Tuhan dan Keluarganya Sempat Ketakutan Diburu Wartawan

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Minggu, 23 Agustus 2015 16:30 WIB

REUTERS/Toby Melville

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam sepekan terakhir, wajahnya terus bermunculan di televisi, media cetak, dan media daring (online). Ayah beranak dua itu barangkali tak pernah menyangka ia jadi pesohor dadakan. Hanya karena bernama “Tuhan”, ia mendadak diburu awak media.

Baca: Heboh Nama Tuhan, Pria Ini Mendadak Terkenal dan Diburu Media

Tuhan mengingat sepekan lalu, saat baru saja pulang kerja. Beberapa kerabat datang dan mengabarkan ada wartawan yang mencarinya. Saat wartawan datang, Tuhan memang sedang bekerja di desa tetangga, menyelesaikan pesanan pintu dan daun jendela kayu.

Tuhan termasuk keluarga besarnya sempat ketakutan. "Saudara saya tanya, saya ada kasus apa kok sampai dicari-cari wartawan," kata Tuhan di rumahnya, Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu, 22 Agustus 2015.

Berita Menarik: Heboh Rumah Tak Mempan Dirobohkan, Ahok: Saya Ada Mantra

Keesokan harinya, sejumlah jurnalis kembali mendatangi rumahnya. Tuhan pun tak menduga ternyata para pemburu berita itu penasaran mengapa namanya cukup unik. Jurnalis penasaran dengan namanya setelah media sosial Facebook dibuat heboh oleh Tuhan.

Sepekan lalu salah seorang netizen mengunggah gambar kartu tanda penduduk dengan tambahan kalimat yang mengundang tawa sekaligus penasaran: "Teori Januari Christi terbantah...Tuhan ada di Banyuwangi!!" Postingan itu akhirnya memang ramai di media sosial.

Jangan Lewatkan: Sengit, Giliran Ahok Tantang Rizal: Bongkar Saja Rumah Saya!

Meski begitu suami Husnul Khotimah ini tak tahu persis mengapa baru kali ini namanya menyita perhatian khalayak. Sosok yang memotret KTP dan mengunggahnya di Facebook juga tak ia kenal. Dunia Tuhan memang tak akrab dengan Internet.

IKA NINGTYAS

Berita Terbaru

Siswa SD Ini Berani Tolak Mentah-mentah Sepeda Hadiah Jokowi
Calon Dokter Usia 14 Tahun di UGM: Dia Bisa Gagal Jika...

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

7 Keindahan Alas Purwo di Banyuwangi Beserta Sejarah dan Aksesnya

28 Oktober 2023

7 Keindahan Alas Purwo di Banyuwangi Beserta Sejarah dan Aksesnya

Alas Purwo memiliki banyak objek wisata yang menarik dengan keindahan alamnya yang memikat.

Baca Selengkapnya

Aturan dan Tata Tertib Peserta UTBK 2023, Tidak Boleh Telat Dilarang Pakai Kaos Oblong

10 Mei 2023

Aturan dan Tata Tertib Peserta UTBK 2023, Tidak Boleh Telat Dilarang Pakai Kaos Oblong

Terdapat beberapa aturan dan tata tertib bagi peserta UTBK 2023 sebelum mengikuti ujian. Apa saja yang perlu diperhatikan?

Baca Selengkapnya

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

3 Mei 2022

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa dana Pemerintah Daerah Jawa Timur di perbankan memiliki saldo tertinggi per Maret 2022.

Baca Selengkapnya

Takjil dan Menu Buka Puasa Khas Banyuwangi: Jenang Bedil, Buah Krai, dan...

22 April 2022

Takjil dan Menu Buka Puasa Khas Banyuwangi: Jenang Bedil, Buah Krai, dan...

Dari Banyuwangi, Jawa Timur, terdapat sejumlah takjil dan menu buka puasa yang khas, enak, sekaligus unik.

Baca Selengkapnya

Kartu Identitas Anak untuk Si Kecil, Cek Manfaat dan Persyaratan

4 Januari 2022

Kartu Identitas Anak untuk Si Kecil, Cek Manfaat dan Persyaratan

Bukan hanya orang dewasa yang harus punya kartu identitas, si kecil juga sebaiknya dilengkapi Kartu Identitas Anak. Cek manfaat dan cara membuat.

Baca Selengkapnya

Puan Minta Integrasi NIK-NPWP Tetap Jamin Keamanan Data Pribadi

13 Oktober 2021

Puan Minta Integrasi NIK-NPWP Tetap Jamin Keamanan Data Pribadi

Ketua DPR berpendapat perlu teknologi pengamanan data berlapis untuk mengurangi risiko bobolnya data pribadi masyarakat melalui informasi pajak hanya menggunakan NIK.

Baca Selengkapnya

OJK Ingatkan Debt Collector Pakai Kartu Identitas dan Punya Sertifikat Profesi

30 Juli 2021

OJK Ingatkan Debt Collector Pakai Kartu Identitas dan Punya Sertifikat Profesi

OJK meminta debitur agar memiliki itikad baik dalam menyelesaikan kewajiban dan menyampaikan kepada perusahaan pembiayaan jika ada kendala.

Baca Selengkapnya

Sudahkah Memiliki Kartu Identitas Anak? Begini Cara Buatnya

24 Juli 2021

Sudahkah Memiliki Kartu Identitas Anak? Begini Cara Buatnya

Kartu Identitas Anak (KIA) adalah bukti identitas anak yang berusia di bawah 17 tahun. Lalu, bagaimana cara membuat Kartu Identitas Anak?

Baca Selengkapnya