Peneliti: Ada Indikasi Muncul Gunung Baru di Kaldera Raung

Reporter

Senin, 27 Juli 2015 11:39 WIB

Erupsi Gunung Raung terlihat dari Songgon, Jawa Timur, 23 Juli 2015. AP

TEMPO.CO, Bondowoso - Erupsi yang terjadi pada Gunung Raung tampaknya bakal menciptakan gunung baru di kaldera gunung dengan ketinggian 3.344 meter di atas permukaan laut ini. Hal ini dikatakan seorang peneliti serta penjelajah gunung api asal Indonesia, Aris Yanto. "Muncul volcanic cone di kawah Raung," kata Aris Yanto yang dihubungi Tempo pada Senin, 27 Juli 2015.

Aris mengetahui volcanic cone itu saat melakukan pendakian penelitian pada 7 Juli 2015. Bentuknya, kata dia, seperti kubah lava, tapi bukan kubah lava. Bentuknya seperti contong terbalik di kaldera gunung yang wilayahnya mencakup tiga kabupaten, yakni Kabupaten Jember, Bondowoso, dan Banyuwangi, ini. Volcanic cone ini terus membesar seiring dengan erupsi yang masih terus terjadi.

Saat pertama kali diamati, volcanic cone ini memiliki tinggi sekitar 50 meter dengan diameter sekitar 300 meter. "Bisa jadi saat ini ukurannya semakin tinggi dan membesar," ujar Aris.

Fenomena volcanic cone pada Raung ini mirip dengan erupsi pada Gunung Rokatenda, Nusa Tenggara Timur. "Saat itu di Rokatenda juga muncul volcanic cone," tuturnya. Ketika volcanic cone ini terus membesar, bisa jadi akan terbentuk gunung baru di kaldera atau ada gunung di dalam gunung.

Ihwal potensi pembentukan gunung baru ini, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) belum bisa dikonfirmasi. Seperti diberitakan, Gunung Raung saat ini tengah mengalami erupsi menyusul tremor menerus yang terjadi pada gunung tersebut.

Status aktivitas Gunung Raung juga sudah dinaikkan dari waspada menjadi siaga sejak 29 Juni 2015. Berdasarkan laporan paparan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) baru-baru ini, disebutkan bahwa erupsi bersifat eksplosif dan efusif berpotensi terjadi, tapi ancamannya terbatas pada radius lebih-kurang 3 kilometer.

Perkembangan erupsi berupa potensi aliran lava di dalam kawah dan letusan abu dengan tinggi kolom berkisar beberapa ratus meter dari puncak. Kejadian aliran lava dan lontaran material pijar masih mengancam di dalam radius kurang dari 3 kilometer, sedangkan abu dapat terbawa angin sejauh lebih dari 3 kilometer (bergantung pada arah dan besarnya angin).

Pusat kegiatan Gunung Raung saat ini berada di dasar kawah atau kaldera. Karakter letusan Raung bersifat eksplosif yang menghasilkan abu dan pernah terjadi awan panas yang menyelimuti sebagian tubuh gunung api pada tahun 1953.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

7 hari lalu

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Dengan perbedaan signifikan dalam lokasi, aktivitas vulkanik, dan dampak lingkungan, Gunung Ruang dan Gunung Raung menunjukkan perbedaannya.

Baca Selengkapnya

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

8 hari lalu

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

12 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

15 hari lalu

Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

Seluruh aktivitas penerbangan pesawat Wings Air rute Ternate - Manado PP pada Kamis tidak dioperasikan pasca Gunung Raung erupsi.

Baca Selengkapnya

Perkebunan Glenmore, Secuil Jejak Skotlandia di Ujung Timur Jawa

31 Desember 2022

Perkebunan Glenmore, Secuil Jejak Skotlandia di Ujung Timur Jawa

Perkebunan Glenmore tempat mereka bekerja itu berada di Desa Margomulyo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi.

Baca Selengkapnya

Beji Antaboga, Wisata Religi 5 Agama di Kaki Gunung Raung

22 Desember 2022

Beji Antaboga, Wisata Religi 5 Agama di Kaki Gunung Raung

Beji Antaboga dapat ditempuh dua jam perjalanan dari pusat Kota Banyuwangi.

Baca Selengkapnya

Status Gunung Raung Naik Jadi Waspada, Ini Penjelasan Bahayanya

29 Juli 2022

Status Gunung Raung Naik Jadi Waspada, Ini Penjelasan Bahayanya

Badan Geologi akhirnya menaikkan status aktivitas Gunung Raung di Jawa Timur dari Normal menjadi Waspada hari ini, Jumat 29 Juli 2022.

Baca Selengkapnya

Berstatus Normal, Gunung Raung Tiba-tiba Erupsi

28 Juli 2022

Berstatus Normal, Gunung Raung Tiba-tiba Erupsi

Erupsi Gunung Raung bukan disebabkan aktivitas pergerakan magma.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata ini Kerap Jadi Spot Olahraga Paralayang

13 Juni 2022

5 Destinasi Wisata ini Kerap Jadi Spot Olahraga Paralayang

Lima destinasi wisata alam ini sering menjadi lokasi olahraga paralayang. Di mana saja?

Baca Selengkapnya

Gunung Raung Kembali Normal, PVMBG: Pendaki Jangan ke Puncak

10 Agustus 2021

Gunung Raung Kembali Normal, PVMBG: Pendaki Jangan ke Puncak

Gunung Raung alias Rawon merupakan gunung api strato berkaldera setinggi 3.332 meter dari permukaan laut.

Baca Selengkapnya