Ikut Car Free Day, Jokowi Disambut Aksi 'Save KPK'  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Minggu, 25 Januari 2015 07:48 WIB

Dengan kawalan Paspampres Presiden Jokowi bersepeda dari Istana Negara menuju ke Bundaran HI, Minggu 18 Januari 2015. Jokowi tampak berolahraga saat pelaksanaan car free day, di sekitar bundaran HI. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Puluhan aktivis dari berbagai organisasi yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Antikorupsi akan menggelar aksi solidaritas bertajuk "Selamatkan KPK" di Bundaran Hotel Indonesia, Ahad pagi, 25 Januari 2015.

Gerakan ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan car free day di Bundaran HI. "Kami akan mengajak masyarakat yang hadir di car free day untuk ikut dalam aksi," kata seorang panitia aksi, Lola, saat dihubungi Tempo, Ahad pagi. (Baca; Apa Saja Instruksi Bambang KPK di Sidang MK? Ini Kata Saksi)

Menurut Lola, aksi akan dilangsungkan mulai pukul 07.00 hingga 10.30 WIB. Aksi akan diisi dengan orasi sejumlah aktivis dan persembahan musik. Solidaritas ini digelar bersamaan dengan kegiatan Presiden Joko Widodo mengikuti car free day di Bundaran HI. (Baca: Ribut KPK Vs Polri, Jokowi Nostalgia Jadi Gubernur)

Lola mengatakan para aktivis sudah mengetahui rencana kehadiran Jokowi. Namun, mereka belum berencana menyampaikan aspirasi langsung ke Jokowi. "Belum tahu bagaimana nanti," ujar Lola. (Baca: ''Ada Pembentukan Satgas-Satgas Liar di Polri'')

Jokowi dijadwalkan melakukan sejumlah aktivitas pada Ahad, 25 Januari 2015, mulai dari mengikuti car free day di kawasan Bundaran HI, Jakarta, hingga peninjauan sejumlah lokasi. Berdasarkan agenda resmi yang dilansir Biro Pers Kepresidenan, Jokowi akan mengikuti acara car free day pada pukul 07.30 hingga 08.00 WIB. (Baca: Menteri Tedjo: KPK Didukung Rakyat Tak Jelas)

Publik menunggu sikap tegas Jokowi atas ketegangan antara Komisi Pemberantasan Korupsi dan Markas Besar Kepolisian RI menyusul penetapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto sebagai tersangka oleh Badan Reserse dan Kriminal Polri. Sejumlah kalangan menganggap ketegangan ini sebagai upaya pelemahan komisi antirasuah. (Baca: Kisruh KPK Vs Polri Bagian dari Operasi Intelijen?)

PRIHANDOKO

Topik terhangat:
Budi Gunawan | Bambang Widjojanto | Tabrakan Pondok Indah | AirAsia

Berita terpopuler lainnya:
Setelah Bambang KPK, Giliran Adnan Pandu Diincar
Sopir Tabrakan Maut Pondok Indah Diomeli Majikan
Orang Goblok pun Tahu, Ini Serangan Balik Polisi

Berita terkait

Soal Kabar Namanya Masuk Penjaringan Calon Pansel KPK, Kepala PPATK: Masa Sih?

18 menit lalu

Soal Kabar Namanya Masuk Penjaringan Calon Pansel KPK, Kepala PPATK: Masa Sih?

Kepala PPATK Ivan Yustiavandana, mengaku tidak percaya namanya diduga masuk dalam daftar calon anggota Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Jokowi di KTT World Water Forum ke-10 di Bali

29 menit lalu

Serba-serbi Jokowi di KTT World Water Forum ke-10 di Bali

Presiden Jokowi bertemu Puan dan mengenalkan Prabowo ke delegasi World Water Forum ke-10 di Bali sebagai Presiden terpilih RI.

Baca Selengkapnya

Di KTT World Water Forum, Jokowi Ingatkan Kelangkaan Air Dapat Memicu Perang

48 menit lalu

Di KTT World Water Forum, Jokowi Ingatkan Kelangkaan Air Dapat Memicu Perang

Presiden Jokowi mengatakan bahwa terlalu banyak maupun terlalu sedikit air dapat menjadi masalah bagi dunia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kenalkan Prabowo Sebagai Presiden Terpilih di KTT World Water Forum

1 jam lalu

Jokowi Kenalkan Prabowo Sebagai Presiden Terpilih di KTT World Water Forum

Kepada ribuan peserta KTT World Water Forum, Jokowi meyakinkan bahwa Prabowo akan melanjutkan komitmen Indonesia untuk berkontribusi pada manajemen air dunia.

Baca Selengkapnya

Jelang Rakernas V PDIP: Api Abadi Mrapen, Tak Undang Jokowi, dan Sikap Politik ke Depan

2 jam lalu

Jelang Rakernas V PDIP: Api Abadi Mrapen, Tak Undang Jokowi, dan Sikap Politik ke Depan

PDIP akan menggelar Rakernas pada pekan ini. Berikut sederet fakta menariknya, mulai dari api abadi Mrapen, tak undang Jokowi, dan sikap politik PDIP.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Undur Tenggat Kewajiban Sertifikasi Halal UMKM hingga 2026, Apa Sebabnya?

2 jam lalu

Pemerintah Undur Tenggat Kewajiban Sertifikasi Halal UMKM hingga 2026, Apa Sebabnya?

Pemerintah memundurkan tenggat waktu kewajiban sertifikasi halal bagi pelaku UMKM dari sebelumnya 17 Oktober 2024 menjadi 2026. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ragam Respons Balasan ke PDIP soal Tak Undang Jokowi ke Rakernas

2 jam lalu

Ragam Respons Balasan ke PDIP soal Tak Undang Jokowi ke Rakernas

PDIP tidak mengundang Jokowi ke Rakernas menuai respons dari sejumlah kalangan. Ada respons menohok dan ada pula yang santai.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner World Water Forum

2 jam lalu

Kala Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner World Water Forum

Pertemuan Jokowi dan Puan terjadi di tengah renggangnya hubungan PDIP dan Presiden imbas Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Dihadiri Elon Musk, Jokowi akan Buka KTT World Water Forum Senin Pagi Ini

3 jam lalu

Dihadiri Elon Musk, Jokowi akan Buka KTT World Water Forum Senin Pagi Ini

Presiden Jokowi akan membuka KTT World Water Forum Ke-10 bertempat di Bali Internasional Convention Center (BICC), Bali, Senin pagi ini,

Baca Selengkapnya

Kata Maruarar Sirait Soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas V

3 jam lalu

Kata Maruarar Sirait Soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas V

Mantan politikus PDIP Maruarar Sirait mengatakan harus menghormati keputusan PDIP yang tidak mengundang Jokowi dalam Rakernas V.

Baca Selengkapnya