Risma Pamerkan Festival Layang-layang ke Peserta Prepcom 3

Reporter

Minggu, 24 Juli 2016 18:33 WIB

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini (kanan) mengamati gerhana matahari sebagian dengan kacamata khusus di Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur, 9 Maret 2016. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta-Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini membuka Festival Layang-layang Internasional 2016 di lapangan East Side Pakuwon City, Ahad, 24 Juli 2016. Risma menerbangkan layang-layang berlogo Pemeritah Kota Surabaya untuk dipamerkan kepada para peserta konferensi perkotaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (Prepcom 3 UN Habitat).

Dua layang-layang besar berbentuk ikan paus paling mendapat perhatian ribuan penonton, sehingga banyak yang memotret kreasi dari luar negeri itu. Ketua panitia Festival Layang-layang Internasional 2016 Bagus Iskandar mengatakan sebanyak 120 peserta dari dalam dan luar negeri ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Peserta dari dalam negeri, kata dia, antara lain berasal dari DKI Jakarta, Jogjakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sulawesi, Sumatera dan Kalimantan. “Sedangkan yang berasal dari luar negeri adalah Malaysia, Cina, Hongkong dan Thailand,” kata Bagus.

Festival juga melombakan layang-layang kreasi dua dan tiga dimensi, layang-layang train atau rangkaian, dan layang-layang Rokkaku Challange. Pemenang mendapat hadiah berupa piala dan uang pembinaan dengan total hadiah Rp 43,5 juta. “Ini festival yang ke-19,” ujarnya.

Tri Rismaharini mengaku memberi perhatian pada kegiatan festival layang-layang sejak awal menjabat wali kota. Menurut dia festival tersebut bisa menjadi wisata baru di Kota Surabaya. Setelah digelar setiap tahun, kata dia, pesertanya semakin banyak. “Nah, sekarang kami tunjukkan Festival Layang-layang ini kepada para peserta Prepcom 3 UN Habitat,” kata Risma.

Risma mengaku banyak para peserta Prepcom 3 UN Habitat yang mengapresiasi aneka kegiatan festival yang diselenggarakan Pemerintah Kota Surabaya. Menurut Risma, kemeriahan menjelang dilaksanakannya Prepcom 3 UN Habitat tidak terjadi di luar negeri. “Ada peserta yang melihat festival mangrove, permukiman dan festival layang-layang."

Risma menuturkan festival layang-layang akan menjadi destinasi baru Surabaya. Dalam berbagai pertunjukan itu, kata dia, Pemerintah Kota Surabaya juga ingin memberikan pelajaran dan mendidik warga supaya selalu menjaga ketertiban dan kebersihan. “Jadi bukan hanya sekadar wisata, tapi masyarakat diharapkan juga terdidik,” ujar Risma.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

10 jam lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

21 jam lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

6 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

7 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

8 hari lalu

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

11 hari lalu

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

11 hari lalu

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

Untuk Pilkada Jakarta 2024, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful mengatakan partainya saat ini masih menjaring nama.

Baca Selengkapnya

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

13 hari lalu

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

Lebaran di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris tahun ini dihadiri sedikitnya 150 orang Diaspora dan Warga Bangsa yang kuliah maupun bekerja dan tinggal di sekitaran Perancis.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

13 hari lalu

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

Faisal Basri menanggapi kesaksian empat menteri Presiden Jokowi dalam sidang sengketa Pilpres 2024. Tiga di antaranya disebut hanya membaca pidato.

Baca Selengkapnya

Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

14 hari lalu

Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

Direktur OECD membuka peluang program Pena dapat menjadi contoh untuk negara anggota lainnya.

Baca Selengkapnya