Begini Menteri Jonan Meredam Pertengkaran Stafnya Vs Pers  

Reporter

Rabu, 15 Juli 2015 22:10 WIB

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan (tengah), menjawab pertanyaan wartawan saat melakukan sidak di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, 11 Juli 2015. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.

TEMPO.CO, Balikpapan -Wartawan MNC TV, Aziz, terlibat adu mulut dengan seorang staf Menteri Perhubungan Ignatius Jonan di sela kunjungan di Bandara Sepinggan Balikpapan Kalimantan Timur, Rabu, 15 Juli 2015. Keduanya saling bersuara keras sehingga menarik perhatian para calon penumpang pesawat di Bandara Sepinggan.

Keributan ini bermula saat rombongan Menteri Jonan tiba di Bandara Sepinggan pukul 15.00 Wita. Menteri Jonan datang untuk meninjau pelayanan arus mudik di sejumlah bandara di Kalimantan.


Berita Terbaru:
Duh, Ditangkap, Vitalia Malah Foto Sama Kapolsek: Ada apa?
Ditahan KPK, OC Kaligis Bicara Soal Gubernur & Suap Hakim

Rombongan Menteri Jonan langsung mengunjungi dua layanan jasa restoran minang Onde Mande dan gerai kopi Raja Tubruk yang merupakan milik PT Angkasa Pura di Sepinggan. Jonan yang merupakan pemeluk agama Katolik juga akan bersantap siang sembari menghisap sebatang rokok.

Saat itulah jurnalis televisi ini mencoba mewawancarai Jonan yang berada di tengah pejabat Kementerian Perhubungan. Aziz nekat menyorongkan kameranya meskipun Jonan sudah menyatakan akan melayani media massa usai istirahat setelah turun dari pesawat.

“Kalau mau wawancara juga tidak perlu seperti itu. Pak Jonan kan sudah bilang nanti wawancaranya,” kata salah satu staf Jonan dengan suara keras. Aziz juga turut bersuara keras memprotes pelarangan wawancaranya dengan Jonan.

Aziz mengaku keberatan saat tubuhnya didorong oleh salah seorang staf Menteri Jonan. “Kalau tidak boleh wawancara jangan dorong dorong,” tuturnya.

Menteri Jonan terpaksa ikut meredam suasana yang makin memanas ini bersama para petinggi PT Angkasa Pura Balikpapan. Jonan mengatakan hanya ada salah paham serta meminta agar permasalahan ini tidak diperpanjang. “Sudah sudah sudah,” ujarnya singkat berusaha menenangkan.

Setelahnya, Menteri Jonan memenuhi janjinya melayani permintaan sesi wawancaranya selama 30 menit bersama jurnalis di Balikpapan. Dia juga mengomentari sedikit insiden bersama salah satu wartawan Balikpapan ini. “Andanya juga tidak sabaran wawancaranya,” ungkapnya.

SG WIBISONO


Baca juga: Aneh, di Sini Anak Laki-laki Gemar Menyamar Perempuan

Berita terkait

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

19 jam lalu

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

Biaya pendidikan STIP mencapai puluhan juta rupiah per semester

Baca Selengkapnya

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

1 hari lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

1 hari lalu

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengklaim bahwa keselamatan dan keamanan pelayaran kapal Indonesia telah diakui dunia internasional.

Baca Selengkapnya

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

2 hari lalu

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

Polisi mengungkap penyebab terjadinya penganiyaan di Kampus STIP Jakarta yang menyebabkan seorang taruna tewas.

Baca Selengkapnya

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

2 hari lalu

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

Jenazah Taruna STIP Jakarta korban penganiayaan seniornya akan diterbangkan ke kampung halamannya hari ini.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

4 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

4 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

5 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

8 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya