menghadiri aksidamai dan ikut serta sholat jumat. Kerennn #Jokowi212," cuit @SuaimanKoto melengkapi gambar yang ia posting itu.

Jokowi mengikuti salat Jumat berjamaah didampingi oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Kepala Kepolisian Jenderal Tito Karnavian. Sejumlah ulama dan tokoh masyarakat juga ikut berada di barisan belakang Jokowi. Di antaranya Rizieq Shihab, Marzuki Ali, Hidayat Nur Wahid, dan lainnya.

Baca: 10 Orang yang Ditangkap Jadi Tersangka

Kedatangan Jokowi sebelumnya mendapatkan respon positif dari massa. Mereka menyerukan takbir dan mengepalkan tangan ke udara. Massa juga kian merangsek menuju mimbar podium. Mereka bergemuruh riuh rendah. "Takbir, takbir," kata Jokowi mengajak massa.

Presiden juga berpesan agar nanti mereka meninggalkan aksi dengan tertib. Jokowi sama sekali tak menyinggung terkait dengan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Basuki Tjahaja Purnama. Jokowi hanya berpidato singkat mengucapkan terima kasih kepada massa yang rela datang dari daerah ke Jakarta.

INGE KLARA

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

1 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

2 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

2 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

2 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

3 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

4 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

5 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

5 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

8 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

8 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya