Mutasi TNI Terhambat Aturan Usia

Reporter

Editor

Kamis, 21 Oktober 2004 20:03 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Panglima TNI Jenderal Endriartono Sutarto mengatakan mutasi di tubuh TNI tidak bisa dilakukan secepatnya, karena harus menyesuaikan dengan aturan baru yang ada di UU TNI. Perlu ada beberapa revisi kembali (untuk mutasi), jawab Sutarto usai menghadiri serah terima jabatan (sertijab) Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Polhumkam) di Kantor Menko Polhumkam, Kamis (21/10). Dalam UU TNI yang disahkan akhir September lalu, disebutkan prajurit melaksanakan dinas keprajuritan sampai usia paling tinggi 58 tahun bagi perwira, dan 53 tahun bagi bintara dan tamtama (Pasal 53 Bagian Keenam tentang Pengakhiran). Peraturan ini menyebabkab TNI harus merevisi kembali pelaksanaan mutasi, yang sebelumnya direncanakan berlangsung beberapa hari ini. Pada intinya sudah banyak di antara mereka yang harus pensiun, tapi karena di UU TNI ada perpanjangan usia, sehingga perlu ada beberapa revisi kembali, ujar Sutarto tanpa bersedia menyebutkan jabatan yang akan mengalami mutasi. Perubahan ini, lanjutnya, baru diketahui setelah RUU TNI diundangkan. Karena itu, jika pada saat diundangkan prajurit TNI berumur 55 tahun atau kurang, masa tugasnya akan diperpanjang satu tahun. Sedangkan prajurit yang umurnya kurang dari 54, masa tugasnya diperpanjag sampai umur 57 atau 58 tahun, sesuai UU. Jadi apa-apa yang sudah kita putuskan kemarin, karena kita beranggapan belum diundangkan tapi ternyata sudah diundangkan, harus direvisi kembali sehingga belum bisa segera dikeluarkan, jelasnya. Dia menambahkan, sampai saat ini banyak posisi yang harus dimutasi dan itu bisa dilakukan setelah revisi. Sebelumnya disebutkan, TNI akan melakukan mutasi, terutama di jajaran Panglima Kodam, terkait penunjukan Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) baru, pengganti Letjen Bibit Waluyo. Sampai kemarin (20/10), TNI masih membahas calon Pangkostrad tersebut. Sunariah Tempo

Berita terkait

Mengenal 3 Panglima TNI dari Matra Angkatan Laut, Teranyar Yudo Margono

20 Desember 2022

Mengenal 3 Panglima TNI dari Matra Angkatan Laut, Teranyar Yudo Margono

Ada tiga nama Panglima TNI yang berasal dari matra Angkatan Laut, yakni Widodo Adi Sutjipto, Agus Suhartono, dan teranyar Yudi Margono.

Baca Selengkapnya

Yudo Margono Panglima TNI ke-3 dari Matra TNI AL, Siapakah Dua Lainnya?

3 Desember 2022

Yudo Margono Panglima TNI ke-3 dari Matra TNI AL, Siapakah Dua Lainnya?

Yudo Margono menjadi Panglima TNI ketiga dari matra TNI AL. Siapakah dua laksamana lainnya?

Baca Selengkapnya

Nama Budi Gunawan Masuk Daftar Mutasi Polri, Penjelasannya...

5 Januari 2018

Nama Budi Gunawan Masuk Daftar Mutasi Polri, Penjelasannya...

Budi Gunawan pensiun dari Polri tapi tetap menjadi Kepala BIN.

Baca Selengkapnya

Cara Bebaskan ABK dari Abu Sayyaf, Ini Kata Eks Panglima TNI  

31 Maret 2016

Cara Bebaskan ABK dari Abu Sayyaf, Ini Kata Eks Panglima TNI  

Kenapa Indonesia perlu berkoordinasi dengan Filipina dulu?

Baca Selengkapnya

Pensiun, Laksamana Agus Belum Tertarik Politik

3 September 2013

Pensiun, Laksamana Agus Belum Tertarik Politik

Laksamana Agus Suhartono ingin menjadi pengamat militer setelah pensiun.

Baca Selengkapnya

Pensiun, Agus Suhartono Ingin Jadi Pengamat

29 Agustus 2013

Pensiun, Agus Suhartono Ingin Jadi Pengamat

Laksamana Agus Suhartono yang pensiun pada 25 Agustus 2013 bergurau, "Kalau boleh saya mau cari kartu pers."

Baca Selengkapnya

1400 Personil TNI Ikut Padamkan Asap Riau

27 Juni 2013

1400 Personil TNI Ikut Padamkan Asap Riau

Terdiri dari anggota Kopassus, Marinir, dan Kostrad.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Jajal Kapal Patroli Produksi Lokal

13 Juni 2013

Panglima TNI Jajal Kapal Patroli Produksi Lokal

Untuk mengamankan perairan Aceh dan Natuna, kedua kapal ini, dibekali senjata Mitraliur dengan kaliber 12,7 milimeter.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Isyaratkan Penggantinya dari AD

21 Mei 2013

Panglima TNI Isyaratkan Penggantinya dari AD

Posisi panglima TNI harus dijabat secara bergantian di antara tiga angkatan yang ada di TNI

Baca Selengkapnya

Presiden Tunjuk Letjen Moeldoko Sebagai KSAD

20 Mei 2013

Presiden Tunjuk Letjen Moeldoko Sebagai KSAD

Moeldoko baru akan pensiun pada 2015.

Baca Selengkapnya