Syahrul Yasin Limpo Pakai Perangko Untuk Kampanye Munaslub

Reporter

Rabu, 24 Februari 2016 04:09 WIB

Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo. TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Makassar - PT Pos Indonesia membuat perangko khusus berdesain gambar gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo. Perangko edisi terbatas itu bergambar foto Syahrul berpakaian jas hitam dan mengenakan peci sambil melambaikan tangan kanan sembari senyum. Di sisi kiri atas perangko terlihat bendera merah putih.

Syahrul menyatakan senang dengan hadiah perangko dari PT Pos. Syahrul mengaku saat ini membutuhkan pencitraan personal menjelang pelaksanaan musyawarah nasional luar biasa atau munaslub Partai Golkar. ”Lebih khusus kepentingan Golkar, ini bisa untuk sosialisasi calon ketua umum di munaslub,” ujar Ketua DPD Tingkat I Golkar Sulawesi Selatan ini kepada wartawan seusai menerima secara simbolis perangko tersebut, Selasa 23 Februari 2016.



Baca juga: Syahrul Yasin Limpo Maju Golkar Satu, Ini Kata Idrus Marham

Menurut dia, perangko bisa menjadi citra positif yang dianggap penting untuk membantunya menjalankan tugas sebagai gubernur ataupun kepentigan politik. Dengan nada bercanda, Syahrul meledek desain perangko karena fotonya tidak lebih tampan dibanding aslinya.

Kepala Pos Regional X wilayah Sulawesi - Maluku, Rahmat Eko Haryanto, mengatakan bahwa perangko bergambar Syahrul bisa didapatkan dengan jumlah terbatas pada kantor pos di Makassar mulai Februari ini. ”Ini bisa digunakan secara resmi,” ujar Rahmat saat menyerahkan secara simbolis perangko saat berkunjung ke kantor gubernur.

Menurut dia, perangko bergambar Syahrul merupakan hadiah atau ucapan terima kasih PT Pos kepada pemerintah provinsi Sulawesi Selatan. Selama ini pemerintah provinsi dinilai banyak membantu memudahkan program PT Pos, baik pengiriman logistik maupun lainnya. Dia mengungkapkan, PT Pos jarang membuat perangko dengan wajah tokoh pejabat. Hanya dengan kriteria tertentu boleh dibuatkan. ”Tidak semua daerah bisa memproduksi perangko edisi khusus,” kata Rahmat.

Baca juga: Munaslub Golkar, Gubernur Syahrul Gerilya ke Daerah

Nama Syahrul digadang-gadang bakal meramaikan bursa calon ketua umum menjelang munaslub Golkar. Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan ini segera mendeklarasikan pencalonannya dan bersiap mengkonsolidasikan pemilik suara di kawasan timur Indonesia.

Salah satu bentuk keseriusannya, Syahrul membentuk tim pemenangan dan menunjuk Mohammad Roem, Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, sebagai ketua tim pemenangan. Menurut Syahrul, membangun sebuah tim pemenangan tidak perlu berjumlah banyak dan besar. ”Di Munas, hal yang dipertandingkan adalah idealisme dan konsep yakni cara membangun negara dan rakyat melalui partai politik yang idealis, dan bukan karena politik uang,” ujar dia di tempat terpisah.

Roem menilai gagasan Syahrul menjelang munaslub sangat baik untuk kemajuan Golkar. ”Yang utama adalah menghapus politik uang di Golkar. Apalagi Golkar ini beranjak dari keterpurukan,” ujar Roem.

SUKMA LOPPIES | AAN PRANATA | ARDIANSYAH RAZAK BAKRI

Berita terkait

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

1 hari lalu

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Uang Korupsi Syahrul Yasin Limpo Mengalir ke Mana? Antara lain Biaya Khitan, Buat Kafe, dan Skincare untuk Cucunya

1 hari lalu

Uang Korupsi Syahrul Yasin Limpo Mengalir ke Mana? Antara lain Biaya Khitan, Buat Kafe, dan Skincare untuk Cucunya

Penggunaan uang korupsi Syahrul Yasin Limpo (SYL) terungkap di pengadilan. Mayoritas digunakan untuk kepentingan keluarga. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

3 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Jaksa KPK Buka Kemungkinan Hadirkan Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang soal Kebocoran BAP

4 hari lalu

Jaksa KPK Buka Kemungkinan Hadirkan Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang soal Kebocoran BAP

Jaksa KPK mengatakan bisa saja menghadirkan Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang soal kebocaran BAP

Baca Selengkapnya

Syahrul Yasin Limpo Kerap Minta Bayar Tagihan Kacamata hingga Parfum ke Biro Umum Kementan

4 hari lalu

Syahrul Yasin Limpo Kerap Minta Bayar Tagihan Kacamata hingga Parfum ke Biro Umum Kementan

Syahrul Yasin Limpo saat menjabat Menteri Pertanian kerap meminta pegawai Kementan untuk membayar berbagai tagihan, termasuk untuk kacamata.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Kementan Keluar Uang Rp 3 Juta per Hari untuk Makan Online dan Laundry di Rumah Dinas SYL

4 hari lalu

Saksi Ungkap Kementan Keluar Uang Rp 3 Juta per Hari untuk Makan Online dan Laundry di Rumah Dinas SYL

Saksi mengungkapkan Kementan kerap keluar uang Rp 3 juta per hari untuk keperluan makan online dan laundry di rumah dinas SYL.

Baca Selengkapnya

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

4 hari lalu

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

Tim Jaksa KPK menghadirkan empat saksi pada sidang lanjutan bekas Menteri Pertanian (Kementan) Syahrul Yasin Limpo (SYL)

Baca Selengkapnya

Berkas Kasus Firli Bahuri Mandek di Polda Metro, Penyidik Tak Kunjung Penuhi Permintaan Jaksa Penuntut Umum

5 hari lalu

Berkas Kasus Firli Bahuri Mandek di Polda Metro, Penyidik Tak Kunjung Penuhi Permintaan Jaksa Penuntut Umum

Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta merasa tak ada kedala menangani kasus dugaan pemerasan oleh eks Ketua KPK Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

5 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

IM57 Nilai Tak Ada Lagi Alasan Penyidik Polda Metro Jaya Tidak Menahan Firli Bahuri

6 hari lalu

IM57 Nilai Tak Ada Lagi Alasan Penyidik Polda Metro Jaya Tidak Menahan Firli Bahuri

Sebaiknya, kata IM57, persidangan SYL dan Firli Bahuri itu berjalan bersamaan sehingga masalah pemerasan ini bisa saling terkonfirmasi.

Baca Selengkapnya