Direktur Narkoba Polda Bali Diduga Lakukan Pemerasan  

Selasa, 20 September 2016 14:15 WIB

TEMPO/ Machfoed Gembong

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Narkoba Kepolisian Daerah Bali Komisaris Besar Franky H. Parapat diduga melakukan pemerasan terkait dengan tujuh kasus narkoba yang nilainya di bawah 0,5 gram. Franky diduga meminta uang Rp 100 juta kepada masing-masing pengedar narkoba, dan meminta satu unit mobil Toyota Fortuner tahun 2016 kepada warga Belanda yang tersangkut kasus narkoba.

Kepala Subbidang Penerangan Masyarakat Polda Bali Ajun Komisaris Besar Sri Harmiti mengatakan kasus tersebut saat ini sedang ditangani Pengamanan Internal (Paminal) Markas Besar Kepolisian RI. "Paminal Mabes Polri sudah menghadap dan seizin bapak Kapolda melakukan verifikasi, pengawasan atau crosscheck terkait laporan yang menyangkut Dirnarkoba Kombes Franky," katanya di Mapolda Bali, Selasa, 20 September 2016.

Paminal Mabes Polri mengamankan bukti rekaman pada 17 Agustus 2016 yang isinya memerintahkan anggota polisi 'berdamai' untuk kasus narkoba yang barang buktinya di bawah 1 gram. Saat ini, tim Paminal Mabes masih melakukan pemeriksaan di Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Bali terhadap Kepala Subdirektorat 2 dan Kepala Subdirektorat 3, serta Bendahara Satuan Kerja (Bensat) Direktorat Reserse Narkoba Polda Bali.

Selain kasus narkoba, Franky diduga terlibat kasus pemotongan dana Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2016. Dalam kasus itu Paminal mengamankan barang bukti uang sebanyak Rp 50 juta di berangkas Bensat. Sri menjelaskan saat ini Kombes Franky masih menjalani pemeriksaan. "Saat ini masih didalami oleh tim Mabes Polri. Belum ada operasi tangkap tangan (OTT), tapi masih verifikasi dan pengawasan," ujarnya.

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

Demo Dukung Palestina di Kampus AS Diberangus Polisi, PM Bangladesh: Sesuai Demokrasi?

4 jam lalu

Demo Dukung Palestina di Kampus AS Diberangus Polisi, PM Bangladesh: Sesuai Demokrasi?

Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina mengkritik pemerintah Amerika Serikat atas penggerebekan terhadap protes mahasiswa pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

6 jam lalu

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

Kepolisian Philadelphia menolak permintaan Universitas Pennsylvania untuk membubarkan paksa perkemahan mahasiswa pendukung demo Palestina

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

13 jam lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

17 jam lalu

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

Sekitar 300 demonstran pro-Palestina di Universitas Colombia ditahan polisi setelah unjuk rasa mulai mengganggu proses belajar-mengajar.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

1 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

1 hari lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

1 hari lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

1 hari lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

1 hari lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

3 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya