Wiyang Lamborghini Maut Satu Sel dengan Sopir Truk dan Angkot  

Reporter

Senin, 7 Desember 2015 07:27 WIB

Tersangka dari kecelakaan Lamborghini, Wiyang Lautner usai menjalani perawatan di ruang Teratai 9 RS Bhayangkara Polda Jawa Timur, 5 Desember 2015. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, SURABAYA - Sehari mendekam di bui, kondisi tersangka kecelakaan Lamborghini maut, Wiyang Lautner, 24 tahun, terpantau stabil. Warga perumahan Darma Husada Regency itu tak mengeluh sakit ataumengalami gangguan psikis.

“Kondisinya baik, tidur-tiduran di dalam. Dia tampak ikhlas dan siap menjalani proses hukuman,” ujar Kepala Sub-Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubbag Humas) Polrestabes Surabaya AKP Lily Djafar kepada Tempo di Markas Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya, Minggu, 6 Desember 2015.

Wiyang yang dibui sejak Sabtu, 5 Desember 2015, itu ditempatkan di ruang tahanan khusus kecelakaan lalu lintas. Ia satu sel dengan sesama tersangka sopir lainnya. “Bersama dia ada tiga sopir lain. Ada sopir truk, angkot, macam-macam,” ujar Lily.

SIMAK: Ancam Wartawan Lewat Iklan, Sopir Lamborghini Maut Dikecam

Memasuki hari kedua masa penahanan, orang tua Wiyang belum tampak menjenguk lagi. Sebab, Minggu bukan jam besuk bagi keluarga tahanan. Pada Sabtu lalu pun, ayah dan ibunya hanya mengunjungi sebentar saat ia baru dijebloskan ke penjara.

Sesuai dengan prosedur, selama 20 hari ia akan menjalani proses penyidikan. Jika selama 20 hari proses penyidikan belum mencukupi, pihaknya akan mengeluarkannya lagi untuk menjalani pemeriksanan. Untuk itu, kini Wiyang masih menunggu berkas perkara selesai untuk dilimpahkan ke kejaksaan. “Bila berkasnya telah lengkap, nanti akan diteliti oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU).”

SIMAK: Cara Polisi Ungkap Kecepatan Lamborghini Penabrak Kios STMJ

Peristiwa kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Manyar Kertoarjo, Minggu, 29 November 2015, pukul 05.20. Sejumlah saksi menyatakan mobil Lamborghini Gallardo dengan nomor polisi B 2258 WM yang dikemudikan oleh tersangka Wiyang Lautner (24) melakukan balap liar dengan mobil Ferrari warna merah milik Bambang dengan nomor polisi B 8866 VV.

Namun saat melintas di Jalan Manyar Kertoarjo, Wiyang tampak tak bisa mengendalikan mobilnya. Mobil tersebut oleng ke arah kiri dan menabrak sebuah gerobak susu, telur, madu, dan jahe (STMJ) milik Mujianto (44), warga jalan Pakis. Akibatnya, Kuswanto (51) meninggal dunia.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

1.726 Kecelakaan Motor Terjadi di Riau Sepanjang 2023

15 November 2023

1.726 Kecelakaan Motor Terjadi di Riau Sepanjang 2023

Ditlantas Polda Riau mencatatkan jumlah kecelakaan motor sebanyak 1.726 kasus sepanjang periode Januari hingga Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Simak Besaran Biaya Santunan Kecelakaan Motor dari Jasa Raharja

25 Agustus 2023

Simak Besaran Biaya Santunan Kecelakaan Motor dari Jasa Raharja

Sekadar catatan, tidak semua korban kecelakaan motor bisa mendapatkan santunan Jasa Raharja.

Baca Selengkapnya

Berapa Biaya Santunan Jasa Raharja untuk Kecelakaan Motor?

24 Agustus 2023

Berapa Biaya Santunan Jasa Raharja untuk Kecelakaan Motor?

Biaya santunan Jasa Raharja untuk kecelakaan motor bisa mencapai puluhan juta. Berikut informasi untuk proses klaimnya.

Baca Selengkapnya

Taeil NCT Harus Jalani Operasi Kaki Akibat Kecelakaan Motor

15 Agustus 2023

Taeil NCT Harus Jalani Operasi Kaki Akibat Kecelakaan Motor

Tulang paha kanannya patah, Taeil NCT dipastikan absen dari konser NCT Nation: To The World di Incheon Munhak Stadium akhir bulan ini.

Baca Selengkapnya

Ketahui Penyebab Jalan Berlubang, Apakah karena Beban Truk Berlebih Semata?

11 Maret 2023

Ketahui Penyebab Jalan Berlubang, Apakah karena Beban Truk Berlebih Semata?

Jalan berlubang atau rusak tak jarang menyebabkan kecelakaan, misalnya kecelakaan motor. Apa saja penyebab jalan berlubang?

Baca Selengkapnya

Konvoi Moge di AS Dongkrak Lonjakan Transplantasi Organ

30 November 2022

Konvoi Moge di AS Dongkrak Lonjakan Transplantasi Organ

Pengendara moge yang kecelakaan motor umumnya berusia tua, laki-laki, perilakunya berisiko, seperti minum miras saat berkendara.

Baca Selengkapnya

Unggahan Terakhir Seleb TikTok Aji Firmanto Sebelum Meninggal Akibat Kecelakaan

3 Agustus 2022

Unggahan Terakhir Seleb TikTok Aji Firmanto Sebelum Meninggal Akibat Kecelakaan

Kronologi hingga unggahan terakhir sebelum seleb TikTok Aji Firmanto mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motornya.

Baca Selengkapnya

2 Orang Tewas di Jatinegara, Kecelakaan Akibat Stang Motor Sentuh Badan Minibus

8 Juli 2022

2 Orang Tewas di Jatinegara, Kecelakaan Akibat Stang Motor Sentuh Badan Minibus

Kecelakaan sepeda motor di Jalan DI Panjaitan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, pada Jumat sekitar pukul 03.45 WIB mengakibatkan dua orang tewas.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Motor Sabtu Dini Hari di Pondok Indah, 1 Remaja Tewas Tabrak Tiang

12 Februari 2022

Kecelakaan Motor Sabtu Dini Hari di Pondok Indah, 1 Remaja Tewas Tabrak Tiang

Kecelakaan motor diduga karena pengendara memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Tabrak trotoar dan tiang rambu jalan.

Baca Selengkapnya

Toyota Camry Terbakar Tabrak Separator Jalan, Pria dan Wanita Tewas Seketika

7 Februari 2022

Toyota Camry Terbakar Tabrak Separator Jalan, Pria dan Wanita Tewas Seketika

Toyota Camry itu menabrak separator jalan jalur Transjakarta kemudian terbakar. Belum diketahui penyebab kecelakaan mobil sedan itu.

Baca Selengkapnya