Pola Hidup Sehat Terus Dikampanyekan di Lombar  

Kamis, 1 Desember 2016 16:40 WIB

Tanpa hidup sehat, tidak mungkin masyarakat beraktivitas dan berusaha, baik di bidang ekonomi maupun sosial.

INFO NASIONAL - Bupati Lombok Barat (Lombar) H. Fauzan Khalid mengatakan akan terus mengampanyekan pola hidup sehat di seluruh wilayah Lombar dengan dukungan dari semua elemen masyarakat. Sebab, menurut dia, kesehatan merupakan modal dasar yang sangat penting.

“Sebab, tanpa kesehatan, manusia tidak akan bisa mencapai hampir semua tujuan hidupnya,” ujar Fauzan saat membuka acara Sosialisasi Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) di Ruang Sidang DPRD Lombar, Kamis, 1 Desember 2016. Hadir dalam acara itu Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Ermalina, Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI, Kepala Dinas Kesehatan Lombar Sahnan Rahman Putra, serta para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Fauzan berharap para pemuka agama dan pemuka masyarakat di Lombar ikut mensosialisasikan program Gerakan Masyarakat Sadar Gizi (Germadazi) yang sudah dicanangkan pemerintah. Selain itu, di Lombar dicanangkan open-defecation free (ODF), yaitu gerakan setop bebas membuang air besar di sembarang tempat. “Ke depannya, saya berharap seluruh wilayah yang ada di Lombar bisa ODF,” tuturnya.

Menurut Fauzan, tanpa hidup sehat, tidak mungkin masyarakat beraktivitas serta berusaha, baik di bidang ekonomi maupun sosial. Karena itu, kata Fauzan, kegiatan sosialisasi Germas ini sangat penting dan strategis untuk dapat menciptakan manusia-manusia yang lebih sehat, bugar, dan selalu semangat menjalankan fungsi dan tugasnya. “Lebih-lebih sekarang ini, kondisi masyarakat serta tren penyakit yang ada di tengah masyarakat. Kalau dilihat secara fisik memang terlihat sehat. Tapi sering kali di balik kesehatan yang tampak di masyarakat, ada terdapat banyak penyakit,” katanya.

Ia mengutarakan, dulu penyakit yang ada di tengah masyarakat lebih didominasi penyakit yang bersifat menular, seperti penyakit koreng. Namun, seiring dengan perkembangan zaman serta perkembangan kesadaran masyarakat Indonesia, penyakit seperti itu sudah hampir tidak ditemukan di tengah masyarakat. Saat ini, penyakit yang ada di masyarakat lebih banyak disebabkan oleh gaya hidup atau pola hidup yang tidak sehat. Pola hidup tidak sehat biasanya berawal dari kebiasaan tidak berolahraga dan sebagainya. “Karena itu, saya mengajak seluruh masyarakat Lombar melakukan hal-hal yang baik dan pola hidup sehat secara konsisten,” ujar Fauzan.

Sementara itu, Ermalina mengatakan, Gerakan Masyarakat Sehat ini tidak akan pernah bisa terlaksana kalau hanya dilakukan pemerintah. Sebab, aparat yang ada di pemerintah sendiri sangat terbatas. “Yang bisa membuat kegiatan ini sempurna adalah keterlibatan dari masyarakat juga,” katanya. (*)

Berita terkait

Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

23 hari lalu

Lebaran Topat Lombok Barat Akan Diadakan di Pantai Tanjung Bias

Lebaran Topat tahun ini akan digelar pada hari Rabu, 17 April 2024

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Touring Motoran, Nikmati Keindahan Pantai Sekotong di Kabupaten Lombok Barat

18 September 2022

Touring Motoran, Nikmati Keindahan Pantai Sekotong di Kabupaten Lombok Barat

Peserta touring ini dimanjakan dengan pemandangan pesisir Pantai Sekotong yang membentang sepanjang jalan dengan pesona pasir putih indah.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Ribuan Pesepeda Ramaikan Senggigi Cycling Day Sambil Nikmati Panorama Indah

28 Agustus 2022

Ribuan Pesepeda Ramaikan Senggigi Cycling Day Sambil Nikmati Panorama Indah

Fauzan mengatakan bahwa Senggigi Cycling Day merupakan bentuk kolaborasi dan kerjasama semua pihak dalam memajukan kawasan wisata itu.

Baca Selengkapnya

Touring Kemerdekaan Sambil Menikmati Indahnya Senja di Pantai Senggigi

14 Agustus 2022

Touring Kemerdekaan Sambil Menikmati Indahnya Senja di Pantai Senggigi

Bupati Fauzan mengharapkan kawasan wisata Senggigi dapat ramai kembali agar sektor ekonomi dan usaha di Kabupaten Lombok Barat bergerak kembali.

Baca Selengkapnya

Turis Mancanegara Ikut Peresean di Desa Peresak Lombok Barat

8 Agustus 2022

Turis Mancanegara Ikut Peresean di Desa Peresak Lombok Barat

Pria asal Australia ini berharap atraksi budaya seperti Peresean bisa tetap digelar untuk memberikan tontonan bagi wisatawan yang berkunjung.

Baca Selengkapnya

Bangkitkan Kembali Pariwisata, Bupati Lombok Barat dan Pelaku Wisata Gagas Senggigi Cycling Day

30 Juli 2022

Bangkitkan Kembali Pariwisata, Bupati Lombok Barat dan Pelaku Wisata Gagas Senggigi Cycling Day

Gagasan Senggigi Cycling Day itu muncul kala Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid bertemu dengan pelaku usaha wisata di daerah itu.

Baca Selengkapnya

Tari Gandrung dan Ketangkasan Pepadu Sasak Bangkitkan Pariwisata di Lombok Barat

10 Juli 2022

Tari Gandrung dan Ketangkasan Pepadu Sasak Bangkitkan Pariwisata di Lombok Barat

Tari Gandrung sukses mengundang masyarakat sekitar dan wisatawan mancanegara untuk datang dan menikmati suguhan kesenian khas Lombok tersebut.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Bikin Vlog dari Atas Jeep di Desa Wisata Buwun Sejati NTB

27 Juni 2022

Sandiaga Uno Bikin Vlog dari Atas Jeep di Desa Wisata Buwun Sejati NTB

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyasikan penampilan dalang cilik, karapan sapi, hingga minum kopi legendaris Aik Nyet.

Baca Selengkapnya