Pelesir Tahun Baru, Pantau Jalur Macet Via Layanan Polri Ini  

Reporter

Editor

Zed abidien

Kamis, 31 Desember 2015 15:00 WIB

Tempo/Arnold Simanjuntak

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Republik Indonesia mengimbau masyarakat memastikan lebih dulu kondisi lalu lintas sebelum bepergian untuk merayakan pergantian tahun. Pasalnya, terdapat sejumlah daerah yang mengalami penutupan jalan dan rekayasa lalu lintas pada malam nanti.

“Pengguna jalan harus cerdas, harus memonitor media yang ada agar mengetahui perkembangan terkini mengenai kondisi lalu lintas,” ucap Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Hubungan Masyarakat Polri Suharsono saat ditemui di Markas Besar Polri, Kamis, 31 Desember 2015.

Suharsono berujar, dengan memantau keadaan jalan, masyarakat akan tahu titik yang macet, jalan yang ditutup, serta lokasi yang memberlakukan contraflow dan rekayasa jalan.

Suharsono menjelaskan, terdapat dua cara yang bisa digunakan untuk memantau kondisi jalan. Pertama adalah menghubungi NTMC Polri di nomor 9119 atau 1500669. “Bisa ditelepon untuk menanyakan tentang rekayasa jalan yang dilakukan petugas,” tuturnya.

Cara kedua, kata Suharsono, adalah memantau sendiri kondisi lalu lintas melalui aplikasi NTMC TV yang bisa diakses siapa saja melalui ponsel pintar. Lewat aplikasi ini, ujar Suharsono, masyarakat bisa mengetahui kondisi terkini lalu lintas. Sebab, aplikasi ini terhubung dengan kamera pengintai di sejumlah daerah besar di Indonesia.

Suharsono mengklaim lebih dari 900 titik di Indonesia sudah bisa diakses melalui NTMC TV. Adapun aplikasi NTMC TV ini dapat diunduh secara gratis melalui Play Store dan Apple Store. Penggunaannya pun cukup mudah, yakni tinggal memilih kamera pengintai di daerah yang ingin dilihat.

BAGUS PRASETIYO




Berita terkait

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

1 hari lalu

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Badan Bank Tanah menandatangani nota kesepahaman dengan Kepolisian tentang sinergi pelaksanaan tugas dan fungsi penyelenggaraan pengelolaan tanah.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

1 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

KPK Tak Kunjung Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, Terhambat di Direktur Penyelidikan KPK atas Perintah Polri

1 hari lalu

KPK Tak Kunjung Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, Terhambat di Direktur Penyelidikan KPK atas Perintah Polri

Sprindik Eddy Hiariej belum terbit karena Direktur Penyelidikan KPK Brijen Endar Priantoro tak kunjung meneken lantaran ada perintah dari Polri.

Baca Selengkapnya

TNI-Polri Terjunkan 4.266 Personel, Amankan Rapat Pleno Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

4 hari lalu

TNI-Polri Terjunkan 4.266 Personel, Amankan Rapat Pleno Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Sebanyak 4.266 personel gabungan TNI dan Polri mengamankan penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Penangkapan Polisi yang Terlibat Kasus Narkoba Layak Diapresiasi

4 hari lalu

Pengamat Sebut Penangkapan Polisi yang Terlibat Kasus Narkoba Layak Diapresiasi

ISESS sebut penangkapan polisi yang diduga terlibat kasus narkoba perlu diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Marak Korban dan Modus Baru: Layanan Pinjol Ilegal Bisa Dihukum 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 1 Triliun

4 hari lalu

Marak Korban dan Modus Baru: Layanan Pinjol Ilegal Bisa Dihukum 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 1 Triliun

Selain 537 entitas pinjol ilegal, Satgas PASTI juga menemukan 48 konten penawaran pinjaman pribadi dan 17 entitas yang menawarkan investasi.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

4 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cara Perpanjang SKCK 2024 Lewat Aplikasi Presisi Polri dan Biayanya

5 hari lalu

Cara Perpanjang SKCK 2024 Lewat Aplikasi Presisi Polri dan Biayanya

Tata cara perpanjang SKCK 2024 secara online bisa dilakukan melalui aplikasi PRESISI POLRI Super App. Ketahui syarat dan biaya terbarunya.

Baca Selengkapnya

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

5 hari lalu

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, ke depan bakal banyak tantangan yang akan dihadapi polisi dan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Sidang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Sebanyak 7.783 Personel Gabungan Berjaga di MK

6 hari lalu

Sidang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Sebanyak 7.783 Personel Gabungan Berjaga di MK

7.000 lebih personel gabungan Polri-TNI berjaga di MK pada hari ini.

Baca Selengkapnya