PPP DIY Minta Hamzah Hadir Dalam Silatnas

Reporter

Editor

Kamis, 24 Februari 2005 23:05 WIB

TEMPO Interaktif, Yogyakarta: Dewan Pimpinan Wiliayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DI Yogyakarta meminta agar Ketua Umum PPP Hamzah Haz datang dalam acara Silahturahmi Nasional 25-27 Februari. Jika Hamzah Haz tidak datang, sebenarnya kerugian bagi Hamzah Haz sendiri. Sebab dalam acara silahturahmi nasional itu, akan banyak dibahas koreksi dan kritik bagi kepengurusan DPP yang ada sekarang. "Kalau mereka tidak alergi kritik, sebaiknya Hamzah Haz dan jajaran pengurus DPP lainnya datang dalam Silahturahmi Nasional itu. Sebab dalam acara nanti akan dikupas persoalan yang ada pada kepengurusan sekarang. Intinya, dalam Silahturahmi Nasional nanti bertujuan memperbaiki PPP dari dalam. Sehingga kalau Hamzah Haz tidak datang, justru dia yang akan rugi," kata Ketua DPW PPP DIY, Umar Sanusi kepada Tempo, Kamis (24/2).Menurut Umar, DPW PPP DIY menyatakan tidak akan setuju jika Silatnas merekomendasikan digelarnya Muktamar Luar Biasa (MLB). DIY sendiri, kata dia, sangat mendukung bahkan akan mengajukan usulan agar muktamar yang mestinya digelar pada 2007, untuk dipercepat."Jadi Hamzah Haz dan pengurus DPP lainnya tidak perlu khawatir akan ada rekomendasi MLB sebab kami juga menolak MLB. Sebab untuk MLB, harus ada alasan yang jelas. Selain itu, MLB akan menjadi instan karena tidak menyerap aspirasi dari bawah seperti lewat Muscab dan Muswil (musyawarah cabang dan musyawarah wilayah). Yang kami inginkan adalah muktamar dipercepat dengan ketentuan harus ada Muscab dan Muswil terlebih dahulu," kata Umar.Tentang muktamar dipercepat, kata Umar, sudah menjadi aspirasi hampir semua warga PPP di daerah. Alasannya, kata dia, jika digelar mendekati pelaksanaan pemilu 2009, maka persiapan PPP untuk pemilu semakin mepet. Kedua, kata dia, kepemimpinan Hamzah Haz patut dipertanyakan merujuk pada perolehan pemilu 2004 lalu.Untuk delegasi DPW PPP DIY yang menghadiri Silatnas, kata Umar, baik DPW maupun DPC sudah membentuk tim. Para delegasi, kata Umar, juga sudah dibekali karena sebelumnya sudah diselenggarakan pertemuan. "Delegasi itu yang akan memperjuangkan aspirasi DIY termasuk aspirasi dipercepatnya muktamar," kata Umar.Sementara itu Ketua DPC PPP Kota Yogyakarta, AM Fahrudin mengatakan, Siltnas adalah media bagi para kader PPP untuk melakukan koreksi demi perbaikan PPP ke depan. Menurutnya, Silatnas seharusnya menghasilkan rekomendasi agar muktamar PPP dipercepat."Muktamar harus dipercepat. Jika digelar tahun 2007, persiapan menghadapi pemilu jelas sangat mepet. Padahal dengan persiapan yang panjang saja, suara PPP kemarin anjlok. Model kepemimpinan Pak Hamzah Haz, kami sudah tahu kualitasnya. Suara PPP kemarin anjlok yang jauh dari perkiraan kami. Jalan satu-satunya adalah muktamar dipercepat," tegasnya.Syaiful Amin-Tempo

Berita terkait

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

34 hari lalu

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

PPP resmi mendaftarkan PHPU ke MK. Berikut pernyataan Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan keyakinan Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

37 hari lalu

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

Partai Persatuan Pembangunan menyatakan masih fokus untuk mencermati perolehan suara yang ditengarai terdapat selisih hasil.

Baca Selengkapnya

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

37 hari lalu

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

Partai Persatuan Pembangunan tidak lolos syarat ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Mengapa bisa terjadi?

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

37 hari lalu

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

Ketua Fraksi PPP Amir Uksara mengatakan belum ada pergerakan untuk menggulirkan hak angket di DPR.

Baca Selengkapnya

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

30 Desember 2023

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi atau Awiek menegaskan bahwa partainya solid.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Sebut Kesamaan Visi dengan Ganjar Pranowo: Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

23 Juli 2023

Sandiaga Uno Sebut Kesamaan Visi dengan Ganjar Pranowo: Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Sandiaga Uno mengatakan memiliki visi yang sama dengan Ganjar Pranowo yaitu menciptakan 4,4 juta lapangan kerja baru.

Baca Selengkapnya

Profil Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono dan Kontroversinya

6 Juni 2023

Profil Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono dan Kontroversinya

Muhammad Mardiono ditunjuk sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan atau PPP. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Pemilu 2024: Inilah Profil Partai Persatuan Pembangunan

4 Juni 2023

Pemilu 2024: Inilah Profil Partai Persatuan Pembangunan

Partai Persatuan Pembangunan atau PPP menjadi salah satu peserta pemilu 2024 dengan Nomor Urut 17. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Bacaleg PPP Depok Teken Pakta Integritas, Beri Kompensasi ke Caleg Gagal Rp 20 Ribu Per Suara

7 Mei 2023

Bacaleg PPP Depok Teken Pakta Integritas, Beri Kompensasi ke Caleg Gagal Rp 20 Ribu Per Suara

Jelang mendaftarkan Bacaleg ke KPU Kota Depok, DPC PPP Kota Depok meminta bacaleg untuk menandatangani pakta integritas.

Baca Selengkapnya

PPP Dukung Ganjar Pranowo, Pengamat: Calon Presiden Golkar Bisa Berubah

27 April 2023

PPP Dukung Ganjar Pranowo, Pengamat: Calon Presiden Golkar Bisa Berubah

PPP resmi mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Diprediksi akan berpengaruh pada calon presiden dari Golkar.

Baca Selengkapnya