105 Tentara Kodim Lumajang Tes Urine Mendadak, Ini Hasilnya  

Reporter

Rabu, 2 Maret 2016 19:24 WIB

ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Lumajang - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Lumajang sudah melakukan tes urine terhadap 105 tentara Komando Distrik Militer (Kodim) 0821 Lumajang di hutan jati di Desa Sarikemuning, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Rabu pagi, 2 Maret 2016.

"Hasilnya negatif," kata Kepala Seksi Rehabilitasi BNN Kabupaten Lumajang Untung Yulianto saat dihubungi Rabu siang, 2 Maret 2016. Untung mengatakan tes urine diberlakukan kepada 105 tentara Kodim 0821. "Tes dilakukan secara acak terhadap sejumlah anggota dari Koramil di 21 kecamatan di Kabupaten Lumajang," kata Untung. Tes urine dilakukan secara mendadak terhadap lebih seratus tentara itu. "Tidak ada yang tersangkut narkoba." (Baca juga: Begini Tes Urine Ala TNI: Pintu WC Tak Boleh Ditutup)

Tes urine juga dilakukan di hutan jati di Desa Sarikemuning dan bukan di Markas Kodim 0821. "Tes urine dilakukan di hutan yang bertepatan dengan uji terampil perseorangan," kata Untung. Di hutan jati ini tidak ada air. "Hampir tidak ada kemungkinan manipulasi dalam tes urine tersebut."

Adapun tes urine diadakan menjelang digelarnya uji terampil perorangan (UTP) di hutan jadi tersebut. Dalam apel pagi di hutan jati menjelang kegiatan OTP serta tes urine jajaran Kodim 0821 itu, Komandan Kodim 0821 Lumajang Letnan Kolonel Infanteri Imam Purnomo Hadi mengatakan bahaya peredaran narkoba sudah masuk ke seluruh lini profesi termasuk penegak hukum baik TNI maupun Polri. "Tidak hanya masyarakat saja," kata Imam di hadapan lebih dari seratus anggota Kodim yang berasal dari seluruh jajaran koramil di Lumajang.

Imam mengatakan modus operandi para pengedarnya adalah berupaya keras untuk memasukkan barang ke institusi. "Jangan ada prajurit coba bekingi narkoba. Anggota yang tertua harus bisa mengawasi yang muda," kata dia. Letnan Kolonel Imam mengatakan tingkat peredaran narkoba di Jawa Timur berada di peringkat tiga setelah Jakarta dan Medan. (Baca juga: Panglima TNI: Sanksi Tegas bagi Tentara Pengguna Narkoba)

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

13 jam lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

1 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

1 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

3 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

3 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

4 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

4 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

4 hari lalu

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

Baru terungkap, rapper Korea Selatan berusia 30 tahun yang menyerahkan diri ke kantor polisi pada Januari lalu adalah Sik-K.

Baca Selengkapnya

Polisi Bakal Ulang Tes Urine Rio Reifan, Dalami Status Sebagai Pemakai atau Sekaligus Pengedar

5 hari lalu

Polisi Bakal Ulang Tes Urine Rio Reifan, Dalami Status Sebagai Pemakai atau Sekaligus Pengedar

Polisi mengatakan Rio Reifan baru keluar dari lapas setelah menjalani hukuman 3 tahun penjara pada Februari 2024.

Baca Selengkapnya