Selain Bau Kaki, Alun-Alun Bandung Dikeluhkan Panas  

Minggu, 3 Januari 2016 13:35 WIB

Sejumlah ibu-ibu berfoto di atas rumput sintesis saat peresmian Taman Alun-Alun, Bandung, 31 Desember 2014. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung - Taman Alun-alun Bandung menjadi pilihan ribuan warga Kota Bandung dan sekitarnya menghabiskan liburan awal 2016. Pada Jumat, 1 Januari 2016, misalnya, puluhan ribu warga memadati landmark Kota Bandung itu.

Meski Taman Alun-alun Bandung sempat dikeluhkan bau kaki dan penuh serangga, pengunjung tampak asyik berpiknik di atas rumput sintetis yang menjadi pesona utama taman pusat Kota Bandung tersebut. Trotoar granit juga menjadi sasaran piknik. Banyak keluarga besar yang menggelar karpet di atas trotoar. Di sana, mereka tidur-tiduran dan makan bersama.

Seperti yang dilakukan Suryani, 45 tahun. Warga Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, ini piknik dan menggelar makan bersama dengan tetangga satu tempat kontrakan rumah di atas trotoar Alun-alun Bandung di sebelah Jalan Dalem Kaum.

"Lagi botram (makan bersama) nih, biar makannya enak. Pilih liburan ke sini karena dekat, murah meriah, enggak pakai ongkos masuknya," ucap Suryani kepada Tempo, Jumat, 1 Januari 2015.

Bukan tanpa alasan Suryani dan para tetangganya menyantap bekal nasi bungkus yang dibawanya dari rumah di atas trotoar. Menurut dia, teriknya sinar matahari di atas lapangan rumput sintetis di tengah Taman Alun-alun Bandung membuatnya lebih memilih trotoar yang ditutupi rimbunnya pepohonan sebagai lokasi piknik. Dia bersama rombongan mengaku tidak risih meski trotoar tersebut dilewati banyak orang. "Panas di sana. Di sini senanglah, lebih ramai," tuturnya.

Hal serupa diungkapkan Tarmirah, 58 tahun, warga Ciparay, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung. Dia bersama keluarga besarnya sengaja mengajak anak-anak mengisi liburan di Taman Alun-alun Bandung.

"Ini sekeluarga dari Ciparay ke sini pakai satu angkot, mau liburan tahun baru, pengin tahu Alun-alun Bandung, kan sekarang sudah bagus," katanya.

Di atas karpet yang digelar keluarga Tarmirah, terdapat beragam makanan, mulai nasi, mi, hingga lauk-pauk, seperti ayam dan ikan. Mereka tetap menikmati bekal yang dibawa dengan wajah bahagia meski dilewati ribuan manusia yang lalu-lalang di trotoar.

"Tadinya mau di lapangan rumput, tapi panas. Jadi makan di sini dulu. Habis makan, baru main di rumput," ucap Tarmirah.

Banyaknya pengunjung, terutama yang makan bersama di Taman Alun-alun Bandung, membuat sampah-sampah berserakan tak keruan. Rata-rata pengunjung cuek dan tidak membuang bungkus makanan ke tempat sampah.

PUTRA PRIMA PERDANA




Berita terkait

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

1 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

2 hari lalu

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

2 hari lalu

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

Doli menyebut istri Ridwan Kamil itu belum tentu maju Pilwalkot Bandung dan melepas statusnya sebagai calon anggota DPR.

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

3 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

7 hari lalu

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

Sejumlah kandidat yang digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

7 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Daftar Kandidat yang Digadang Jadi Cagub DKI Jakarta, Jateng, dan Jatim di Pilkada 2024

8 hari lalu

Daftar Kandidat yang Digadang Jadi Cagub DKI Jakarta, Jateng, dan Jatim di Pilkada 2024

Sejumlah tokoh digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur untuk Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

PAN Lobi Golkar Usung Anak Zulhas Jadi Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

9 hari lalu

PAN Lobi Golkar Usung Anak Zulhas Jadi Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

PAN sedang berkomunikasi dengan Golkar untuk mendorong Ketua DPP PAN, Zita Anjani, menjadi pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ketum Projo Budi Arie Sebut RK akan Maju Pilkada DKI Jika Melawan Anies

10 hari lalu

Ketum Projo Budi Arie Sebut RK akan Maju Pilkada DKI Jika Melawan Anies

Ketua Umum kelompok relawan Projo Budi Arie Setiadi mengatakan pihaknya akan mendukung semua kandidat yang diusung Koalisi Indonesia Maju di pemilihan kepala daerah (pilkada), termasuk Ridwan Kamil di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Masjid Al Jabbar, Perbaiki Tarif Parkir Setelah Viral Isu Pungli

10 hari lalu

Fakta-fakta Masjid Al Jabbar, Perbaiki Tarif Parkir Setelah Viral Isu Pungli

Masjid Al Jabbar sempat viral karena isu pungli dan tarif parkir yang mahal saat libur lebaran.

Baca Selengkapnya