Analisis Dewan Pers tentang Pemberitaan Budi Gunawan di Tempo

Reporter

Selasa, 3 Maret 2015 15:50 WIB

Cover majalah Tempo edisi 17-25 Januari 2015. Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Komisi Hukum Dewan Pers Yosep Adi Prasetyo mengatakan majalah Tempo tidak bisa dipidana karena memberitakan transaksi mencurigakan di rekening Komisaris Jenderal Budi Gunawan. Menurut Stanley, begitu Yosep biasa disapa, hasil investigasi Tempo merupakan induk jurnalistik yang dilindungi demi kepentingan publik.

"Ada keistimewaan dalam investigasi. Bahkan media boleh melanggar kode etik jurnalistik dalam proses investigasi, asalkan untuk kepentingan publik," kata Stanley dalam konferensi pers di gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa, 3 Maret 2015.

Menurut Stanley, majalah Tempo tidak membocorkan rahasia negara dengan memuat infografis aliran dana Komisaris Jenderal Budi Gunawan ke sejumlah pihak. Bila perkara ini dibawa ke pengadilan, Tempo dapat menggunakan hak tolak untuk melindungi narasumber yang memberikan informasi kepada majalah tersebut. Namun, menurut dia, hakim dapat membatalkan hak tolak itu. "Tergantung pada Tempo, mau buka nama narasumbernya atau tidak," ujarnya.

Jika Tempo membuka narasumber pembocor data itu, sang narasumber dapat dipidana atas tuduhan membocorkan rahasia negara. Namun bila berkeras menolak mengungkap identitas pembocor, Tempo berisiko terkena jerat pidana.

"Kalau dibuka, runtuhlah kepercayaan publik kepada media. Narasumber yang punya informasi penting jadi mikir-mikir kalau mau membagi info. Di sini kredibilitas media diuji," ujarnya.

Karena itu, Stanley berupaya meminta kepolisian menyerahkan perkara tersebut kepada Dewan Pers. Dewan Pers kemudian akan membentuk sidang etik untuk menilai laporan Tempo. "Nanti akan kami coba cari mekanismenya seperti apa," ujarnya.

DEWI SUCI RAHAYU

Berita terkait

Dewan Pers Minta Kampus Taati Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

1 jam lalu

Dewan Pers Minta Kampus Taati Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

Sengketa jurnalistik pers mahasiswa kini ditangani oleh Dewan Pers. Kampus diminta taati kerja sama penguatan dan perlindungan pers mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Perkuat Kredibilitas Media Digital, AMSI dan RSF Luncurkan Journalism Trust Initiative

4 jam lalu

Perkuat Kredibilitas Media Digital, AMSI dan RSF Luncurkan Journalism Trust Initiative

AMSI dan RSF meluncurkan program sertifikasi media bertajuk Journalism Trust Initiative di Indonesia untuk memperkuat kredibilitas media digital.

Baca Selengkapnya

Budi Gunawan Optimistis Tim Putra dan Putri Jakarta STIN BIN Mampu Menjuarai Proliga 2024

6 hari lalu

Budi Gunawan Optimistis Tim Putra dan Putri Jakarta STIN BIN Mampu Menjuarai Proliga 2024

Kepala BIN Jenderal Polisi (Purn.) Budi Gunawan optimistis tim putra Jakarta STIN BIN dan tim putri Jakarta BIN mampu merengkuh gelar Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Bahaya Sampah Plastik Hasil Mudik

14 hari lalu

Bahaya Sampah Plastik Hasil Mudik

Isu penanganan sampah kembali mencuat di tengah perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Sebagian di antaranya berupa sampah plastik.

Baca Selengkapnya

Kronologi Penganiayaan Jurnalis Sukandi Ali oleh Prajurit TNI AL di Halmahera Selatan

16 hari lalu

Kronologi Penganiayaan Jurnalis Sukandi Ali oleh Prajurit TNI AL di Halmahera Selatan

Baru-baru ini terjadi penganiayaan jurnalis Sukandi Ali oleh 3 prajurit TNI AL di Halmahera Selatan, Maluku Utara. Begini kejadiannya.

Baca Selengkapnya

JATAM Laporkan Menteri Investasi Bahlil ke KPK, Ini Sebabnya

21 hari lalu

JATAM Laporkan Menteri Investasi Bahlil ke KPK, Ini Sebabnya

Jaringan Advokasi Tambang melaporkan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

3 Anggota TNI AL di Halmahera Selatan Lakukan Penganiayaan Jurnalis, Begini Kecaman dari Dewan Pers, AJI, dan KontraS

24 hari lalu

3 Anggota TNI AL di Halmahera Selatan Lakukan Penganiayaan Jurnalis, Begini Kecaman dari Dewan Pers, AJI, dan KontraS

Penganiayaan jurnalis oleh 3 anggota TNI AL terjadi di Halmahera Selatan. Ini respons Dewan Pers, AJI, dan KontraS. Apa yang ditulis Sukadi?

Baca Selengkapnya

Dewan Pers dan Kemendikbudristek Teken Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

24 hari lalu

Dewan Pers dan Kemendikbudristek Teken Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

Dengan perjanjian kerja sama ini, semua sengketa pemberitaan pers mahasiswa akan ditangani seperti layaknya pers umum, yaitu melalui Dewan Pers.

Baca Selengkapnya

Respons Yusril Soal Anggota Timnya Minta MK Panggil Kepala BIN

25 hari lalu

Respons Yusril Soal Anggota Timnya Minta MK Panggil Kepala BIN

Yusril mengatakan, anggotanya yang meminta agar MK memanggil Kepala BIN Budi Gunawan di sidang sengketa Pilpres 2024 adalah tindakan spontan.

Baca Selengkapnya

Tempo Sebut Bahlil Sebarkan Misinformasi Putusan Dewan Pers

25 hari lalu

Tempo Sebut Bahlil Sebarkan Misinformasi Putusan Dewan Pers

Dewan Pers menilai substansi liputan Tempo tentang permainan pencabutan Izin Usaha pertambangan (IUP) tak melanggar etik.

Baca Selengkapnya