Diduga Mencurigakan, Ini Isi 14 Rekening Anggito  

Reporter

Senin, 2 Juni 2014 09:06 WIB

Anggito Abimanyu. ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Jakarta - Pusat Pelaporan dan Analisis Transkasi Keuangan menilai rekening mantan Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Anggito Abimanyu mencurigakan. Menurut Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan Muhammad Yusuf, saat diwawancarai Tempo pada akhir pekan lalu, pihaknya sudah mengirimkan laporan hasil analisis (LHA) pejabat-pejabat Kementerian Agama, termasuk Anggito, ke Komisi Pemberantasan Korupsi.

Menurut penelusuran Tempo, Anggito Abimanyu punya 14 rekening dan tujuh kartu kredit di delapan bank. Dana yang masuk sebagian karena posisi Anggito sebagai komisaris PT Telkom Indonesia. Dana lain berasal dari investasi, terutama di pasar modal. Dari PT Telkom, Anggito menerima total Rp 9 miliar selama 2004-2008.

Hasil penelisikan Tempo juga menyebutkan bahwa per Februari 2014, total asset liquid keluarga Anggito Abimanyu mencapai Rp 12,3 miliar dan US$ 79 ribu. Mutasi tertinggi terjadi pada 2008 dan 2009, masing-masing masuk lebih dari Rp 12 miliar. Tapi pada 2013 dan 2014, saat ia menjabat Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah, mutasi di rekeningnya menurun hingga Rp 7 miliar.

Yusuf tidak mau mengkonfirmasikan soal ini. Namun, menurut dia, "Jika kami kirim rekening ke penegak hukum, berarti ada yang mencurigakan (di rekening Anggito)."

Kepada Tempo, Selasa lalu, Anggito mempersilakan penegak hukum mengusut aliran rekening dana haji ke setiap pejabat Kementerian Agama, tak terkecuali dirinya. "Kalau memang benar ada pegawai yang menerima uang haram, silakan diproses," katanya.

FEBRIANA FIRDAUS | NURUL MAHMUDAH

Terpopuler


Taipan Media AS Tewas dalam Kecelakaan Pesawat
Bolivia Miliki Kereta Gantung Tertinggi di Dunia
Mantan Gerilyawan Jadi Presiden El Salvador







Advertising
Advertising

Berita terkait

Terpopuler: Bahkan Pejabat OJK pun Pernah Diteror Debt Collector Perusahaan Pinjol, Kemenkeu Sebut Kenaikan Gaji ASN dan Pensiunan Cair Maret

2 Februari 2024

Terpopuler: Bahkan Pejabat OJK pun Pernah Diteror Debt Collector Perusahaan Pinjol, Kemenkeu Sebut Kenaikan Gaji ASN dan Pensiunan Cair Maret

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi mengaku sempat terkena teror debt collector dari sebuah perusahaan pinjol.

Baca Selengkapnya

Biaya Haji Naik 3 Persen dari 2023, Ekonom: Itu Cukup Wajar

28 November 2023

Biaya Haji Naik 3 Persen dari 2023, Ekonom: Itu Cukup Wajar

Ekonom Anggito Abimanyu menanggapi kenaikan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) 2024, wajar. Mengapa?

Baca Selengkapnya

10 Nama Calon Anggota BPK Periode 2022-2027 Diumumkan, Ada Anggito Abimanyu

10 Juni 2022

10 Nama Calon Anggota BPK Periode 2022-2027 Diumumkan, Ada Anggito Abimanyu

Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat mengumumkan 10 nama calon anggota Badan Pemeriksa Keuangan atau BPK periode 2022 - 2027. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Bos Bank Muamalat Blak-blakan Soal Rencana IPO Tahun Depan

17 Maret 2022

Bos Bank Muamalat Blak-blakan Soal Rencana IPO Tahun Depan

Direktur Utama Bank Muamalat Indonesia Achmad Kusna Permana membeberkan rencana pihaknya melakukan IPO pada tahun depan. Berapa target PBV-nya?

Baca Selengkapnya

RUPSLB Bank Muamalat Setujui Perombakan Dewan Komisaris

1 Maret 2022

RUPSLB Bank Muamalat Setujui Perombakan Dewan Komisaris

Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa atau RUPSLB menyetujui perubahan susunan pengurus Perseroan dengan suara bulat.

Baca Selengkapnya

Anies Umumkan Bank DKI Pimpin Sindikasi Kredit Rp 4 Triliun ke UMKM

2 Desember 2021

Anies Umumkan Bank DKI Pimpin Sindikasi Kredit Rp 4 Triliun ke UMKM

Anies Baswedan umumkan Bank DKI sebagai koordinasi sindikasi kredit dan pembiayaan kepada 2 juta UMKN.

Baca Selengkapnya

ISEI Gelar Kongres ke-21 pada 1 September 2021, Ini Tiga Bahasan Utamanya

27 Agustus 2021

ISEI Gelar Kongres ke-21 pada 1 September 2021, Ini Tiga Bahasan Utamanya

ISEI akan menggelar kongres ke-21 dan seminar pada 31 Agustus hingga 1 September 2021 mendatang. Apa saja yang akan dibahas?

Baca Selengkapnya

BPKH Sebut Calon Jemaah Bisa Tarik Dana Haji, Tapi Bakal Kehilangan Antrean

8 Juni 2021

BPKH Sebut Calon Jemaah Bisa Tarik Dana Haji, Tapi Bakal Kehilangan Antrean

BPKH memastikan dana haji dikelola dengan aman. Dana tersebut ditempatkan di bank syariah.

Baca Selengkapnya

Ramai Isu Seputar Dana Haji, Ini Penjelasan Lengkap Kepala BPKH Anggito Abimanyu

7 Juni 2021

Ramai Isu Seputar Dana Haji, Ini Penjelasan Lengkap Kepala BPKH Anggito Abimanyu

Kepala BPKH Anggito Abimanyu blak-blakan menjawab 9 pertanyaan umum dari publik seputar nasib dana haji.

Baca Selengkapnya

Indonesia Tidak Ikut Haji 2021, BPKH Pastikan Dana Jemaah Aman

3 Juni 2021

Indonesia Tidak Ikut Haji 2021, BPKH Pastikan Dana Jemaah Aman

Dana jemaah haji 2021 yang batal berangkat diinvestasikan dan ditempatkan pada bank-bank syariah dan dikelola dengan prinsip syariah yang aman.

Baca Selengkapnya