Atasi Kebakaran Hutan, Warga Pulang Pisau Andalkan Sumur Bor  

Reporter

Editor

Zed abidien

Rabu, 16 Maret 2016 15:57 WIB

Pemadam kebakaran mengatasi kebakaran hutan di Basque, Bilbao, Spanyol utara, 28 Desember 2015. Kondisi suhu yang lebih hangat dan hembusan angin yang kuat menyulitkan upaya pemadaman. REUTERS/Vincent West

TEMPO.CO, Palangkaraya - Masyarakat di Desa Tumbang Nusa, Kecamatan Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, mulai mengantisipasi musim kemarau. Mereka membuat sumur bor di 400 titik rawan kebakaran. Desa Tumbang Nusa merupakan daerah lahan gambut yang sering terbakar saat kemarau.

Ketika terjadi kebakaran hebat pada 2015, Presiden Joko Widodo meninjau daerah ini untuk memantau pembuatan sekat kanal oleh pasukan TNI. "Kami membuat sumur bor ini secara swadaya. Untuk sementara baru 89 sumur. Sisanya menunggu donatur," kata Januminro Bunsal, penggerak masyarakat Desa Tumbang Nusa, Rabu, 16 Maret 2016.

Pegawai negeri di Pemerintah Kota Palangkaraya ini dikenal sebagai seorang perintis Restorasi Hutan Rawa Gambut yang diberi nama Jumpun Pambelom (hutan sebagai sumber kehidupan). Menurut Januminro, untuk satu titik sumur bor sedalam 20 meter diperlukan 6 batang pipa paralon dengan biaya Rp 1,5 juta.

Januminro menyebutkan, bila terjadi kebakaran, nantinya penduduk tinggal memasukkan selang air kemudian menyedot air memakai mesin pompa portable. "Sumur bor bisa untuk pemadaman kebakaran hutan," kata penerima penghargaan Kahati Awards dan Kalpataru tersebut.

Syahrin Daulay, Asisten II Provinsi Kalimantan tengah, mengatakan, berdasarkan pemetaan, saat ini ada sekitar 134 desa yang hutannya rawan terbakar. "Tidak menutup kemungkinan ada beberapa daerah lain yang juga rawan kebakaran," ujarnya.

KARANA WW


Berita terkait

Menyentuh 3,45 Meter, Banjir di Kalimantan Tengah Berangsur Surut

49 hari lalu

Menyentuh 3,45 Meter, Banjir di Kalimantan Tengah Berangsur Surut

Banjir di Kabupaten Barito Selatan mencapai 3,45 meter. Pemerintah Kota Palangkaraya mulai memberi bantuan kepada warga korban banjir.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Unik Palangka Raya: Sempat Jadi Kandidat Ibu Kota Negara

23 Oktober 2022

Fakta-fakta Unik Palangka Raya: Sempat Jadi Kandidat Ibu Kota Negara

Kota Palangka Raya di Kalimantan Tengah menyimpan sejumlah fakta-fakta unik.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Hebat di Ruko Depan Mako Brimob Depok, Satu Tewas

8 Oktober 2022

Kebakaran Hebat di Ruko Depan Mako Brimob Depok, Satu Tewas

Kebakaran hebat melanda sebuah usaha fotocopy dan konveksi di Jalan Raya Akses UI tepatnya depan Mako Brimob. Seorang tewas.

Baca Selengkapnya

Pemadam Kebakaran Bangun Hidran Mandiri di 16 Lokasi di Jakarta

31 Agustus 2022

Pemadam Kebakaran Bangun Hidran Mandiri di 16 Lokasi di Jakarta

Hidran dibangun di permukiman padat penduduk Jakarta yang jauh dari sumber air dan kerap menyulitkan petugas jika terjadi kebakaran

Baca Selengkapnya

Citilink Buka Rute Baru ke Palu, Ambon, dan Palangkaraya, Simak Jadwalnya

2 September 2021

Citilink Buka Rute Baru ke Palu, Ambon, dan Palangkaraya, Simak Jadwalnya

Maskapai penerbangan Citilink Indonesia membuka rute anyar ke tiga kota sekaligus, yakni Palu, Ambon, dan Palangkaraya, mulai Rabu, 2 September 2021.

Baca Selengkapnya

Kronologi Kebakaran Kantor BPOM di Jakarta Pusat: Kerugian Ditaksir Rp 600 Juta

19 Juli 2021

Kronologi Kebakaran Kantor BPOM di Jakarta Pusat: Kerugian Ditaksir Rp 600 Juta

Kebakaran yang melanda kantor BPOM di Jakarta Pusat pada Minggu malam, berhasil ditangani, setelah petugas melakukan pemadaman lebih dari tiga jam.

Baca Selengkapnya

Harga Cabai Rawit di Palangkaraya Melambung Rp 130 Ribu per Kg

1 Maret 2021

Harga Cabai Rawit di Palangkaraya Melambung Rp 130 Ribu per Kg

Harga cabai rawit di Palangkaraya terus mengalami kenaikan, kini mencapai Rp 130 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kejaksaan Agung, Wagub DKI Ingatkan Gedung Punya Sistem Peringatan

23 Agustus 2020

Kebakaran di Kejaksaan Agung, Wagub DKI Ingatkan Gedung Punya Sistem Peringatan

Belajar dari kebakaran di Kejaksaan Agung, Wagub Ahmad Riza Patria bakal menginventarisasi gedung di Jakarta yang telah punya sistem peringatan dini.

Baca Selengkapnya

Palangkaraya PSBB, Pasutri Ini Nekat Bawa 500 Gram Sabu

28 Mei 2020

Palangkaraya PSBB, Pasutri Ini Nekat Bawa 500 Gram Sabu

Polisi menangkap pasangan suami istri yang ditengarai membawa 500 gram narkoba jenis sabu di Kota Palangkaraya.

Baca Selengkapnya

PSBB Palangkaraya Habiskan Anggaran Rp 14 Miliar

23 Mei 2020

PSBB Palangkaraya Habiskan Anggaran Rp 14 Miliar

Pemerintah Kota Palangkaraya menghabiskan anggaran Rp 14 miliar untuk pelaksanaan PSBB sejak Senin sampai saat ini.

Baca Selengkapnya