Kongres Demokrat di Surabaya Senilai Rp 9,4 Miliar  

Reporter

Senin, 11 Mei 2015 15:31 WIB

Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas. TEMPO/Cunding Levi

TEMPO.CO, Surabaya - Kongres Demokrat yang akan digelar di Hotel Shangri-La Surabaya, Jawa Timur, bakal dihadiri 1.200 peserta. Anggaran sebesar Rp 9,451 miliar dihabiskan untuk kongres keempat yang akan berlangsung selama tiga hari mulai hari ini, Senin, 11 Mei 2015, hingga Rabu, 13 Mei 2015.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono menyatakan bahwa seluruh kader Demokrat bakal hadir, yakni mulai dari tingkat DPC, DPD, DPP, Dewan Kehormatan, dan Dewan Pengawas Demokrat. “Termasuk organisasi sayap partai,” katanya dalam konferensi pers di Hotel Shangri-La, Senin, 11 Mei 2015.

Ibas, sapaan Edhie Baskoro, juga mengatakan bahwa proses persiapan saat ini sudah mencapai 70 persen. Adapun anggaran yang mencapai Rp 9,451 miliar didapat dari iuran para kader partai, yaitu dari anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, DPD, DPC, dan simpatisan partai di seluruh daerah. “Tema Kongres kali ini, ‘Untuk Rakyat Demokrat Peduli dan Memberi Solusi’,” katanya menuturkan.

Namun demikian, gelaran Kongres Demokrat tahun ini dipastikan menyisakan sekelompok orang yang kecewa. Mereka sampai merencanakan kongres tandingan. “Jika sampai pelaksanaan kongres belum mendapatkan tanggapan, maka tidak menutup kemungkinan kami akan menggelar kongres tandingan,” kata Mohammad Eksan kepada wartawan pada Ahad malam, 10 Mei 2015.

Eksan mewakili kelompoknya, yakni Kaukus Penyelamat Partai Demokrat (KPPD). Eksan menjabat sebagai sekretaris di kelompok itu.

Tanggapan yang dimaksud adalah penjelasan mengenai kebijakan Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Syarief Hasan yang memberhentikan sekitar 161 ketua dewan pimpinan cabang. Menurut Eksan, pemberhentian sewenang-wenang dan tidak sesuai dengan Anggaran Dasar atau Anggaran Rumah Tangga Partai Demokrat.

KPPD, kata dia, telah menyampaikan protes itu ke pimpinan pusat Demokrat, tapi tak ditanggapi. “Surat kami tidak digubris sedikit pun,” ujarnya, yang berharap kongres bisa mengoreksi keputusan Syarif Hasan itu. “Saya tegaskan bahwa surat pemberhentian 161 DPC dan pengangkatan pelaksana tugas (plt) itu tidak sah dan batal demi hukum.”

Selain itu, pihak KPPD merasa sangat kecewa karena forum pertemuan yang mereka rancang digagalkan lewat bentangan police line di depan hotel yang akan dijadikan lokasi pertemuan pada Ahad petang itu. “Karena dilarang masuk, maka kami kembali lagi," kata Basuki, anggota Kaukus.

AVIT HIDAYAT | M SYARRAFAH

Berita terkait

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

27 Februari 2024

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

Real count sementara Caleg DPR 2024 di 84 dapil dengan perolehan suara tertinggi, di antaranya Puan Maharani, Grace Natalie, dan Ibas Yudhoyono.

Baca Selengkapnya

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

10 Agustus 2023

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

rekam jejak karier dan pendidikan Moeldoko yang selalu kalah melawan kubu AHY soal pengajuan gugatan kepengurusan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

13 April 2023

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

Agama tidak hanya hadir sebagai ritualitas pada individu, akan tetapi memiliki dampak yang jauh lebih luas

Baca Selengkapnya

Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

23 April 2022

Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

Politikus Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas SBY mengendarai sepeda motor dan berjalan kaki menuju air terjun Srambang di Ngawi.

Baca Selengkapnya

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

7 Oktober 2021

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

Moncernya karier dan tingginya popularitas Ridwan membuat sejumlah partai mendekatinya. Berikut jejak kedekatan Ridwan Kamil dan sejumlah parpol

Baca Selengkapnya

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

6 Februari 2021

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

Demokrat menyebut masih ada kader senior yang mengajak beberapa DPC dan DPD partai menggelar kongres luar biasa.

Baca Selengkapnya

Alasan AHY Umumkan Pengurus Demokrat di Akhir Batas Waktu

16 April 2020

Alasan AHY Umumkan Pengurus Demokrat di Akhir Batas Waktu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjelaskan alasan mengumumkan struktur kepengurusan partainya di batas akhir waktu..

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan dan Partai Demokrat Bertemu Bahas Virus Corona

6 Maret 2020

Anies Baswedan dan Partai Demokrat Bertemu Bahas Virus Corona

Pengurus Partai Demokrat menggelar pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Membahas kongres partai dan penanganan virus Corona.

Baca Selengkapnya

Kasus Jiwasraya, Fraksi Demokrat Dorong Penuntasan Menyeluruh

29 Januari 2020

Kasus Jiwasraya, Fraksi Demokrat Dorong Penuntasan Menyeluruh

Ketua Fraksi Partai Demokrat Dewan Perwakilan Rakyat RI, Edhie Baskoro Yudhoyono menyatakan sikap fraksinya terkait kasus PT Asuransi Jiwasraya.

Baca Selengkapnya

Ibu SBY Wafat, Ibas SBY - Aliya Rajasa Minta Maaf Masih di Jalan

31 Agustus 2019

Ibu SBY Wafat, Ibas SBY - Aliya Rajasa Minta Maaf Masih di Jalan

Putra SBY, Edhie Baskoro Youdhoyono dan istrinya, Aliya Rajasa meminta maaf dan berusaha secapatnya kembali ke Indonesia.

Baca Selengkapnya