Pangkostrad: Penertiban Rumah Dinas TNI Jalan Terus  

Reporter

Rabu, 3 Februari 2016 18:46 WIB

Eksekusi Rumah Dinas TNI AD di Jalan Patrakomala, Bandung. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Ngawi - Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal Edy Rahmayadi mengatakan penertiban rumah dinas milik TNI Angkatan Darat akan terus dilakukan. Langkah ini ditempuh untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit yang belum memiliki tempat tinggal.

"Banyak yang masih tinggal di luar (kompleks rumah dinas TNI) dan terpaksa ngontrak," kata Edy di sela kunjungannya di Benteng Van den Bosch alias Benteng Pendem, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Rabu, 3 Februari 2016.

Karena itu, bagi ahli waris yang masih menempati rumah dinas, diminta segera angkat kaki. Mereka, menurut Edy, tidak berhak menghuni kediaman tersebut setelah purnawirawan TNI Angkatan Darat dan warakawurinya meninggal dunia. "Yang banyak terjadi, rumah dinas ditempati anak-anaknya," ucap Edy kepada Tempo.

Menurut Edy, rumah dinas yang ditempati ahli waris purnawirawan TNI dan warakawuri akan dikosongkan dan ganti ditempati prajurit aktif beserta keluarganya. Khusus prajurit yang belum punya rumah lebih diutamakan.

Upaya ini sudah berlangsung di sejumlah kota besar. "Jakarta, Bandung sudah, kota-kota lain juga akan diberlakukan sama," ucap Edy.

Pangkostrad berada di wilayah Madiun selama tiga hari sejak Senin sampai Rabu ini. Jenderal bintang tiga itu berkunjung ke sejumlah tempat di antaranya Markas Batalion Infanteri Lintas Udara 501/BY di Kota Madiun, Monumen Kresek di Kabupaten Madiun, dan Benteng Van den Bosch alias Benteng Pendem, Kabupaten Ngawi.

NOFIKA DIAN NUGROHO

Berita terkait

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

16 Januari 2024

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

pendaftaran online Akademi Militer atau Akmil akan dibuka pada 1 Februari 2024

Baca Selengkapnya

Kejagung Tangkap Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Rumah Prajurit TNI

16 Maret 2022

Kejagung Tangkap Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Rumah Prajurit TNI

Kejaksaan Agung menangkap tersangka kasus korupsi pengadaan lahan untuk proyek rumah prajurit TNI di wilayah Nagreg, Jawa Barat dan Gandus, Palembang.

Baca Selengkapnya

Dobrak dan Kosongkan Rumah Dinas, Begini Anggota TNI Merasa Benar

22 November 2019

Dobrak dan Kosongkan Rumah Dinas, Begini Anggota TNI Merasa Benar

Advokat dan warga penghuni rumah dinas TNI Cijantung berusaha menghadang tapi sia-sia.

Baca Selengkapnya

Kosongkan Sendiri Rumah Dinas TNI, Warga: Saya Trauma

21 November 2019

Kosongkan Sendiri Rumah Dinas TNI, Warga: Saya Trauma

Seorang penghuni rumah dinas TNI di Cilangkap, Jakarta Timur mengaku trauma melihat perabotan tetangganya rusak karena dikosongkan secara paksa.

Baca Selengkapnya

Tangisan Iringi Pengosongan Paksa Rumah Dinas Purnawirawan TNI

21 November 2019

Tangisan Iringi Pengosongan Paksa Rumah Dinas Purnawirawan TNI

Keluarga purnawirawan TNI mengklaim memiliki hak atas rumah dinas yang telah mereka tempati selama puluhan tahun.

Baca Selengkapnya

Pengosongan Paksa Rumah Dinas TNI Cijantung, Warga Akan Menggugat

21 November 2019

Pengosongan Paksa Rumah Dinas TNI Cijantung, Warga Akan Menggugat

Anggota TNI mendobrak pintu dan mengeluarkan satu per satu isi rumah. Eksekusi pengosongan paksa rumah dinas TNI itu mengabaikan proses di pengadilan.

Baca Selengkapnya

PN Jakbar Telisik 12 Rumah Dinas TNI di Kompleks Hankam Slipi

10 April 2019

PN Jakbar Telisik 12 Rumah Dinas TNI di Kompleks Hankam Slipi

Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat menggelar persidangan setempat terkait dengan perkara gugatan perdata rumah dinas TNI di Komplek Hankam Slipi.

Baca Selengkapnya

Kisruh Penggusuran Rumah, Warga Laporkan TNI ke Komnas HAM

18 Oktober 2018

Kisruh Penggusuran Rumah, Warga Laporkan TNI ke Komnas HAM

Sebanyak 56 warga Perumahan Akabri, Menteng Pulo, melaporkan dugaan intimidasi dalam penggusuran rumah oleh anggota TNI ke Komnas HAM.

Baca Selengkapnya

Menantu AM Hendropriyono Jadi Pangkostrad, Ini Penjelasan TNI

23 Juli 2018

Menantu AM Hendropriyono Jadi Pangkostrad, Ini Penjelasan TNI

Kepala Pusat Penerangan TNI Mayor Jenderal M. Sabrar menjelaskan soal pengangkatan menantu AM Hendropriyono, Andika Perkasa menjadi Pangkostrad.

Baca Selengkapnya

TNI AD Serah Terimakan Jabatan Pangkostrad dan Asisten Logistik

23 Juli 2018

TNI AD Serah Terimakan Jabatan Pangkostrad dan Asisten Logistik

Serah terima jabatan itu, kata KASAD Jenderal Mulyono, untuk menjaga kesinambungan kepemimpinan dan penyegaran di tubuh TNI AD.

Baca Selengkapnya