KPK: Kiki Amalia Tak Terima Uang dari Fathanah

Reporter

Selasa, 14 Mei 2013 20:53 WIB

Kiki Amalia. ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta--Juru bicara KPK, Johan Budi, S.P., mengakatan lembaganya belum mendapatkan informasi jika artis Kiki Amalia ikut menerima aliran dana dari Ahmad Fathanah, tersangka kasus suap terkait pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian, 2013.

"Sejauh ini yang saya dapat informasinya, tidak ada nama Kiki Amalia. Sampai saat ini saya belum mendapat informasi ada aliran dana dari Ahmad Fathanah ke Kiki Amalia," kata Johan di kantornya, Selasa, 14 Mei 2013.

Sebelumnya, Ketua Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK), M Yusuf, mengungkapkan temuan lembaganya ihwal temuan transaksi mencurigakan Ahmad Fathanah kepada 20 perempuan. Aliran dana itu antara Rp 40 juta sampai Rp 1 miliar. Namun, PPATK tak menyebutkan identitas para perempuan tersebut.

Ada sejumlah nama yang belakangan terungkap dan telah diperiksa KPK. Yaitu, artis Ayu Azhari, model majalah dewasa Vitalia Shesya, Tri Kurnia Puspita dan Dewi Kirana. Mahasiswi, Maharani Suciyono juga menerima. Rani ditangkap bersamaan dengan Fathanah namun kembali dilepas.

Nama Kiki Amelia berhembus ikut menerima aliran dana dari Fathanah. Kiki Amelia membantah informasi tersebut. (Baca juga: Isu Terima Duit Fathanah, Kiki Amalia Temu Media dan Terkait Ahmad Fathanah? Ini Kata Kiki Amalia.

Kasus korupsi ini terbongkar saat KPK menangkap Ahmad Fathanah bersama duit suap sebesar Rp 1 miliar dari petinggi PT Indoguna Utama --importir daging sapi -- Arya Abdi Effendy dan Juard Effendy. Uang itu diduga untuk Luthfi Hasan Ishaq, mantan Presiden PKS. Sehari kemudian, Luthfi menyusul ditangkap. Keempatnya pun dijadikan tersangka. Terkhusus Fathanah dan Luthfi ikut disangka dengan pasal pencucian uang.

Nama lain yang tak luput terlibat dalam pidana pencucian uang seperti Presiden PKS Anis Matta, Ketua Dewan Syuro Hilmi Aminuddin dan putranya, Ridwan Hakim, ikut terkait aliran duit Fathanah dan Luthfi. Sederet nama itupun sudah diperiksa KPK. Hari ini, Hilmi juga diperiksa tetapi membantah menerima uang dari Fathanah.

Johan mengatakan lembaganya sudah berkali-kali menerima temuan transaksi mencurigakan dari PPATK. Temuan itu, kata Johan, sudah disikapi penyidik. Simak kasus suap kuota impor daging yang melibatkan petinggi KPK di sini.

RUSMAN PARAQBUEQ

Topik Terhangat
PKS Vs KPK | Edsus FANS BOLA | Perempuan dan Ahmad Fathanah | Perbudakan Buruh

Baca juga:

Tindakan PKS Dinilai Kriminalisasi KPK

Rumah Luthfi Hasan Ternyata Atas Nama Ahmad Zaky

Fathanah dan Dewi Kirana 'The Queen of Pantura'

34 Pekerja Freeport Diduga Tewas Terjebak Longsor

Berita terkait

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

5 jam lalu

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

Nurul Ghufron dinilai panik karena mempermasalahkan prosedur penanganan perkara dugaan pelanggaran etiknya dan menyeret Alexander Marwata.

Baca Selengkapnya

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

6 jam lalu

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

Menurut KPK, keluarga SYL dapat dijerat dengan hukuman TPPU pasif jika dengan sengaja turut menikmati uang hasil kejahatan.

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

12 jam lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

15 jam lalu

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

Nurul Ghufron menyebut peran pimpinan KPK lainnya dalam kasus dugaan pelanggaran kode etik yang menjerat dirinya.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

1 hari lalu

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

Wakil KPK Nurul Ghufron menilai dirinya menggugat Dewas KPK ke PTUN Jakarta bukan bentuk perlawanan, melainkan pembelaan diri.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

1 hari lalu

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan perihal laporan dugaan pelanggaran etik yang ditujukan kepadanya soal mutasi ASN di Kementan.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

1 hari lalu

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

Nurul Ghufron mengatakan tak hadir dalam sidang etik Dewas KPK karena sengaja meminta penundaan sidang.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

1 hari lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

1 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

1 hari lalu

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya