Di Kendari, Jokowi Pesan Tahu-Tempe dan Bakso  

Reporter

Kamis, 6 November 2014 11:43 WIB

Presiden Jokowi meninjau pembangunan waduk serba guna (Bendungan Boyya) di Desa Bitao Riawa, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Rabu 5 November 2014. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Widodo dijadwalkan berkunjung ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis, 6 November 2014. Dalam lawatan pertamanya ke Kendari, Jokowi memesan menu makanan tempe, tahu, dan bakso. (Agenda 5 Jam Jokowi di Kendari)

Merry Christine, juru bicara Hotel Grand Clarion Kendari, tempat rombongan Jokowi akan bersantap, mengatakan makanan yang dipesan Jokowi tergolong sederhana. Menu yang disiapkan adalah tahu dan tempe yang digoreng polos tanpa bumbu, paket bakso, serta teh dan air putih. "Tidak ada yang mewah, sederhana sekali," ujar Mery kepada Tempo. (Di Makassar, Jokowi Pesan Gulai Kakap Merah)

Namun, kata Mery, meski menu yang dipesan Presiden cukup sederhana, petugas protokoler meminta pihaknya juga menyiapkan beberapa makanan tradisional Sulawesi Tenggara. Makanan itu antara lain kasuami dan kabuto. Keduanya adalah makanan khas Kesultanan Buton yang terbuat dari olahan ubi kayu. Ada juga beras merah serta cucur. "Sekiranya Presiden bisa merasakan makanan khas Sulawesi Tenggara. Mudah-mudahan suguhan kami cocok dengan seleranya," kata Mery. (Kisah Jokowi dan Gulai Kepala Kakap)

Presiden Jokowi bersama sejumlah menteri Kabinet Kerja dijadwalkan berkunjung ke Kendari setelah melawat ke Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Jokowi dijadwalkan berada di Kendari selama lima jam untuk membuka Musyawarah Nasional Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada dan mengunjungi Pelabuhan Perikanan Samudera. (Berita lain: Gaya Putri Jokowi Kahiyang Ayu Belanja di Makassar)

ROSNIAWANTY FIKRI

Berita Terpopuler
Hina Al-Quran, Sepasang Umat Kristen Dibakar
Fahri Hamzah: Kartu Pintar dan Sehat Jokowi Ilegal
Kisah Jokowi dan Gulai Kepala Kakap









Berita terkait

Kata Gerindra soal Jokowi Bisa Jadi Penasihat Prabowo via Dewan Pertimbangan Agung

14 jam lalu

Kata Gerindra soal Jokowi Bisa Jadi Penasihat Prabowo via Dewan Pertimbangan Agung

Wacana Jokowi menjadi penasihat Prabowo sudah beberapa kali mencuat. DPA bisa jadi bentuk formal presidential club yang ingin diinisiasi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

15 jam lalu

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

Pakar memperkirakan Prabowo akan berhati-hati dalam memilih menteri agar tidak ada kesalahan saat bertugas nanti.

Baca Selengkapnya

Bertolak ke Sultra, Jokowi Bakal Resmikan Jalan hingga Bendungan

16 jam lalu

Bertolak ke Sultra, Jokowi Bakal Resmikan Jalan hingga Bendungan

Jokowi dan rombongan direncanakan mendarat di Pangkalan TNI Haluoleo, Kabupaten Konawe Selatan pada Ahad sore.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

18 jam lalu

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

Di Bundaran HI, Jokowi berhenti sejenak untuk beristirahat dan berinteraksi dengan masyarakat lainnya

Baca Selengkapnya

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

22 jam lalu

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

Presiden Jokowi sebut pemilihan menteri merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden terpilih. Apakah pengertiannya?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

1 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

Terpopuler: Pemerintah Jokowi dinilai lemah terhadap Freeport, keluarga Prabowo Subianto bangun pabrik timah di Batam.

Baca Selengkapnya

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

1 hari lalu

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

Jokowi mulai menyusun panitia seleksi atau pansel KPK untuk menyaring pimpinan periode berikutnya

Baca Selengkapnya

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

1 hari lalu

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Pengamat energi UGM sebut pemerintah tegas terhadap larangan ekspor mineral mentah lain tapi lembek terhadap Freeport.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

1 hari lalu

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

Prabowo menyebut Jokowi telah memberikan arahan kepada semua menterinya untuk memberikan data ke dirinya. Apa kata pakar?

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

1 hari lalu

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan, Bung Karno milik seluruh rakyat Indonesia. Apa kata para politikus PDIP?

Baca Selengkapnya