Tak Sanggup Bayar Persalinan, Bayi Ditinggal di RS  

Reporter

Rabu, 1 Mei 2013 12:22 WIB

REUTERS/Rick Wilking

TEMPO.CO, Banyuwangi - Rumah Sakit Islam Fatimah, Banyuwangi, Jawa Timur, menyerahkan bayi perempuan yang ditinggalkan orang tuanya ke Dinas Sosial setempat. "Sudah tujuh hari orang tuanya tidak datang, jadi kami serahkan ke Dinsos," kata Direktur RSI Fatimah, dr. Rusdi Dziban, Selasa pagi, 1 Mei 2013.

Bayi tersebut diterima langsung oleh Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Syaiful Alam Sudrajat, di aula rumah sakit tersebut. Namun, dalam tujuh hari ke depan, bayi belum bernama itu masih akan dirawat di RSI Fatimah.

Rusdi Dziban mengatakan, RSI Fatimah tetap merawat bayi tersebut hingga ada orang tua yang mau mengadopsi. Sebab, meski kondisinya baik, kesehatan bayi tersebut masih harus dipantau hingga usia 1 tahun. RSI Fatimah menggratiskan biaya persalinan hingga perawatan bayi. "Saat ini sudah ada 20-an orang yang mau adopsi," kata dia.

Bayi malang itu lahir 16 April 2013 lalu melalui operasi caesar. Saat dilahirkan, bayi seberat 3 kilogram itu dalam kondisi kritis. Bayi tersebut mengalami asfiksia atau kesulitan bernafas, tidak bergerak, serta tidak menangis.

Saat bayi masih dalam perawatan itu, kedua orangtuanya, Arini Mayangsari dan Aditya, ternyata kabur. Mereka kabur diduga karena biaya persalinan mencapai hingga Rp 17 juta. Padahal, menurut Rusdi, sebenarnya pihak rumah sakit belum membicarakan masalah biaya itu kepada orang tuanya.

RSI Fatimah tak mencatat alamat lengkap orangtuanya. Ibunya, Arini, hanya mengatakan berasal dari Pasuruan. Sedangkan ayahnya dari Kelurahan Karangrejo, Banyuwangi. Sehari setelah orang tuanya kabur, RSI Fatimah melapor ke Dinas Sosial dan Kepolisian.

Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Syaiful Alam Sudrajat, mengatakan pihaknya akan menyeleksi ketat calon orang tua yang akan mengadopsi. Setelah calon orang tua mengajukan permohonan resmi, Dinas Sosial akan mengecek langsung meliputi kondisi sosial, ekonomi, agama, dan keharmonisan keluarga. "Keputusan adopsi akan diperkuat melalui pengadilan," kata dia.

IKA NINGTYAS

Topik Terhangat:

Harga BBM |
Susno Duadji | Gaya Sosialita | Ustad Jefry | Caleg

Berita Terpopuler:
Pengedar Sabu itu Ternyata Perwira Berprestasi

VIDEO Susno Duadji: Saya Tak Akan Lari

Jaksa Waspadai Pengawalan Bersenjata Susno

Kolonel ASB Memakai Sabu Sejak 2004

SBY: Harga BBM Naik kalau Ada Dana Kompensasi

Berita terkait

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

1 jam lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

6 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

6 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

6 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

12 hari lalu

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

Meski dari kalangan bangsawan, keluarga Kartini ini kerap membantu masyarakat. Namun adik Kartini dipersekusi dan darak keliling kota hingga trauma.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

24 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

26 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

34 hari lalu

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

Tentara Israel masih melancarkan serangan ke sejumlah wilayah di Gaza. Korban jiwa pun terus berjatuhan.

Baca Selengkapnya

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

35 hari lalu

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

Korea Selatan menutup bangsal rumah sakit besar karena tak ada dokter.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Aspen Medical Bangun Rumah Sakit Internasional

39 hari lalu

Bamsoet Dukung Aspen Medical Bangun Rumah Sakit Internasional

Pembangun awal di Depok dan berlanjut ke Cikarang, Karawang, hingga Makassar.

Baca Selengkapnya