Gunung Burangrang Kebakaran

Reporter

Editor

Grace gandhi

Selasa, 1 September 2015 08:13 WIB

TEMPO/Ishomuddin

TEMPO.CO, Purwakarta - Kawasan hutan Gunung Burangrang yang berada di wilayah perbatasan Purwakarta-Subang dengan Kabupaten Bandung Barat mengalami kebakaran yang cukup hebat sejak Senin malam hingga Selasa dinihari, 31 Agustus-1 September 2015.

Warga Desa Cihanjawar, Kecamatan Bojong, yang letaknya persis berada di kaki Gunung Burangrang, Endang, mengaku awalnya hanya melihat jilatan api yang tak begitu besar. Tapi kemudian lidah api terus membakar ke seluruh area hutan.

"Sepanjang Senin hingga Selasa dinihari, luas hutan yang terbakar mungkin sudah mencapai sekitar 5 hektare," katanya.

Sejauh ini, tampaknya belum ada upaya sungguh-sungguh untuk memadamkan api di pegunungan yang biasa dipakai latihan para pendaki gunung dari kelompok pecinta alam Wanadri tersebut.

"Kami baru melihat petugas pemadam kebakaran dan tim SAR dari Purwakarta yang sudah berada di lokasi kaki gunung tersebut," ujar Endang. Ia dan warga lain tak kuasa memadamkan api karena kebakaran sudah meluas dan medannya sulit dijangkau.

Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi mengaku tak berdaya atas kejadian kebakaran di Gunung Burangrang. "Sebab, mobil pemadam kebakaran tak bisa menjangkaunya," tuturnya.

Namun, mulai Selasa pagi ini, Dedi berjanji akan mengerahkan warga di lima desa yang berada di kaki Gunung Burangrang serta dibantu personel TNI dan kepolisian untuk memadamkan api secara manual. "Dengan cara keroyokan," katanya.

Dedi juga mengaku telah mengontak Kementerian Perhutanan dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jawa Barat melalui cuitan di Twitter untuk bersama-sama memadamkan kebakaran di gunung yang dikenal masih perawan dan memiliki panorama indah itu.

"Sebab, kewenangan dan pengadaan teritorialnya berada pada dua institusi itu," ujar Dedi.

NANANG SUTISNA

Berita terkait

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

1 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

4 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

8 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

9 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

10 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

10 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

10 hari lalu

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

11 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

13 hari lalu

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Tinjau lokasi Kebakaran Pajak Tarutung

15 hari lalu

Nikson Nababan Tinjau lokasi Kebakaran Pajak Tarutung

Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nabaan, didampingi jajaran instansi terkait, meninjau langsung lokasi Kebakaran Pajak Tarutung dan menemui para korban.

Baca Selengkapnya