Perayaan Hari Lahir Pancasila di Makam Bung Karno Meriah  

Reporter

Rabu, 1 Juni 2016 18:03 WIB

Sejumlah peserta karnaval ikut memeriahkan acara Peringatan Pidato Bung Karno atau Hari Lahirnya Pancasila di Bandung, Jawa Barat, 1 Juni 2016. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Blitar - Ratusan orang berkumpul di makam Bung Karno, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur, menggelar perayaan hari lahir Pancasila, 1 Juni 2016. Selain berdoa di makam Sang Proklamator, mereka berebut gunungan tumpeng yang diarak berkeliling.

Sejak pagi warga berjajar di sepanjang jalan menuju makam Bung Karno, menantikan arak-arakan tumpeng berisi hasil bumi dan Garuda Pancasila, bendera merah putih, teks Pancasila, teks pidato Bung Karno, serta foto Bung Karno. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari festival lampion yang diadakan tadi malam di sejumlah ruas jalan Kota Blitar.

Setelah diarak sekitar 2 kilometer, tumpeng dikawal menuju area makam Bung Karno yang menjadi lokasi akhir prosesi Grebek Pancasila. Di tempat ini, warga melakukan kenduri Pancasila dengan berebut makanan dari bagian tumpeng untuk mendapatkan berkah.

“Warga percaya bisa mendapat berkah Bung Karno dari tumpeng itu,” kata Kepala Subbagian Pemberitaan Hubungan Masyarakat Pemerintah Kota Blitar, Gigih Mardana.

Karena itu, dia tidak heran jika ratusan orang merangsek gunungan tumpeng untuk mendapatkan buah ataupun lauk pauk. Meski ricuh, hal ini sudah menjadi kebiasaan warga setiap memasuki sesi ritual kenduri Pancasila yang digelar setiap tahun.

Meski sebagian warga larut dalam keriuhan pawai, tak sedikit yang memilih berada di pusara makam Bung Karno untuk berdoa. Sebab, petugas juru kunci membuka pintu makam Bung Karno bagi peziarah yang datang. Suasana khidmat terasa kuat di lokasi makam yang dikelilingi batu marmer.

Tak hanya pengunjung Blitar dan sekitarnya, Grebek Pancasila ini juga didatangi wisatawan luar negeri yang sibuk merekam kegiatan tersebut. Salah satunya adalah Maria Var Heis, wisatawan asal Belanda. “Cukup meriah dan ramai,” kata dia.

HARI TRI WASONO

Berita terkait

25 Link Twibbon untuk Semarakkan Hari Kartini 2024

12 hari lalu

25 Link Twibbon untuk Semarakkan Hari Kartini 2024

Pemerintah Sukarno memilih hari Kartini untuk diperingati sebagai momentum khusus emansipasi wanita

Baca Selengkapnya

Pembentukan Pramuka di Indonesia: Dari Era Belanda hingga Presiden Sukarno

31 hari lalu

Pembentukan Pramuka di Indonesia: Dari Era Belanda hingga Presiden Sukarno

Ekskul Pramuka di sekolah bakal bersifat sukarela seiring dengan Permendikbudristek Nomor 12 Tahun 2024. Berikut sejarah panjang Pramuka di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Rangkaian Momen Sebelum Soeharto Naik Menjadi Presiden Gantikan Sukarno 56 Tahun Lalu

37 hari lalu

Rangkaian Momen Sebelum Soeharto Naik Menjadi Presiden Gantikan Sukarno 56 Tahun Lalu

Naiknya Soeharto sebagai presiden menggantikan Sukarno berawal dari kemelut politik yang rumit pasca peristiwa G30S

Baca Selengkapnya

Selangkah Lagi Jadi WNI, Calon Pemain Timnas Indonesia Maarten Paes Sudah Pelajari Pancasila dan Indonesia Raya

57 hari lalu

Selangkah Lagi Jadi WNI, Calon Pemain Timnas Indonesia Maarten Paes Sudah Pelajari Pancasila dan Indonesia Raya

Maarten Paes ingin segera belajar Bahasa Indonesia dan berjanji bakal berkontribusi untuk perkembangan sepak bola Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

23 Februari 2024

Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

Presiden Jokowi kembali membagikan sepeda ke warga ketika berkunjung ke Kota Bitung, Sulawesi Utara, Jumat, 23 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Ahmad Basarah Optimistis Ideologi Negara Terus Menyala

9 Februari 2024

Ahmad Basarah Optimistis Ideologi Negara Terus Menyala

Penerbitan buku tentang Pancasila oleh mahasiswa sangat menginspiras

Baca Selengkapnya

Mengenang 31 Tahun Mohammad Natsir Berpulang: Menengok Ide Negara dan Agama

7 Februari 2024

Mengenang 31 Tahun Mohammad Natsir Berpulang: Menengok Ide Negara dan Agama

Mohammad Natsir merupakan pemikir, politikus, sekaligus pendakwah.

Baca Selengkapnya

Klaim Prabowo soal Food Estate: Pemikiran Strategis Bung Karno

31 Januari 2024

Klaim Prabowo soal Food Estate: Pemikiran Strategis Bung Karno

Prabowo Subianto heran mengapa banyak tokoh nasional yang mempertanyakan urgensi food estate.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Kader FKPPI Jaga dan Bela Pancasila

25 Januari 2024

Bamsoet Ajak Kader FKPPI Jaga dan Bela Pancasila

Bambang Soesatyo apresiasi kader FLPPI yang berkomitmen menjaga dan membela pancasila.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Komunitas Otomotif Kuatkan Nilai-Nilai Kebangsaan

25 Januari 2024

Bamsoet Ajak Komunitas Otomotif Kuatkan Nilai-Nilai Kebangsaan

Dalam komunitas otomotif dapat ditemukan banyak aspek yang sangat relevan dengan nilai-nilai kebangsaan.

Baca Selengkapnya