Hujan Semalam, Bojonegoro Banjir

Reporter

Minggu, 28 Desember 2014 15:08 WIB

Ilustrasi banjir. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Bojonegoro -Sejumlah tempat di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur dilanda banjir akibat luapan Sungai Pacal dan Sungai Kunci, anak Sungai Bengawan Solo. Kawasan yang kebanjiran adalah Desa Sumberarum, Kunci, Growok, dan Ngumpak Dalem, Kecamatan Dander dan Desa Pacul, Kecamatan Kota Bojonegoro. Lebih dari 300 rumah terendam air setinggi 70 centimeter.

Air sungai meluap lantaran hujan yang turun sejak Sabtu sore, 27 Desember 2014, hingga malam. “Air datang pada Ahad pagi,” kata Fatimah,46 tahun, penduduk Pacul Permai kepada Tempo, Ahad, 28 Desember 2014. Di Desa Pacul, banjir menyerang 110 rumah dengan ketinggian 50 centimeter. Perumahan Pacul Permai hingga jalan lintas desa pun tergenang. Banjir berasal dari Sungai Kunci dan Sungai Pacal.(Baca: Banjir Rendam 500 Rumah di Jember)

Di Desa Ngumpak Dalem, banjir setinggi 40 centimeter sepanjang 200 meter menggenangi jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Bojonegoro-Nganjuk selama lima jam.(Lihat: Curah Hujan Tinggi, Jakarta Dilanda Banjir)

Banjir di Desa Sumberarum dan Desa Dander, terjadi pada Ahad dini hari sekitar 3 jam. Air dan lumpur yang melewati jalan dan sebagian rumah penduduk membuat jalan desa dipenuhi lumpur. Pengendara kendaraan bermotor, takut melaluinya. “Kini sudah surut,” ujar Yono, warga Desa Sumberarum.

Sedangkan banjir bandang di Kecamatan Malo, Bojonegoro bagian barat, terjadi pada Sabtu malam, 27 Desember 2014. Banjir itu akibat Sungai Kampak, anak Sungai Bengawan Solo meluap. “Air dari Sungai Kampak, sangat deras,” ujar Yuni, warga Malo, kepada Tempo. (Baca: Sejumlah Negara ASEAN Dilanda Banjir Besar)

Satuan Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro, mendata kerusakan akibat banjir. Kepala Seksi Tanggap Darurat dan Logistik BPBD Bojonegoro Budi Mulyono mengatakan, telah mendistribusikan sekitar 5 ton beras untuk kawasan banjir. Ada pula pembagian 2500 paket berisi beras, minyak dan gula di enam desa di Kecamatan Trucuk, enam desa/kelurahan di Kecamatan Kota Bojonegoro, serta di dua desa di Kecamatan Dander. “Bantuan logistik sudah di lokasi pengungsian.” Budi mengatakan bantuan akan cepat dikirimkan jika masyarakat dan Pemerintah Desa/Kelurahan aktif berkomunikasi dengan pihak BPBD Bojonegoro.

SUJATMIKO

Terpopuler


Berita terkait

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

13 jam lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

1 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

1 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

7 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

7 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

8 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

8 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

9 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

9 hari lalu

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

Sebelumnya banjir merendam lima daerah di Kabupaten Musi Rawas Utara sejak 16 April lalu.

Baca Selengkapnya