Aktivis Banyuwangi Ingatkan Bahaya Tambang Emas

Reporter

Jumat, 4 Juli 2014 20:43 WIB

Tempo/Firman Hidayat

TEMPO.CO, Banyuwangi --Banyuwangi's Forum For Environmental Learning (BaFFEL), sebuah organisasi penyelamatan lingkungan di Banyuwangi, menilai pertambahan saham PT Merdeka Serasi Jaya untuk Pemerintah Banyuwangi, Jawa Timur, tidak sebanding dengan kerusakan yang ditimbulkan oleh pertambangan emas.

Juru Bicara BaFFEL Rosdi Bahtiar Martadi mengatakan dengan menerima saham perusahaan pertambangan emas itu menunjukkan Bupati Banyuwangi hanya mengedepankan aspek ekonomi. Sementara dampak bagi lingkungan, keselamatan warga, dan kebencanaan terabaikan. "Pertambangan emas tersebut berada di wilayah padat huni, jadi risikonya besar, baik secara materi juga kesehatan," kata Rosdi dalam siaran persnya, Jumat, 4 Juli 2014.

Rosdi mengambil contoh pertambangan emas Giant Mine di Kanada yang telah beroperasi selama 54 tahun sejak 1948 hingga 2004. Penambangan emas itu telah mengakibatkan kerugiaan besar pada Pemerintah Kanada. Sejak 1999, kata dia, Pemerintah Kanada telah menghabiskan sekitar Rp 1,44 triliun untuk merawat kawasan bekas tambang.

Saat ini, Kanada butuh sedikitnya Rp 8,55 triliun untuk membekukan limbah arsenik triosida agar tak mencemari kawasan lebih luas. "Ini belum termasuk biaya lainnya yang harus ditanggung Pemerintah Kanada sebanyak Rp 18 miliar setiap tahunnya," kata Rosdi.

Sebelumnya, Pemerintah Banyuwangi mendapatkan tambahan saham PT Merdeka Serasi Jaya senilai Rp 12,9 miliar. Pada September 2013, PT Merdeka telah menghibahkan 10 persen saham senilai Rp 10 miliar. Dengan demikian, total hibah yang diterima Kabupaten Banyuwangi dari perusahaan itu mencapai Rp 22,9 miliar.

PT Merdeka Serasi Jaya memiliki 100 persen saham PT Bumi Suksesindo. PT Bumi adalah pemegang kuasa eksplorasi pertambangan emas di Gunung Tumpang Pitu, Desa Sumberagung, Banyuwangi. (Baca: Banyuwangi Dapat Tambahan Saham Tambang Emas)


Penambahan saham Rp 12,9 miliar ini telah resmi disetujui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah setempat pada Senin kemarin, 30 Juni. Keputusan diambil dalam sidang paripurna perubahan kelima Peraturan Daerah Nomor 13 Tahun 2007 tentang Penyertaan Modal.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan hibah saham akan bertambah besar saat PT Bumi mengeksploitasi Gunung Tumpang Pitu pada 2016. "Sebab saat eksploitasi, perusahaan akan terus menambah sahamnya," kata dia.

Menurut Azwar, pihaknya tidak mencairkan saham itu dalam bentuk uang tunai saat ini, melainkan menunggu hingga saham melantai di bursa. Sehingga, nilai saham nantinya akan lebih tinggi.

Sejak 2011, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi memang getol meminta jatah saham kepada calon operator tambang emas di Gunung Tumpang Pitu. Sebelum dikelola Bumi Suksesindo, kuasa eksplorasi berada di tangan PT Indo Multi Niaga sejak 2006 hingga 2012.

PT Bumi Suksesindo akan meningkatkan tahap operasi dari eksplorasi ke eksploitasi di Gunung Tumpang Pitu pada 2016. Hasil eksplorasi PT BSI menyebutkan 1 ton batuan di gunung mengandung 0,9 gram emas. PT BSI akan memproduksi 3 juta ton batuan per tahun atau 24 juta ton batuan dalam jangka delapan tahun. (Baca: Di Puncak Semeru, Aktivis Demo Tolak Tambang Emas)




IKA NINGTYAS



Terpopuler


Advertising
Advertising

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa Itu AMDAL, Tujuan, dan Manfaatnya

17 September 2023

Mengenal Apa Itu AMDAL, Tujuan, dan Manfaatnya

AMDAL adalah sebuah kajian tentang dampak lingkungan yang muncul karena aktivitas bisnis. Berikut ini tujuan AMDAL dan manfaatnya.

Baca Selengkapnya

Tambah Direksi Baru, PT Merdeka Battery Materials: Untuk Memperkuat Struktur Manajemen

30 Juni 2023

Tambah Direksi Baru, PT Merdeka Battery Materials: Untuk Memperkuat Struktur Manajemen

PT Merdeka Battery Materials, Tbk atau MBMA sepakat menambah direksi dan mengangkat Andre Phillip Starkey sebagai direktur.

Baca Selengkapnya

Skandal Korupsi, Venezuela Tangkap 9 Pejabat Perusahaan Tambang Negara

3 April 2023

Skandal Korupsi, Venezuela Tangkap 9 Pejabat Perusahaan Tambang Negara

Pihak berwenang Venezuela telah menahan sembilan pejabat dari konglomerat logam milik negara Corporacion Venezolana de Guayana (CVG) dalam penyelidikan korupsi.

Baca Selengkapnya

53 Persen dari Produk Domestik Regional Bruto Kaltim Berasal dari Sektor Pertambangan

13 Februari 2023

53 Persen dari Produk Domestik Regional Bruto Kaltim Berasal dari Sektor Pertambangan

Pertambangan dan penggalian memberikan sumbangan terbesar terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) 2022.

Baca Selengkapnya

Tambang Batu Hijau Bangun Smelter AMIN, Penyumbang Investasi Terbesar NTB

1 Februari 2023

Tambang Batu Hijau Bangun Smelter AMIN, Penyumbang Investasi Terbesar NTB

Proyek pembangunan smelter AMMAN yang dilakukan oleh PT Amman Mineral Industri (AMIN) menjadi penyumbang realisasi investasi terbesar di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada periode 2022.

Baca Selengkapnya

5 Peserta Aksi Mogok Makan di Kantor Komnas HAM Dilarikan ke Rumah Sakit

18 Desember 2022

5 Peserta Aksi Mogok Makan di Kantor Komnas HAM Dilarikan ke Rumah Sakit

Mereka menuntut Komnas HAM untuk memeriksa dugaan pelanggaran HAM yang dilakukan PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT) kepada korban.

Baca Selengkapnya

Proteksi Bahan Baku Mobil Listrik, Kanada Usir Perusahaan Tambang Lithium Cina

7 November 2022

Proteksi Bahan Baku Mobil Listrik, Kanada Usir Perusahaan Tambang Lithium Cina

Ketegangan antara Barat dan Cina meningkat atas kendali sumber lithium, logam tanah jarang, kadmium, dan mineral lain.

Baca Selengkapnya

Usut Pelanggaran Perusahaan Tambang Emas dan Tembaga di Sumbawa, ESDM Bakal Terjunkan Tim

30 Oktober 2022

Usut Pelanggaran Perusahaan Tambang Emas dan Tembaga di Sumbawa, ESDM Bakal Terjunkan Tim

Perusahaan yang mengoperasikan 25 ribu hektare tambang emas dan tembaga di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, diduga melakukan sejumlah pelanggaran.

Baca Selengkapnya

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya