Marak Pencurian Kayu, Separuh Lebih Hutan di NTB Kritis  

Reporter

Selasa, 4 Oktober 2016 18:21 WIB

Ilustrasi hutan di Indonesia. Greenpeace.org

TEMPO.CO, Mataram - Dari 1.071.722 hektare hutan di Nusa Tenggara Barat, lebih dari separuh, atau 555. 427 hektare, merupakan lahan kritis. Rinciannya, 154.358 hektare kategori kritis dan 401.609 hektare agak kritis. Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat bekerja sama dengan Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat, Komando Resor Militer 162 Wirabhakti, dan Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Barat memperkuat penegakan hukum untuk memberantas tindak perusakan hutan.

Kepala Dinas Kehutanan Nusa Tenggara Barat Husnanidiaty Nurdin mengatakan dalam sebulan terakhir ini pihaknya sudah menindak 27 kasus yang menyangkut 1.817 batang kayu jati log dan 2.946 batang kayu jati olahan di Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Dompu. "Ini terjadi karena pembalakan liar dan perdagangan ilegal," kata Husnanidiaty, Selasa, 4 Oktober 2016.

Selama ini, luas hutan di Nusa Tenggara Barat mencapai 1.071.722 hektare, yang terdiri atas hutan lindung seluas 449.141 hektare, hutan produksi 448.946 hektare, dan hutan konservasi 173.636 hektare.

Menurut Husnanidiaty, kerusakan hutan harus ditekan karena jika terjadi hujan deras berpotensi menimbulkan tanah longsor. Selain ancaman bencana, kerusakan hutan telah menyebabkan flora dan fauna menjadi langka, rusaknya habitat, dan turunnya potensi kawasan.

Husnanidiaty juga menengarai adanya kepemilikan lahan di dalam hutan yang diperkuat dengan adanya sertifikat tanah. "Karenanya, kami minta laporan masyarakat jika terjadi kepemilikan lahan di dalam hutan," ujarnya.

Soal kesejahteraan masyarakat di sekitar hutan, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat melakukan penguatan kelembagaan. Mereka membentuk 11 unit Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) yang merupakan penggabungan 20 KPH sebelumnya.

SUPRIYANTHO KHAFID

Berita terkait

Polemik Pemutihan Lahan Sawit Ilegal di Kawasan Hutan, Ini Penjelasan Menteri Airlangga

31 hari lalu

Polemik Pemutihan Lahan Sawit Ilegal di Kawasan Hutan, Ini Penjelasan Menteri Airlangga

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan alasan pemerintah memutihkan lahan sawit ilegal di kawasan hutan.

Baca Selengkapnya

365 Perusahaan Ajukan Pemutihan Lahan Sawit Ilegal di Kawasan Hutan

31 hari lalu

365 Perusahaan Ajukan Pemutihan Lahan Sawit Ilegal di Kawasan Hutan

Ratusan perusahaan pemilik lahan sawit ilegal di kawasan hutan mengajukan pemutihan.

Baca Selengkapnya

Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Dipercepat, Target Rampung 30 September 2024

31 hari lalu

Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Dipercepat, Target Rampung 30 September 2024

Pemerintah mempercepat program pemutihan lahan sawit ilegal di kawasan hutan. Ditargetkan selesai 30 September 2024.

Baca Selengkapnya

Pengelolaan Hutan Didominasi Negara, Peneliti BRIN Usul Cegah Deforestasi melalui Kearifan Lokal

31 hari lalu

Pengelolaan Hutan Didominasi Negara, Peneliti BRIN Usul Cegah Deforestasi melalui Kearifan Lokal

Masyarakat yang tinggal di sekitar hutan seringkali tidak mendapatkan hak akses yang cukup untuk memanfaatkan sumber daya di dalamnya.

Baca Selengkapnya

Tingkat Deforestasi Tinggi, Kawasan Hutan IKN Baru 16 Persen dari Target 65 Persen

33 hari lalu

Tingkat Deforestasi Tinggi, Kawasan Hutan IKN Baru 16 Persen dari Target 65 Persen

Kondisi hutan di IKN yang sudah ditetapkan sebagai kawasan lindung masih jauh dari kondisi ideal.

Baca Selengkapnya

Hari Hutan Internasional: Laju Deforestasi Hutan Tiap Tahun Mengkhawatirkan

37 hari lalu

Hari Hutan Internasional: Laju Deforestasi Hutan Tiap Tahun Mengkhawatirkan

Hari Hutan Internasional diperingati setiap 21 Maret. Sejarahnya dimulai 2012 yang diprakarsai oleh PBB untuk membantu dan mendukung konservasi hutan

Baca Selengkapnya

Agar Dilirik Wisatawan, Taman Hutan Raya Bunder Gunungkidul Diusulkan Digarap Sistem Blok

38 hari lalu

Agar Dilirik Wisatawan, Taman Hutan Raya Bunder Gunungkidul Diusulkan Digarap Sistem Blok

Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyiapkan pengelolaan Taman Hutan Raya Bunder di Kabupaten Gunungkidul dengan sistem blok.

Baca Selengkapnya

OIKN Klaim 65 Persen Kawasan IKN akan Menjadi Hutan Tropis

40 hari lalu

OIKN Klaim 65 Persen Kawasan IKN akan Menjadi Hutan Tropis

Kepala Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengatakan 65 persen kawasan IKN akan bisa dijadikan hutan tropis kembali.

Baca Selengkapnya

Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

41 hari lalu

Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

Saat sedang pergi ke hutan atau gunung dan bertemu harimau, sebaiknya jangan panik. Berikut beberapa tips menyelamatkan diri saat bertemu harimau.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Hutan Kerap Terjadi di Sumatera dan Kalimantan, Ini Cara Antisipasi Karhutla

56 hari lalu

Kebakaran Hutan Kerap Terjadi di Sumatera dan Kalimantan, Ini Cara Antisipasi Karhutla

Kebakaran hutan kerap terjadi di beberapa daerah di Pulau Sumatera dan Kalimantan. Bagaimana cara mengantisipasinya?

Baca Selengkapnya