Kisah Penyandang Tunanetra yang Jatuh-Bangun Berjuang Pergi Haji

Reporter

Editor

Rabu, 24 Agustus 2016 08:36 WIB

Ilustrasi.

TEMPO.CO, Surabaya - Imam Suhandri bin Towo Rejo, 50 tahun, tak patah arang mengumpulkan tabungan demi pergi haji. Tekad calon haji kloter 35 asal Kabupaten Mojokerto itu sudah bulat walau matanya tak bisa lagi melihat. Ia menjadi penyandang tunanetra sejak berusia 5 tahun.

Perjuangan untuk pergi haji tak mudah. Ia pernah batal berangkat naik haji gara-gara ditipu kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH). Uang pendaftaran haji yang dia setor pada 2009 raib dibawa kabur pimpinan KBIH Roudloh Mojokerto. “Akhirnya, saya mengurus lagi tahun 2013. Alhamdulillah, saya bisa pergi berhaji tahun ini,” katanya saat ditemui Tempo di Asrama Haji Sukolilo, Selasa, 23 Agustus 2016.

Imam lahir di Bolorejo, Desa Mojojajar, Kecamatan Kemlaki, Kabupaten Mojokerto. Kebutaan yang ia idap disebabkan oleh demam tinggi atau dalam bahasa lokal disebut gabak. Penyakit itu menyerang saraf matanya.

Namun Imam tak patah semangat dalam menuntut ilmu agama. Ia mengenyam pendidikan di Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, hingga mampu membaca Al-Quran pada usia 19 tahun. "Saya belajar selama enam tahun sampai akhirnya hafal Al-Quran," ucapnya.

Karena sempat ditipu KBIH, ia kembali berusaha keras menyisihkan uang untuk pergi haji. Sehari-hari, ia berprofesi sebagai penyembuh dengan metode alternatif dan memijat. Tak jarang ia dipanggil untuk mengisi ceramah dalam acara hajatan. "Uang dari hasil memijat saya tabung ke KBIH Armina di Mojokerto,” ujar Imam, yang kini tinggal di Desa Beton, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik.

Selama berhaji nanti, Imam akan didampingi H Suyono dan Hj Ayu, pasiennya yang sudah dianggap saudara. Ia mengaku tak membawa tongkat atau kursi roda untuk mobilitasnya. Namun dia akan dituntun ke mana saja oleh pasangan suami-istri tersebut. “Yang penting ikhlas dan niat tidak boleh setengah-setengah untuk menjadi tamu Allah. Insya Allah berangkat,” tuturnya.

ARTIKA RACHMI FARMITA




Berita terkait

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

10 jam lalu

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

Bandara Adi Soemarmo Solo tidak lagi menyandang status sebagai bandara internasional. Tapi tetap layani penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

2 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

4 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

5 hari lalu

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

Visa Haji merupakan visa untuk warga negara Indonesia yang akan pergi menjalankan ibadah haji, selain itu ada beberapa visa lainnya.

Baca Selengkapnya

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

5 hari lalu

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

Kementerian Agama sedang menyiapkan dokumen dan memproses visa jemaah haji regular Indonesia.

Baca Selengkapnya

Marak Tawaran Haji Tanpa Antre di Medsos, Kemenag: Hanya Visa Haji yang Bisa Digunakan

6 hari lalu

Marak Tawaran Haji Tanpa Antre di Medsos, Kemenag: Hanya Visa Haji yang Bisa Digunakan

Masyarakat diimbau tidak tergiur dan tertipu oleh tawaran haji dengan visa ummal (pekerja), ziarah (turis), atau lainnya.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Bakal Terapkan Layanan Fast Track untuk Pemberangkatan Jemaah Haji Tahun Ini

7 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Bakal Terapkan Layanan Fast Track untuk Pemberangkatan Jemaah Haji Tahun Ini

Bandara Adi Soemarmo Solo menjadi satu dari tiga bandara di Indonesia yang akan menerapkan layanan Fast Track, untuk pemberangkatan jemaah haji.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

10 hari lalu

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

Meski sama-sama berlaku tiga bulan, ada perbedaan aturan visa umrah yang lama dengan yang baru.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

18 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

20 hari lalu

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

Bandara Dhoho di Kediri resmi beroperasi pada 5 April 2024. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya