Ribuan Pelayat Antar Syaukani ke Peristirahatan Terakhir  

Reporter

Editor

Zed abidien

Kamis, 28 Juli 2016 19:03 WIB

Syaukani Hassan Rais. TEMPO/Yosep Arkian

TEMPO.CO, Tenggarong - Rumah duka mantan Bupati Kutai Kartanegara Syaukani bin Jasan Rais dipadati pelayat, Kamis, 28 Juli 2016, sejak pagi. Mereka berkumpul di halaman rumah Syaukani di Jalan Mulawarman, Kota Tenggarong.

Sekitar pukul 10.00 Wita, jasad Syaukani dimakamkan. Ribuan pelayat yang mengantar tampak mengular memadati Jalan Mulawarman. Jasad Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apkasi) pertama ini dibawa dengan mobil ambulans. Sedangkan pelayat ada yang berjalan kaki dan berkendara.

Jasad Syaukani dimakamkan di kuburan Muslimin Kelambu Kuning, Jalan Kelurahan Melayu, Tenggarong. "Syaukani dikubur bersebelahan dengan orang tuanya," kata salah seorang kerabat.

Pemakaman Kelambu Kuning merupakan pekuburan umum. Tapi ada kerabat Syaukani di Kutai yang dimakamkan di pekuburan ini.

Putri Syaukani yang saat ini menjabat Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari, setia mengantar ayahnya hingga ke liang lahat. Rita merasa sangat kehilangan sosok panutannya. "Saya yang paling dekat dengan Bapak. Saya sempat tak mengikhlaskan Bapak pergi, tapi Ibu dan keluarga semua merelakan. Saya akhirnya mengikhlaskan dan tiga jam setelah itu Bapak mengembuskan napas terakhir," katanya.

Menurut dia, Syaukani bin Hasan Rais mulai sakit tujuh tahun lalu. Semua diawali ketika Syaukani menderita serangan jantung dan stroke. Rita mengaku tak tahu penyakit yang membuat ayahandanya berpulang. "Saat dirawat selama empat hari itu sempat akan diobservasi tapi kondisinya tak memungkinkan hingga meninggal dunia," kata Rita.

Seusai dimakamkan, pelayat masih terus berdatangan ke kuburan Syaukani. Warga Kutai Kartanegara dari berbagai daerah berdatangan. Mereka datang untuk mengucapkan belasungkawa kepada keluarga besar Syaukani.

Karangan bunga juga tampak membanjiri rumah duka. Karangan bunga itu datang dari ratusan perusahaan yang beroperasi di Kukar, juga dari para pejabat daerah. Dari deretan karangan bunga, ada nama Aziz Syamsuddin, Sekretaris Fraksi Golkar DPR RI. "Ucapan belasungkawa datang dari berbagai pihak, termasuk rekan Bapak di Partai Golkar, seperti Bapak Aburizal Bakrie dan Bapak Luhut Binsar Pandjaitan, juga turut mengucapkan belasungkawa," ujar Rita.

Syaukani bin Hasan Rais meninggal pada Rabu, 27 Juli 2016. Mantan Bupati Kutai Kartanegara ini meninggal di usia 67 tahun. Sebelum tutup usia, Syaukani sempat mendapatkan perawatan di ruang ICU RSUD AW Syahrani, Samarinda.

FIRMAN HIDAYAT

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

5 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

6 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

16 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

24 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

25 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

25 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

26 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

29 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

35 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

35 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya