Sempat Lumpuh, Begini Geliat RSUD Garut  

Reporter

Senin, 26 September 2016 16:15 WIB

Petugas menghancurkan sisa pondasi di perkampungan yang sudah rata dengan tanah tersapu banjir bandang di pinggir Sungai Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, 22 September 2016. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Garut - Rumah Sakit Umum Daerah dr Slamet, Garut, Jawa Barat, kembali beroperasi melayani pasien. Pascabanjir rumah sakit milik pemerintah daerah ini sempat lumpuh selama lima hari karena terendam air dan lumpur.

Sejumlah poliklinik telah dibuka untuk memberi layanan kepada warga. Namun, pada hari pertama ini tidak terlihat penumpukan pasien seperti hari biasanya. Kerugian rumah sakit akibat banjir bandang ini mencapai Rp 50 miliar. “Poli gigi yang belum bisa beroperasional karena alat dental unit rusak,” ujar Direktur Rumah sakit Umum Daerah dr Slamet, Garut, Maskut Farid, Senin, 26 September 2016.

Menurut dia, semua pelayanan sudah bisa dilaksanakan, mulai dari instalasi gawat darurat, intensive care unit (ICU), Instalasi Bedah Sentral (IBS), hingga ruang rawat inap. Namun, pelayanan ICU dan IBS belum dapat dilaksanakan dengan maksimal. “Kita hanya melayani pasien yang gawat saja, kalau pasiennya berat akan kita rujuk ke Bandung,” ujarnya.

Belum maksimalnya pelayanan ini, kata Maskut, karena sejumlah peralatan kesehatan masih mengalami kerusakan. Peralatan yang dibutuhkan saat ini yakni alat bantu kedokteran, seperti alat sterilisasi, linen, alat bedahnostik, radiologi, dan peralatan laboratorium. Pelayanan baru akan maksimal bila semua peralatan sudah siap. “Kita akan mengajukan ke Badan Penanggulangan Bencana terkait peralatan yang dibutuhkan agar cepat tersedia,” ucapnya.

Simak:
Habiburokhman Cs Minta KPUD Publikasikan Tes Kejiwaan Calon
Mengejutkan, Gadis Ini Berkedip Setelah 300 Tahun Kematiannya
Agus Menjawab Dugaan Cedera Punggung dan Karier Militernya

Selain itu, rumah sakit mengalami kekosongan persediaan obat. Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan pasien saat ini, pihak rumah sakit mengandalkan obat dari bantuan farmasi. Bila obat tersebut tidak ada, pihak rumah sakit membelinya di apotek luar. Namun meski begitu, Maskut mengaku kebutuhan obat untuk pasien saat ini tidak terbengkalai.

Meski telah dibuka, proses pembersihan lumpur di sekitar rumah sakit masih terus dilakukan. Bahkan sisa-sia lumpur juga masih terlihat. Karena itu, sejumlah mobil pemadam kebakaran membantu membersihkan lumpur dengan cara disiram.

Akibat lumpuhnya rumah sakit ini, sejumlah puskesmas, poliklinik, dan rumah sakit di Garut, kebanjiran pasien miskin. Alasannya karena hampir 60 persen pasien BPJS kelas tiga banyak berobat ke RSUD.

Baca: Kapolri Janji Selidiki Penyebab Banjir Garut

Salah seorang pasien, Mawardi, 63 tahun, warga Kelurahan Suci Kaler, Kecamatan Karangpawitan, mengaku sempat kesulitan saat RSUD berhenti beroperasi. Alasannya karena dia telah mendapatkan jadwal kontrol pemeriksaan dokter dan laboratorium. Akhirnya dia pun terpaksa berobat ke rumah sakit swasta. “Terpaksa saya periksa ke Rumah Sakit Nurhayati, karena disini tutup," ujar Mawardi saat menunggu antrean di laboratorium RSU dr Slamet.

Mawardi bersyukur hari ini rumah sakit kembali dibuka. Ia mendapat informasi tersebut dari sejumlah media massa. Meski masih ada endapan lumpur di halaman rumah sakit, aktivitas pelayanan sudah bisa dilakukan.

Pada hari ini juga sejumlah sekolah yang terdampak banjir bandang mulai melaksanakan kegiatan belajar-mengajarnya. Pada banjir bandang kemarin, sedikitnya terdapat sebelas sekolah terendam. Sedangkan siswa yang terdampak tercatat 2.000 lebih, enam orang meninggal dan empat orang hilang.

Simak: Banjir di Depok Terjadi Akibat Tata Kota Semrawut

Seperti halnya di Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Tarogong Kidul. Pada hari pertama ini, pihak sekolah mendata siswa yang terkena banjir. Seusai upacara, para siswa langsung masuk kelas, sebelum memulai pelajaran para siswa terlihat hanya berbagi cerita dengan dan guru dan siswa lainnya terkait dengan bencana banjir. “Upaya ini kami lakukan untuk memulihkan mental siswa, supaya mereka siap untuk belajar kembali,” ujar Kepala SMPN 3 Tarogong Kidul Haliman.

Menurut dia, kondisi sekolah yang masih berantakan juga dapat mempengaruhi konsentrasi siswa. Karena itu dia mengaku pembelajaran baru akan efektif selama satu pekan ke depan. “Banyak peralatan belajar yang terendam, seperti perpustakaan semua bukunya hancur,” ujar Haliman.

Hingga berita ini ditulis, tim SAR kembali menemukan korban banjir di Waduk Jati Gede, Sumedang. Korban yang ditemukan ini berjenis kelamin perempuan. Korban dibawa ke rumah sakit TNI Guntur untuk diidentifikasi.

SIGIT ZULMUNIR

Berita terkait

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

5 jam lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

8 jam lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

8 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

18 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

22 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Korban Bencana Banjir Bandang Gorontalo Terkendala Arus Deras dan Gelapnya Malam

26 hari lalu

Evaluasi Korban Bencana Banjir Bandang Gorontalo Terkendala Arus Deras dan Gelapnya Malam

Tim Tagana Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo, kesulitan melakukan evakuasi korban bencana banjir yang menerjang enam desa tadi malam.

Baca Selengkapnya

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

27 hari lalu

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

Kepala Terminal Leuwipanjang Kota Bdung Asep Hidayat mengatakan, kenaikan jumlah penumpang di arus mudik Lebaran terpantau sejak H-7.

Baca Selengkapnya

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

53 hari lalu

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

Pakar ITB menengarai kemunculan monyet ekor panjang di Bandung akibat kerusakan habitat asli. Populasi mamalia itu juga tergerus karena perburuan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

4 Maret 2024

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

Macaca Fascicularis atau di Indonesia lebih dikenal monyet ekor panjang kerap bertindak agresif pada manusia, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

3 Maret 2024

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

Monyet turun gunung, termasuk monyet ekor panjang ini disebut-sebut menjadi pertanda akan terjadi suatu peristiwa, apa itu?

Baca Selengkapnya