SBY Terpilih Aklamasi Pimpin Demokrat, Soekarwo Buka Kartu  

Reporter

Rabu, 13 Mei 2015 14:44 WIB

Presiden Jokowi (kiri), didampingi Ketum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, saat pembukaan Kongres Demokrat di Surabaya, 12 Mei 2015. Kongres ini dihadiri oleh 1200 kader seluruh Indonesia dan sejumlah Pimpinan Partai dan Menteri. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Surabaya -- Terpilihnya Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua Umum Partai Demokrat secara aklamasi diklaim oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah Demokrat Jawa Timur Soekarwo sebagai kehendak seluruh kader. Jauh sebelum Kongres Partai Demokrat IV di Surabaya digelar, kata Soekarwo, para kader di tingkat daerah maupun cabang sama-sama menginginkan agar SBY kembali menjadi ketua umum.

"Jadi terpilihnya SBY memang aspirasi seluruh kader partai, baik DPC maupun DPD," kata Soekarwo yang juga Gubernur Jawa Timur kepada Tempo di lokasi kongres, Hotel Shangri-La Surabaya, Rabu, 13 Mei 2015.

Untuk memuluskan jalan SBY, Soekarwo mengaku ditunjuk sebagai "ketua kelas" oleh seluruh cabang. Adapun sekretarisnya ialah Ketua Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli. Tugasnya, menurut Soekarwo, menjaring aspirasi para kader, khususnya dalam hal pemilihan ketua umum.

"Aspirasi seluruh kader inilah yang kemudian kami sampaikan kepada SBY maupun kepada dewan pimpinan pusat," ujar pejabat yang akrab disapa Pakde Karwo ini.

Meskipun tata tertib kongres baru diberikan pada peserta saat pembukaan, sesungguhnya materinya telah didiskusikan terlebih dahulu oleh seluruh para kader di tingkat daerah maupun cabang.

Begitu pula dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga yang hanya tinggal menyetujui saja karena draftnya telah didiskusikan sejak awal. "Ini semua memang usulan dari daerah yang kemudian disampaikan ke pusat. Ini namanya desentralisasi," kata Soekarwo.

Dengan dukungan mayoritas kader itulah, kata Soekarwo, SBY akhirnya terpilih sebagai ketua umum secara aklamasi melalui sidang paripurna, Selasa malam, 12 Mei 2015. "Berdasarkan Keputusan Kongres Nomor 10/4/PD/5/2015 memutuskan menetapkan Prof. Dr. SBY sebagai Ketua Umum Partai Demokrat," kata Ketua Sidang Evert Erenst Mangindaan.

Mengenai siapa sekretaris jenderal yang akan mendampingi SBY selama lima tahun ke depan, Soekarwo belum bersedia menjawab. Alasannya, peserta kongres masih membahas sosok dan kriteria calon sekretaris jenderal. "Masih dibahas teman-teman," kata dia

EDWIN FAJERIAL

Berita terkait

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

10 Agustus 2023

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

rekam jejak karier dan pendidikan Moeldoko yang selalu kalah melawan kubu AHY soal pengajuan gugatan kepengurusan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

13 April 2023

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

Agama tidak hanya hadir sebagai ritualitas pada individu, akan tetapi memiliki dampak yang jauh lebih luas

Baca Selengkapnya

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

7 Oktober 2021

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

Moncernya karier dan tingginya popularitas Ridwan membuat sejumlah partai mendekatinya. Berikut jejak kedekatan Ridwan Kamil dan sejumlah parpol

Baca Selengkapnya

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

6 Februari 2021

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

Demokrat menyebut masih ada kader senior yang mengajak beberapa DPC dan DPD partai menggelar kongres luar biasa.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan dan Partai Demokrat Bertemu Bahas Virus Corona

6 Maret 2020

Anies Baswedan dan Partai Demokrat Bertemu Bahas Virus Corona

Pengurus Partai Demokrat menggelar pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Membahas kongres partai dan penanganan virus Corona.

Baca Selengkapnya

Mengurai Kasus Dokumen Palsu JR Saragih

19 Maret 2018

Mengurai Kasus Dokumen Palsu JR Saragih

Kasus dokumen palsu yang menjerat bakal calon Gubernur Sumatera Utara Jopinus Ramli Saragih atau JR Saragih terus bergulir.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat Siapkan AHY sebagai Pemimpin Baru Setahun Lalu

12 Maret 2018

Partai Demokrat Siapkan AHY sebagai Pemimpin Baru Setahun Lalu

Pada acara puncak Rapimnas Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhono atau AHY mengajak generasi muda bergabung dengannya.

Baca Selengkapnya

AHY Berpidato, Demokrat: Kami Tawarkan AHY sebagai Pemimpin Baru

12 Maret 2018

AHY Berpidato, Demokrat: Kami Tawarkan AHY sebagai Pemimpin Baru

Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan optimistis pidato politik AHY mampu mendorong elektabilitasnya sebagai pemimpin.

Baca Selengkapnya

Pengamat: Demokrat Akan Diuntungkan Jika Bergabung dengan Jokowi

12 Maret 2018

Pengamat: Demokrat Akan Diuntungkan Jika Bergabung dengan Jokowi

Partai Demokrat menyatakan akan mengusung capres dan cawapres dalam pilpres 2019.

Baca Selengkapnya

Kala AHY Sampaikan Pidato Politik Tanpa Baca Naskah

12 Maret 2018

Kala AHY Sampaikan Pidato Politik Tanpa Baca Naskah

Dalam pidato politiknya, AHY menyatakan kesiapannya menjadi pemimpin muda Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya