Timnas U-19 Jalani Tes Awal

Reporter

Editor

Febriyan

Rabu, 13 November 2013 13:44 WIB

Pelatih Tim Nasional Indonesia U 19 Indra Sjafri memberikan instruksi saat memimpin pemusatan latihan di lapangan Agrokusuma Batu, Jawa Timur (9/11). TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih tim nasional usia di bawah 19 tahun (U-19), Indra Sjafri, memetakan kondisi pemain melalui serangkaian tes awal pada pekan pertama pemusatan latihan nasional (pelatnas) di Kota Batu, Jawa Timur. Rangkaian tes itu terdiri dari tes fisik, psikologis, keterampilan, serta taktik. “Perlu tes awal untuk menentukan bagaimana beban latihan yang akan kami berikan kepada pemain,” kata Indra saat dihubungi Tempo dari Jakarta, Rabu, 13 November 2013.

Kemarin, pemain timnas U-19 telah menjalani tes fisik dengan tim dari Universitas Negeri Malang. Tes yang dilakukan mencakup VO2 Max, kelincahan, dan kekuatan otot. Menurut Indra, rangkaian tes ini penting untuk mengukur kemampuan pemain sehingga dapat menerapkan program latihan yang sesuai. “Jadi kami menentukan program latihan tidak asal-asalan, tapi sesuai dengan kondisi pemain.”

Selama tiga hari ke depan, kata Indra, anak asuhnya akan terus menjalani tes. Besok, Evan Dimas dan kawan-kawan dijadwalkan mengikuti tes skill, juga psikotes pada Jumat mendatang. Hasil tes ini, kata Indra, akan digunakan sebagai pedoman untuk menentukan materi latihan selama di Batu. “Kami menentukan persentase materi latihan dari hasil tes awal ini. Kalau kondisi fisik pemain bagus, ngapain kami memberi beban latihan fisik bagus,” kata dia.

Mengenai kondisi fisik, kata Indra, rata-rata pemain berada dalam kondisi sama seperti saat mengikuti kualifikasi Piala Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) U-19 di Jakarta, beberapa waktu lalu. “Seharusnya lebih baik. Jadi kondisi fisik akan kami tingkatkan,” ujarnya.

Dalam program yang pernah dipaparkan Indra sebelumnya, timnas akan berada di Batu selama dua bulan untuk memulihkan kondisi fisik. Setelah itu, pemain akan berpindah mengikuti pelatnas di Yogyakarta sebagai tahap persiapan khusus. Dalam tahap prakompetisi, tim yang dipersiapkan untuk berlaga pada putaran final Piala AFC U-19 tahun depan ini direncanakan akan menjalani uji coba di luar negeri.

Dalam pemusatan latihan di Batu, ada 40 pemain yang terlibat. Sebagian besar merupakan pemain yang berlaga dalam Piala AFF 2013 September lalu dan kualifikasi Piala AFC U-19 Oktober lalu.

GADI MAKITAN













Berita Lainnya:
Ini Kejanggalan Tuduhan Jilbab Hitam pada Tempo
Mandiri Ungkap Kebohongan Jilbab Hitam
Kompasiana: Tulisan Jilbab Hitam Provokatif
KPK Sita Buku Yasin Anas-Athiyah, Tolak Yasin Ibas
Ucapan Talak Enji Berawal dari Sini
Jokowi: Saya Disebut Gubernur Monyet, Biarin




Advertising
Advertising




Berita terkait

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

58 menit lalu

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

Pengusaha beri Rp 23 miliar. Masing-masing pemain Timnas U-23 Indonesia akan dapat bonus berkisar Rp 605,2 juta.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

2 jam lalu

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 menuju partai final Piala Asia U-23 2024 terhenti. Skuat Merah Putih tumbang ditekel Timnas Uzbekistan U-23. Ini rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

11 jam lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

15 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

16 jam lalu

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

Shin Tae-yong (STY) tidak menyangkal fakta bahwa para pemainnya mengalami tekanan saat menelan kekalahan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Bila Nanti Kalah Lawan Irak, Timnas U-23 Indonesia Mesti Hadapi Guinea untuk Lolos ke Olimpiade Paris 2024

16 jam lalu

Bila Nanti Kalah Lawan Irak, Timnas U-23 Indonesia Mesti Hadapi Guinea untuk Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Timnas U-23 Indonesia mesti lawan Guinea untuk dapat tiket lolos ke Olimpiade Paris 2024 jika kalah di perebutan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Resmi Jadi WNI, Maarten Paes Harus Tunggu Pengadilan Arbitrase Olahraga untuk Bela Timnas Indonesia

16 jam lalu

Resmi Jadi WNI, Maarten Paes Harus Tunggu Pengadilan Arbitrase Olahraga untuk Bela Timnas Indonesia

Maarten Paes resmi menjadi warga negara Indonesia WNI. Bagaimana peluang membela Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

17 jam lalu

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

Wasit Shen Yinhao dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Uzbekistan melalui keputusan-keputusan kontroversialnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

20 jam lalu

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah kalah dari Uzbekistan pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Begini Kronologi Gol Bunuh Diri Pratama Arhan saat Timnas U-23 Indonesia Kalah Lawan Uzbekistan

21 jam lalu

Begini Kronologi Gol Bunuh Diri Pratama Arhan saat Timnas U-23 Indonesia Kalah Lawan Uzbekistan

Pratama Arhan membuat gol bunuh diri di menit ke-86 saat timnas U-23 Indonesia kalah lawan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya