Foto Detik-detik Proklamasi Koleksi Belanda Dipamerkan

Reporter

Sabtu, 7 November 2015 10:32 WIB

Direktur GFJA Oscar Motuloh (kiri) mendampingi Kapten Mukari (kanan) dan General Manager House Of Sampoerna Ina Silas pada pameran foto dan peluncuran buku 70 tahun Indonesia "Histori Masa Depan" di Galeri House of Sampoerna, Surabaya, 6 November 2015. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Surabaya - Lebih dari 70 foto masa perjuangan kemerdekaan dipamerkan menjelang puncak perayaan Hari Pahlawan di Surabaya, Jawa Timur. Pameran berjudul "70 Tahun Histori Masa Depan" itu digelar di Galeri House of Sampoerna Surabaya, Jumat malam, 6 November 2015.

Termasuk di antara 70 foto itu adalah 13 foto detik-detik Proklamasi yang jarang dijumpai di media massa maupun buku-buku sejarah. “Dari 13 foto itu, hanya 2-3 foto yang sering kita jumpai. Sisanya tidak pernah ditampilkan atau memperlihatkan aktivitas detik-detik sebelum proklamasi dibacakan,” kata kurator pameran, Oscar Motuloh, kepada wartawan di sela acara.

Rangkaian foto detik-detik proklamasi itu, kata Oscar, menggambarkan bahwa kemerdekaan tidak runtuh begitu saja dari langit. Namun melalui sebuah proses yang panjang.

Istimewanya, sebanyak 90 persen foto tersebut tergolong langka. Selain belum pernah dipublikasikan, karya-karya itu merupakan koleksi dari museum di Belanda dan gabungan karya fotografer agensi foto pertama Indonesia, Indonesian Press Photo Agency (IPPHOS), pada masa Agresi Militer Belanda I dan II pada 1945-1950.

"Sekitar 90 persen karya di sini adalah karya yang didapat dari Belanda. Sisanya adalah karya lama yang pernah dipublikasikan," ujar Oscar.

Rinciannya, sekitar 70 foto berasal dari Galeri Foto Jurnalistik Antara serta 9 foto dari Arsip Nasional dan House of Sampoerna tentang kejadian pada Oktober dan November di Surabaya tahun 1945. “Ditambah beberapa koran dan buku terbitan tahun 1945-1949," tutur Manager House of Sampoerna Ina Silas.

Pameran foto yang digelar untuk menyemarakkan Hari Pahlawan di "Kota Pahlawan" Surabaya itu dihadiri Kapten Polisi (Purn) Mukari, seorang veteran pejuang kemerdekaan dari satuan polisi istimewa. Ia yang telah berusia 87 tahun itu dengan antusias memberikan sambutan kepada generasi muda.

Saat melihat foto-foto masa perjuangan dipajang, ia berkomentar singkat sambil berkaca-kaca, “Ya, memang begitu zaman dulu suasananya.”

Pameran terbuka untuk umum mulai 6 November hingga 29 November 2015. Selain menggelar pameran, terdapat aksi teatrikal pertempuran yang terjadi di depan bioskop Sampoerna pada 1945. Pertempuran itu juga menjadi bagian dari perang 10 November 1945 di Kota Surabaya.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

3 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

7 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

7 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

7 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

8 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

9 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

11 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

25 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

43 hari lalu

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

45 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya