Panitia Seleksi KPK Mulai Uji Makalah Kandidat  

Reporter

Kamis, 9 Juli 2015 11:44 WIB

Pendaftar calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melengkapi berkas pendaftaran di Ruang Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, 23 Juni 2015. Pendaftaran Calon Pimpinan KPK akan ditutup besok 24 Juni 2015. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Seleksi calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi saat ini memasuki tahapan pembacaan dan penilaian makalah. Para penilai makalah berasal dari pakar independen yang terdiri atas akademikus, praktisi, dan pegiat anti korupsi.

"Setiap makalah dibaca oleh tiga orang penilai. Makalah kami hilangkan identitas penulisnya agar penilai makalah bisa melakukan penilaian dengan objektif," kata juru bicara Panitia Seleksi calon pimpinan KPK Betti Alisjahbana dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 9 Juli 2015. Tahapan ini akan dimulai hari ini dan berakhir besok.

Dalam uji makalah, para peserta harus menyertakan beberapa hal yang sudah ditentukan oleh pantia. Poin-poin tersebut, misalnya, kondisi dan perkembangan korupsi serta penanggulangannya, tantangan kelembagaan KPK dan hubungannya dengan lembaga lain. Strategi dan rencana aksi penanggulangan korupsi juga menjadi poin yang harus dibahas para peserta pada makalah mereka.

Dengan tulisan tangan, panitia hanya memberi waktu pembuatan makalah selama tiga jam. Para peserta juga dilarang melihat referensi apa pun. Peralatan yang disediakan hanya alat tulis dan kertas. "Makalah dibatasi hanya maksimum 10 lembar," kata Betti.

Betti mengatakan hasil penilaian beserta hasil tes objektif serta tanggapan masyarakat akan dibahas oleh panitia dalam rapat pleno pada Sabtu, 11 Juli 2015. Nama-nama yang lolos tahap kedua ini akan diumumkan melalui konferensi pers pada 14 Juli dan iklan di media pada 15 Juli 2015.

Sebelum tahap ini, kata Betty, para calon pimpinan kemarin telah melakukan tes objektif. Dari 194 yang lolos seleksi tahap satu, sebanyak 190 orang hadir. Menurut Betti, mereka mengikuti tes objektif berupa tes pilihan berganda. "Pertanyaannya seputar undang-undang yang berkaitan dengan pemberantasan korupsi, Undang-Undang KPK, serta pengorganisasian lembaga KPK."

FAIZ NASHRILLAH

Berita terkait

64 Orang Lolos Seleksi Pejabat KPK

18 Maret 2022

64 Orang Lolos Seleksi Pejabat KPK

Adrianus mengatakan kandidat pejabat KPK itu akan mengikuti seleksi lanjutan, yaitu asesmen kompetensi manajerial dan sosial kultural.

Baca Selengkapnya

Peserta Seleksi Jubir KPK Tak Ada yang Lolos

29 Januari 2021

Peserta Seleksi Jubir KPK Tak Ada yang Lolos

Saat ini, jubir KPK masih sebatas pelaksana tugas, baik bidang pencegahan maupun penindakan.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Menjelaskan Soal Etika Irjen Firli Bahuri

12 September 2019

Pansel KPK Menjelaskan Soal Etika Irjen Firli Bahuri

Irjen Firli, menurut Pansel Capim KPK Indriyanto Seno Adji, memiliki tingkat konsistensi terbaik.

Baca Selengkapnya

Cerita Massa Pendukung Revisi UU KPK Bingung Isi Protes di DPR

11 September 2019

Cerita Massa Pendukung Revisi UU KPK Bingung Isi Protes di DPR

Sunirah, 40 tahun, berdandan dari pukul 10.00 WIB pada Selasa pagi, sebelum ikut demo mendukung revisi UU KPK.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Masinton: KPK Tak Perlu Lagi Tangani Kasus Ecek-ecek

2 September 2019

Anggota DPR Masinton: KPK Tak Perlu Lagi Tangani Kasus Ecek-ecek

Setelah 10 nama capim KPK diumumkan, Komisi III DPR akan meminta masukan masyarakat terkait rekam jejak 10 nama tersebut.

Baca Selengkapnya

Alexander Marwata Merasa Belum Berhasil Pimpin KPK, Kenapa?

27 Agustus 2019

Alexander Marwata Merasa Belum Berhasil Pimpin KPK, Kenapa?

KPK, kata dia, harusnya menjadi trigger mechanism penegak hukum lain seperti polisi dan jaksa agar tidak korupsi.

Baca Selengkapnya

Koalisi Antikorupsi Curigai Pansel KPK Bentukan Jokowi

18 Mei 2019

Koalisi Antikorupsi Curigai Pansel KPK Bentukan Jokowi

Koalisi Antikorupsi mencurigai pansel KPK bentukan Jokowi sebagai kompromi elit

Baca Selengkapnya

Kata Pukat UGM Soal Nama-nama Panitia Seleksi KPK

18 Mei 2019

Kata Pukat UGM Soal Nama-nama Panitia Seleksi KPK

Dari komposisi panitia seleksi KPK itu tak terlihat apa yang dikehendaki Presiden Jokowi untuk menjawab kebutuhan KPK empat tahun ke depan.

Baca Selengkapnya

Fahri Desak Febri Diansyah Diganti, ICW: Itu Penilaian Pribadi  

15 Agustus 2017

Fahri Desak Febri Diansyah Diganti, ICW: Itu Penilaian Pribadi  

Koordinator ICW Adnan Topan Husodo mengatakan usul Fahri Hamzah soal penggantian juru bicara KPK, Febri Diansyah, sebagai penilaian pribadi.

Baca Selengkapnya

Penyebab Fahri Hamzah Sarankan Juru Bicara KPK Segera Diganti  

14 Agustus 2017

Penyebab Fahri Hamzah Sarankan Juru Bicara KPK Segera Diganti  

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Fahri Hamzah menyarankan juru bicara KPK segera diganti karena lebih cocok dijabat penyidik.

Baca Selengkapnya