Arif Mudatsir, Penantang Suryadharma Ali di PPP  

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Senin, 10 November 2014 13:46 WIB

Suasana muktamar VII Partai Persatuan Pembangunan di Sabuga, Bandung. TEMPO/Jacky Rachmansyah

TEMPO.CO, Semarang - Pengurus Partai Persatuan Pembangunan Jawa Tengah mengalami duka menyusul meninggalnya Ketua PPP Jawa Tengah Arief Mudatsir Mandan. Bekas anggota DPR ini meninggal pada Senin Subuh, 10 November 2014, sekitar pukul 05.45 WIB akibat penyakit jantung. (Baca: Politikus PPP Arif Mudatsir Wafat karena Sakit Jantung)

Pengurus PPP Jawa Tengah, M. Ngainirrichadl, menyatakan Arief meninggal saat masih menjalani perawatan di Rumah Sakit OMNI Tangerang. "Pada Jumat lalu dibawa ke rumah sakit karena merasa kurang enak badan. Tapi dua hari di rumah sakit malah dipanggil Allah untuk selama-lamanya," kata anggota Fraksi PPP DPRD Jawa Tengah tersebut kepada Tempo, Senin, 10 November 2014.

Ngainirrichadl menyatakan satu bulanan lalu pria kelahiran Jepara, 11 November 1956 tersebut sudah menjalani operasi pemasangan ring jantung. Rencananya, Arief akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir, Jakarta Pusat.

Menurut Ngainirrichadl, PPP Jawa Tengah menyampaikan duka yang sedalam-dalamnya. Arief menjabat sebagai Ketua PPP Jawa Tengah untuk periode 2011-2016.

"Arief adalah sosok pemimpin yang bijak, mengerti organisasi sehingga seluruh kebijakan partai diputuskan untuk kepentingan bersama," kata Ngainirrichadl sambil meneteskan air mata. Karena Arief termasuk tokoh senior PPP maka dia juga bisa mengayomi para pengurus PPP, baik di level nasional, Jawa Tengah, maupun pengurus cabang.

Sebelum menjadi Ketua PPP Jawa Tengah, Arief adalah pengurus DPP PPP dengan jabatan salah satu ketua. Sempat maju dalam bursa Ketua Umum PPP tapi dalam muktamar masih kalah dengan Suryadharma Ali. Selain aktif di PPP, Arief juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA-PMII). Arief dikenal sebagai kader Nahdlatul Ulama.

Arief Mudatsir Mandan juga lulusan S3 di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia dengan disertasi "Ideologi Politik Bagi Kaum Santri : Makna Azas Islam Bagi Kiprah Politik Partai Persatuan Pembangunan."

ROFIUDDIN

Berita terpopuler lainnya:
Di Beijing, Jokowi Sentil Kualitas Produk Cina
Ini Kata PDIP Pasca-Kesepakatan Dua Koalisi
Persib Juara, Ridwan Kamil Akhirnya Gunduli Rambut
Buat Onar di Jalan Tol Simatupang, 6 Suporter Bola Diperiksa

Berita terkait

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

6 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

39 hari lalu

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

PPP resmi mendaftarkan PHPU ke MK. Berikut pernyataan Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan keyakinan Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

42 hari lalu

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

Partai Persatuan Pembangunan menyatakan masih fokus untuk mencermati perolehan suara yang ditengarai terdapat selisih hasil.

Baca Selengkapnya

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

42 hari lalu

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

Partai Persatuan Pembangunan tidak lolos syarat ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Mengapa bisa terjadi?

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

42 hari lalu

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

Ketua Fraksi PPP Amir Uksara mengatakan belum ada pergerakan untuk menggulirkan hak angket di DPR.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

59 hari lalu

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

59 hari lalu

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

59 hari lalu

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

22 Januari 2024

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

Ignas Kleden dikenal sebagai sosok sastrawan, sosiolog, dan kritikus sastra asal lores Timur.

Baca Selengkapnya

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

30 Desember 2023

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi atau Awiek menegaskan bahwa partainya solid.

Baca Selengkapnya