Ketika Jokowi Borong Tahu Kupat untuk Mantu

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Selasa, 9 Juni 2015 14:45 WIB

Foto pasangan putra Presiden Jokowi Gibran-Selvis tang dipasang di becak untuk antusias jelang pernikahannya di kawasan Ngarsopuro, Surakarta, Jawa Tengah, 9 Juni 2015. Becak-becak tersebut nantinya akan dipergunakan untuk mengantar tamu pernikahan Gibran-Selvi tanggal 11 Juni mendatang. Tempo/Bram Selo Agung

TEMPO.CO, Solo - Suparman, pedagang tahu kupat di dekat gedung Graha Saba Solo, Jawa Tengah, merasa senang. Dia mendapat pesanan hingga ratusan porsi untuk keperluan pernikahan Gibran Rakabuming Raka-Selvi Ananda.

"Saya diminta untuk menyiapkan tahu kupat hingga 200 porsi pada saat midodareni," kata Suparman, Selasa, 9 Juni 2015. Midodareni merupakan salah satu dari rangkaian acara yang digelar pada malam hari sebelum akad nikah dilaksanakan.

Suparman diminta untuk langsung membawa dagangan beserta gerobaknya ke sekitar kediaman Presiden Joko Widodo. "Mungkin untuk tamu relawan yang datang," katanya.

Sedangkan saat resepsi pernikahan, Suparman diminta tetap berdagang di warungnya. "Semua yang makan di sini tidak perlu bayar karena sudah dibayari yang punya kerja," kata Suparman. Dia menyediakan 700 porsi untuk hari itu.

Tentu saja, hal itu membuat Suparman sangat senang. Sebab, selama ini dia hanya mampu menjual tahu kupat sebanyak 250 porsi dalam sehari. "Pesanan ini setara dengan jualan saya selama empat hari," katanya.

Satu porsi tahu kupat dijualnya seharga Rp 9 ribu. "Harganya tetap, tidak saya naikkan," katanya. Suparman mengaku telah mulai berbelanja bahan-bahan untuk keperluan tersebut.

Warung tahu kupat Sido Mampir itu memang sudah bertahun-tahun buka di tempat tersebut. Menurut Suparman, warung tersebut adalah milik keluarga. Selain di dekat Graha Saba, tahu kupat itu juga memiliki sejumlah cabang lain di Kota Solo, seperti di Jalan Gadjah Mada dan dekat Pasar Kembang.

AHMAD RAFIQ

Berita terkait

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

9 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

9 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

11 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

15 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

16 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

19 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

19 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

20 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

20 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

20 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya