Komisi Yudisial Akan Panggil Saksi dan Pelapor Suap Sidang Bali Nine

Reporter

Senin, 27 April 2015 22:22 WIB

Terpidana mati Bali Nine, Andrew Chan (kiri), dan Myuran Sukumaran. REUTERS/Murdani Usman

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Yudisial berencana memanggil pelapor dan saksi dugaan adanya permintaan sejumlah uang oleh hakim dalam persidangan kasus narkoba yang melibatkan duo Bali Nine, Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.

"Rencananya awal Mei, tapi jumlah saksinya belum tahu berapa," kata Komisioner Taufiqurrrahman Syahuri saat dihubungi, Senin 27 April 2015. Menurut Taufiq, pengembangan dugaan suap ini terkendala tak adanya bukti yang kuat. Sebab, pelapor hanya memberikan kesaksian tanpa ada bukti dan petunjuk seperti rekaman.

Laporan itu, kata Taufiq, saat ini sedang dianalisis dan sudah melalui sidang panel. Dia membantah anggapan bahwa KY lambat dalam bertindak. Bahkan menurutnya, dalam penanganan sebuah laporan, KY dibenarkan untuk jemput bola. Walaupun begitu, setidaknya dibutuhkan 100 hari untuk mendalami laporan sebelum melakukan tindak lanjut. "Jadi tak serta merta lapor kemudian langsung ditindaklanjuti. Kan nanti ada verifikasi."

Menteri Luar Negeri (Menlu) Australia Julie Bishop menyikapi serius dugaan adanya permintaan uang dalam jumlah fantastis oleh hakim yang menangani perkara duo Bali Nine, Myuran Sukumaran dan Andrew Chan.

Tudingan ini sesuai dengan pernyataan mantan pengacara duo Bali Nine, Muhammad Rifan. Muhammad Rifan, seperti dilansir dari Sydney Morning Herald, mengatakan hakim meminta US$ 130 ribu dengan menjanjikan akan memperingan hukuman menjadi kurang dari 20 tahun penjara.

Kalaupun nantinya benar-benar ditemukan ada hakim yang melakukan pemerasan, Taufiq mengatakan bahwa hal itu tak akan mengubah putusan hukum. Sebabnya, putusan KY hanya berhubungan dengan pelanggaran etik.

Dia mencontohkan pada kasus yang menimpa bekas Ketua Mahkamah Konstitusi, Akil Mochtar. Walaupun dinyatakan bersalah, kasus-kasus yang ditangani olehnya tak begitu saja dibatalkan.

Selain itu, suap yang diterima juga menurutnya tak begitu saja bisa mengubah keputusan hakim. Artinya, dalam beberapa kasus memang ditemukan adanya hakim yang menerima suap, namun putusannya dianggap tepat oleh hukum.


FAIZ NASHRILLAH

Berita terkait

AS Prihatin atas Rekaman Eksekusi Israel di RS Al Shifa, Tapi Kecam Hamas

41 hari lalu

AS Prihatin atas Rekaman Eksekusi Israel di RS Al Shifa, Tapi Kecam Hamas

Pasukan Israel pada Senin mundur dari kompleks rumah sakit terbesar Al Shifa di Gaza itu setelah pengepungan selama dua pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

30 Warga Palestina yang Ditahan Israel Ditemukan Tewas Diborgol di Sekolah Gaza

1 Februari 2024

30 Warga Palestina yang Ditahan Israel Ditemukan Tewas Diborgol di Sekolah Gaza

Israel menolak memberikan informasi tentang nasib warga Palestina yang ditahan di Gaza, kata LSM lokal

Baca Selengkapnya

Iran Eksekusi Mati Demonstran Mahsa Amini, Dituduh Tabrak Polisi Hingga Tewas

23 Januari 2024

Iran Eksekusi Mati Demonstran Mahsa Amini, Dituduh Tabrak Polisi Hingga Tewas

Iran mengeksekusi mati Mohammad Ghobadlou, 23 tahun, seorang demonstran protes Mahsa Amini atas tuduhan pembunuhan polisi

Baca Selengkapnya

19 Warga Sipil Laki-laki di Gaza Dieksekusi Mati Tentara Israel

21 Januari 2024

19 Warga Sipil Laki-laki di Gaza Dieksekusi Mati Tentara Israel

Keterangan saksi mata mengungkap setidaknya 19 laki-laki dalam sebuah gedung rumah susun dieksekusi mati tentara Israel.

Baca Selengkapnya

PBB Desak Israel Selidiki Tuduhan Tentaranya Eksekusi Mati 11 Pria Palestina Tak Bersenjata di Gaza

21 Desember 2023

PBB Desak Israel Selidiki Tuduhan Tentaranya Eksekusi Mati 11 Pria Palestina Tak Bersenjata di Gaza

Komisaris Tinggi PBB untuk HAM menyebut eksekusi mati belasan pria Palestina itu 'menimbulkan kekhawatiran dilakukannya kejahatan perang' di Gaza

Baca Selengkapnya

Iran Klaim Telah Mengeksekusi Agen Mossad

18 Desember 2023

Iran Klaim Telah Mengeksekusi Agen Mossad

Kantor berita resmi IRNA melaporkan bahwa seorang agen dinas intelijen Mossad Israel dieksekusi di provinsi Sistan-Baluchestan di tenggara Iran.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Lalu Kim Jong Un Eksekusi Mati Paman Sendiri Jang Song-thaek dengan Cara Sadis

12 Desember 2023

10 Tahun Lalu Kim Jong Un Eksekusi Mati Paman Sendiri Jang Song-thaek dengan Cara Sadis

Paman Kim Jong Un, Jang Song Thaek dieksekusi mati sepuluh tahun lalu dengan cara sadis. Bagaimana cerita eksekusi itu?

Baca Selengkapnya

Kyiv Tuduh Pasukan Rusia Eksekusi Tentara Ukraina yang Sudah Menyerah

3 Desember 2023

Kyiv Tuduh Pasukan Rusia Eksekusi Tentara Ukraina yang Sudah Menyerah

Kyiv menuduh Rusia melakukan kejahatan perang setelah video yang beredar menunjukkan dua tentara Ukraina ditembak saat sudah menyerah.

Baca Selengkapnya

Pasca G30S, Ini Operasi Kalong Penangkapan Tokoh PKI DN Aidit, Brigjen Soepardjo hingga Letkol Untung

10 Oktober 2023

Pasca G30S, Ini Operasi Kalong Penangkapan Tokoh PKI DN Aidit, Brigjen Soepardjo hingga Letkol Untung

Usai G30S yang gagal total, kemudian peristiwa tokoh PKI DN Aidit, Brigjen Soepardjo hingga Letkol Untung.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Eksekusi Mati Dua Tentara, Dituduh Berkhianat kepada Negara

14 September 2023

Arab Saudi Eksekusi Mati Dua Tentara, Dituduh Berkhianat kepada Negara

Kementerian Pertahanan Arab Saudi mengeksekusi dua tentara yang didakwa berkhianat

Baca Selengkapnya