Amien Rais Jemput TKI

Reporter

Editor

Selasa, 29 Juni 2004 17:10 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Amien Rais mengunjungi Terminal III khusus Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Bandara Soekarno Hatta, Selasa (29/6) siang. Amien menjemput dan berdialog dengan para TKI yang baru datang dari perjalanannya di Riyadh-Saudi Arabia dan Amman-Yordania. Ketika berdialog, Amien mendapatkan banyak keluhan dari para TKI mulai dari siksaan hingga pemerkosaan yang mereka terima dari majikan tempat mereka bekerja diluar negeri. Beberapa diantaranya juga mengeluhkan hukuman yang tidak berpihak pada para TKI khususnya pramuwisma, sehingga harus mendekam di penjara tapi, tanpa bukti yang cukup kuat.Mendengarkan keluhan itu, Amien berpandangan perlunya jeda waktu penempatan tenaga kerja ke luar negeri selama enam bulan. Untuk moratorium dalam satu semester ini pemerintah harus menata dengan benar sistem penempatan moratorium kontak kerja, dan penanganan secara sigap kepada para TKI yang mengalami musibah. Amien menambahkan pemerintah harus betul-betul memperhatikan kontrak bilateral antar dua negara dalam posisi sejajar, agar TKI terlindungi. Setelah sistem berjalan dengan baik, TKI bisa diberangkatkan lagi. Setelah mengunjungi TKI, perjalanan dilanjutkan mengunjungi Posyandu Kenanga yang berada di Rt. 016 Rw. 016 Pedongkelan Baru-Pasar Timbu Kapuk-Cengkareng, Jakarta Barat. Ditempat yang sesak itu beberapa kali Amien menggendong bayi sambil menunjukkan kepada juru foto. Ditempat itu Amien mengatakan, apa yang terjadi di kawasan kumuh itu sangat memprihatinkannya. "Ini negara kaya tapi rakyatnya miskin, " kata dia, mestinya pemerintah harus memperhatikan kepentingan rakyat dan menyediakan fasilitas bagi rakyat.Istiqomatul Hayati Tempo News Room

Berita terkait

Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

15 hari lalu

Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

Sebelumnya, pemerintah membatasi barang TKI atau pekerja migran Indonesia, tetapi aturan ini sudah dicabut. Begini isi aturannya.

Baca Selengkapnya

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

27 hari lalu

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

Pendiri sekaligus Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais dikabarkan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

30 hari lalu

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

Hari ini kelahirannya, Sri Sultan Hamengkubuwono X tidak hanya sebagai figur penting dalam sejarah Yogyakarta, tetapi juga sebagai tokoh nasional yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Vonis 7 Anggota Nonaktif PPLN Kuala Lumpur Lebih Rendah daripada Tuntutan Jaksa, Ini Hal-hal yang Meringankan

43 hari lalu

Vonis 7 Anggota Nonaktif PPLN Kuala Lumpur Lebih Rendah daripada Tuntutan Jaksa, Ini Hal-hal yang Meringankan

Hakim juga menjatuhkan pidana denda kepada seluruh terdakwa PPLN Kuala Lumpur itu masing-masing sebesar Rp 5 juta.

Baca Selengkapnya

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

3 Maret 2024

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

Simak peran empat tokoh Deklarasi Ciganjur Megawati, Gus Dur, Amien Rais, Sultan HB X untuk mengakhiri pemerintahan Orde Baru. Berikut 8 pemikirannya.

Baca Selengkapnya

Ricuh di Bawaslu Papua Karena Dugaan Kecurangan Suara, Wakapolres Yalimo Terkena Lemparan Batu

1 Maret 2024

Ricuh di Bawaslu Papua Karena Dugaan Kecurangan Suara, Wakapolres Yalimo Terkena Lemparan Batu

Sekelompok massa menyerang Kantor Bawaslu Papua karena mereka menduga ada kecurangan suara saat rapat pleno di Distrik Abenaho.

Baca Selengkapnya

Tim Advokasi Peduli Pemilu: Pemilu 2024 Jadi Pementasan Nepotisme di Panggung Demokrasi Indonesia

1 Maret 2024

Tim Advokasi Peduli Pemilu: Pemilu 2024 Jadi Pementasan Nepotisme di Panggung Demokrasi Indonesia

Tim Advokasi Peduli Pemilu melakukan uji materi terhadap UU Pemilu agar penguasa tidak lagi sewenang-wenang saat pemilu.

Baca Selengkapnya

Pemilu 2024 Tingkatkan Kecemasan dan Depresi, Begini Rinciannya

28 Februari 2024

Pemilu 2024 Tingkatkan Kecemasan dan Depresi, Begini Rinciannya

Penelitian menemukan Pemilu 2024 berpengaruh terhadap meningkatnya risiko gangguan kesehatan mental seperti kecemasan dan depresi pada masyarakat.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

20 Februari 2024

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

Sejumlah artis pendatang baru di politik ungguli politisi pengalaman. Ada Komeng, Verrell Bramasta dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Departemen Imigrasi Malaysia Tangkap 130 WNI Tak Berdokumen

19 Februari 2024

Departemen Imigrasi Malaysia Tangkap 130 WNI Tak Berdokumen

Kementerian Luar Negeri mengatakan KBRI belum menerima notifikasi kekonsuleran tentang penangkapan 130 WNI di Selangor, Malaysia.

Baca Selengkapnya