Besok, Anggota Dewan Ajukan Hak Interpelasi ke Pimpinan DPR

Reporter

Editor

Senin, 25 Agustus 2003 15:08 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Hak interpelasi anggota dewan akan diajukan ke pimpinan DPR, Kamis (9/1) besok. Sedianya, hak itu akan dipakai untuk menanyakan sejumlah masalah kepada pemerintah, yakni tentang kekalahan dalam kasus Sipadan Ligitan, konsep pemerintah dalam menjaga pulau di perbatasan, dan untuk mendapatkan data yang jelas mengenai pulau kecil yang tidak diurusi pemerintah. Dari semua agenda itu, Yang paling utama adalah mempertanyakan konsep pertahanan negara, kata Arif Mudatsir, angota Komisi I dari Fraksi Persatuan Pembangunan dia, kepada wartawan, di ruang kerjanya, Rabu (8/1). Ditambahkan, hingga saat ini, anggota yang telah melakukan tanda tangan pengajuan hak interpelasi ada 41 orang. Targetnya, saat diajukan kepada pimpinan dewan besok, jumlah tersebut mencapai 50 buah Mudatsir berharap, setelah diajukan ke pimpinan, pada tanggal 13 Januari mendatang bisa diagendakan dalam Badan Musyawarah sehingga dapat dibicarakan dalam Sidang Paripurna. Kita ingin, jika itu terlaksana, maka harus Presiden langsung yang menjelaskannya sehingga rakyat jadi tahu ada apa sebenarnya, paparnya. Sementara itu, pimpinan DPR menyatakan pihaknya juga akan mengadakan rapat konsulitasi dengan pemerintah. Hal itu diungkap salah satu wakil ketuanya, A.M. Fatwa. Dalam rapat ini, mereka juga akan menanyakan soal Sipadan Ligitan, perjanjian damai dengan GAM, dan soal lain, seperti divestasi Indosat, dan berbagai kenaikan harga yang terjadi. Menanggapi hal itu, Mudatsir menyatakan bahwa rapat konsultasi merupakan hak pimpinan dewan. Namun, angota juga memiliki hak interpelasi untuk menanyakan langsung persoalan Sipadan Ligitan. Kalau pemerintah tidak datang saat kita menggunakan hak interpelasi, ya, terserah. Yang penting, rakyat tahu yang terjadi, katanya. Saat mengajukan hak interpelasi, Mudatsir menyatakan ia akan bersama Effendi Choiri dari Fraksi Kebangkitan bangsa dan Djoko Susilo dari Fraksi Reformasi. Sementara, beberapa nama yang telah melakukan tanda tangan, antara lain, Djamaluddin Ahmad, Arif Mudatsir, Rusdi Hamka, Achmad muqowwam dari FPP, Haryanto Tasalam dari PDI P, Happy Bone Zulkarnaen dari FPG, Djoko Susilo dan Hidayat Nurwahid dari Fraksi Reformasi, Effendi Choirie dan Chotibul Imam Wiranu dari Fraksi Kebangkitan Bangsa, serta Ahmad Sumargono dari Fraksi PBB. (Andi Dewanto Tempo News Room)

Berita terkait

PPP Soal Rencana Prabowo Tambah Kementerian: Sebagai Usulan Sah-sah Saja

6 menit lalu

PPP Soal Rencana Prabowo Tambah Kementerian: Sebagai Usulan Sah-sah Saja

Respons PPP soal rencana Presiden terpilih Prabowo Subianto yang ingin menambah jumlah kementerian.

Baca Selengkapnya

Daftar Lengkap 14 Pemain Asing V-League Korea Selatan, Termasuk Megawati Hangestri di Red Sparks

19 menit lalu

Daftar Lengkap 14 Pemain Asing V-League Korea Selatan, Termasuk Megawati Hangestri di Red Sparks

Liga bola voli putri Korea Selatan (V-League) akan menyambut musim baru. Tim peserta mulai bersiap, termasuk mendatangkan pemain asing.

Baca Selengkapnya

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

20 menit lalu

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Pengamat energi UGM sebut pemerintah tegas terhadap larangan ekspor mineral mentah lain tapi lembek terhadap Freeport.

Baca Selengkapnya

Modus Penipuan Oknum Pegawai ke Nasabah Sering Terjadi, OJK Pernah Sarankan Bank Ambil Alih

39 menit lalu

Modus Penipuan Oknum Pegawai ke Nasabah Sering Terjadi, OJK Pernah Sarankan Bank Ambil Alih

Kasus dugaan penipuan oleh oknum pegawai BTN terhadap nasabah banyak menarik perhatian setelah korban berunjuk rasa di depan kantor bank itu.

Baca Selengkapnya

Soal Wacana Prabowo Tambah Kementerian, PKB Beri 3 Catatan

41 menit lalu

Soal Wacana Prabowo Tambah Kementerian, PKB Beri 3 Catatan

Ketua DPP PKB, Luluk Nur Hamidah, menyebut ada 3 hal yang harus diperhatikan Prabowo soal wacana penambahan jumlah kementerian dalam kabinet mendatang.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Reroll di Game Solo Leveling: Arise

41 menit lalu

Begini Cara Reroll di Game Solo Leveling: Arise

Pemain Solo Leveling: Arise mengambil peran Sung Jinwoo dan banyak pemburu lainnya, bertarung melawan makhluk-makhluk yang berkeliaran di kota.

Baca Selengkapnya

Mulai Besok, Injourney Siapkan 13 Bandara untuk Angkutan Haji 2024

41 menit lalu

Mulai Besok, Injourney Siapkan 13 Bandara untuk Angkutan Haji 2024

Pelaksanaan embarkasi Angkutan Haji 2024 di bandara InJourney Airports akan dimulai pada 12 Mei hingga 10 Juni.

Baca Selengkapnya

Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

45 menit lalu

Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan merobek salinan Piagam PBB untuk memprotes pemungutan suara yang mendukung keanggotaan penuh Palestina

Baca Selengkapnya

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

51 menit lalu

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

Pengusaha asal Malaysia bernama Kenneth Koh melaporkan kantor Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Agung

Baca Selengkapnya

Hari Lupus Sedunia: Pencegahan Lupus Diihat dari Gejalanya

53 menit lalu

Hari Lupus Sedunia: Pencegahan Lupus Diihat dari Gejalanya

Hari Lupus Sedunia, menengok kata dokter RS Pondok Indah bahwa penyakit lupus adalah penyakit kambuhan yang akan datang dan hilang saat terdiagnosis.

Baca Selengkapnya