Banjir Hambat Pelayat Kiai Sahal Mahfudz  

Reporter

Jumat, 24 Januari 2014 09:44 WIB

Sahal Mahfudz. TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Semarang - Bencana banjir di beberapa wilayah di Pati, Kudus, Grobogan, dan Demak mengakibatkan warga Semarang mengalami kesulitan untuk melayat Ketua Umum Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kiai Haji Ahmad Sahal Mahfudz.

Tak hanya warga biasa, para wartawan dari Semarang yang hendak meliput ke Pati juga terhambat banjir. Wartawan Jakarta Post Herdjoko mengatakan sudah berangkat dari rumahnya untuk meliput di kediaman almarhum Sahal Mahfudz di Kajen, Kabupaten Pati. “Tapi mau keluar dari Demak dan masuk ke Kudus sudah tak bisa karena jalan raya tidak bisa dilalui karena banjir,” kata Herdjoko kepada Tempo, Jumat, 24 Januari 2014.

Herdjoko mengatakan akan ke Pati melewati Grobogan. Namun, dia mendapatkan informasi bahwa jalur tersebut juga terjadi banjir. “Daripada muter-muter, belum tentu bisa sampai ke pemakaman,” ujarnya.

Sorang warga Semarang, Heri Santoso, juga tidak bisa melayat. Heri sudah sampai di dekat Terminal Kudus, tapi perjalanannya terhambat. “Jalan tidak bisa dilalui,” ucapnya.

Heri berusaha ke Pati melalui jalur Jepara. Tapi ternyata di Welahan, Jepara, juga masih banjir. “Banjir setinggi kaca spion mobil Toyota Avanza,” tuturnya.

Kiai Sahal Mahfudz meninggal dunia Jumat dinihari, 24 Januari 2014, pukul 01.05 WIB di kediamannya, Komplek Pesantren Maslakhul Huda, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah. Almarhum akan dimakamkan hari ini pukul 09.00 WIB di kompleks pemakaman Mutamakin yang letaknya tidak jauh dari komplek Pondok Pesantren Maslakhul Huda.






ROFIUDDIN







Advertising
Advertising





Berita lain:
Apa Kata Megawati Soal Hubungannya dengan SBY?
Benarkah Tenda SBY di Sinabung Rp 15 Miliar?
Jurus Tiga Baskom Ahok Jika Sodetan Ditolak
Ani Yudhoyono Minta Maaf Pun Tuai Komentar
SBY Percaya Klenik Diulas di Washington Post
Isyarat Tepuk Punggung Wapres Boediono ke Jokowi











Berita terkait

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

1 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

54 hari lalu

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

54 hari lalu

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

54 hari lalu

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

22 Januari 2024

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

Ignas Kleden dikenal sebagai sosok sastrawan, sosiolog, dan kritikus sastra asal lores Timur.

Baca Selengkapnya

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

28 Desember 2023

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

Dantje Nere mengatakan masyarakat adat yang juga sebagai warga jemaat GKI Filadelfia Kampung Harapan setempat sangat merasa kehilangan Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

3 Desember 2023

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

Doni Monardo menjabat sebagai Ketua Umum PPAD atau Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat untuk periode 2021-2026.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

3 Desember 2023

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

Doni Monardo jatuh sakit dan menjalani proses perawatan intensif di rumah sakit sejak 22 September 2023.

Baca Selengkapnya

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

26 Agustus 2023

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

Arist Merdeka Sirait meninggal dalam usia 63 tahun pada pukul 08.30 WIB di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

10 Juli 2023

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

Luis Suarez merupakan pesepak bola yang aktif di era 50 hingga 70-an dan pernah menyabet Ballon d'Or, pernah memperkuat Barcelona dan Inter Milan.

Baca Selengkapnya