Di Mabes Polri, SBY Panggil Ketua KPK dan Kapolri  

Reporter

Editor

Rabu, 8 Agustus 2012 19:57 WIB

Presiden SBY, Kapolri Timur Pradopo dan Ketua KPK Abraham Samad (kiri) berbincang-bincang di sela-sela acara buka puasa bersama di Mabes Polri Jakarta, Rabu malam (8/8). Abror/Rumga Kepresidenan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada yang menarik dalam acara buka puasa bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Mabes Polri, Rabu 8 Agustus 2012 petang ini. Menjelang acara selesai, Presiden SBY tiba-tiba berdiri memanggil Kapolri Jenderal Timur Pradopo dan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad.

Semula, Presiden SBY duduk di tengah bersama Wakil Presiden Boediono, Kapolri Jenderal Timur Pradopo dan mantan Kapolri Awaluddin Djamin. Di meja terpisah, hanya berjarak satu meter, duduk antara lain Ketua KPK Abraham Samad. Di sampingnya tampak Kepala Bareskrim Mabes Polri Komisaris Jenderal Sutarman dan Jaksa Agung Basrief Arief.

Semua tamu di Mabes Polri itu, sedang sibuk rehat dan bersantap buka puasa. Acara silaturahmi antarpetinggi negara itu digelar sesudah salat Mahgrib yang berlangsung di Masjid di lingkungan Mabes Polri.

Tiba-tiba saja, di tengah acara rehat itu, Presiden SBY berdiri dan melambaikan tangan ke arah Abraham Samad. Lalu juga kepada Kapolri Jenderal Timur Pradopo. Ketiganya bergerak ke pojok ruangan, berdiri dan berbicara meriung. Presiden SBY berdiri di tengah diapit Abraham Samad dan Timur Pradopo. Pembicaraan selama 5 menit itu, terlihat serius. Presiden SBY berulang kali mengerak-gerakan tangan. Abraham dan Timur, terlihat mendengarkan.

Peristiwa ini disaksikan seluruh tamu di Ruang Utama Mabes Polri. " Kami semua melihat mereka bicara serius" kata anggota Komisi III DPR Martin Hutabarat yang hadir dalam ruangan. "Semua berharap, pertemuan Ketua KPK dan Kapolri dengan Presiden SBY menghasilkan solusi yang terbaik" kata mantan Kapolri Awaluddin Djamin.

Seperti diketahui, hubungan antara KPK dan Polri dalam sepekan terakhir memanas lagi terkait penyidikan kasus korupsi simulator SIM. Selain soal penggeledahan, hubungan kian runcing setelah Bareskrim menetapkan lima tersangka terkait kasus tersebut pada tanggal 2 Agustus 2012. Mereka adalah Brigadir Jenderal (Pol) Didik Purnomo sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) proyek itu, Ketua Pengadaan Simulator SIM yakni AKBP Teddy Rusmawan, dan Bendahara Korlantas Polri seorang Kompol berinisial LGM, Sukotjko S Bambang dan Budi Susanto.

Padahal, KPK telah menetapkan Brigjen Pol Didik Purnomo, Sukotjo, Budi Susanto, dan mantan Kepala Korlantas Irjen Djoko Susilo pada 27 Juli 2012. KPK juga telah terlebih dahulu meningkatkan status penyidikan.

WIDIARSI AGUSTINA | ARYANI KRISTANTI

Berita terkait
Buka Bersama, Sutarman dan Abraham Samad ''Mesra''
Kisruh Simulator SIM, Todung Cs Temui Pimpinan KPK
Kasus Simulator SIM, Polisi Minta Dukungan Pakar
Mengapa KPK Berhak Tangani Kasus Simulator SIM?
Kasus Simulator SIM, Ini Pendapat Para Ahli Hukum
Bertemu Sesepuh Polisi, Kapolri Rapat Lebaran?
Lima Keganjilan Langkah Polisi
Polisi Punya Yusril, KPK Dibela Gandjar
Cicak vs Buaya Bakal Terulang, Ini Kata Ketua KPK
Djoko Susilo Bisa Dijerat Pasal Pencucian Uang

Berita terkait

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Dapat Remisi Lebaran, Begini Kasus Korupsi Simulator SIM Jenderal Polisi

21 hari lalu

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Dapat Remisi Lebaran, Begini Kasus Korupsi Simulator SIM Jenderal Polisi

Mantan Kakorlantas Polri Djoko Susilo mendapat remisi lebaran di Lapas Sukamiskin. Berikut kilas balik kasus korupsi pengadaan simulator SIM Rp 196 M

Baca Selengkapnya

KPK Terima Uang Pengganti Rp 88 M dari Terpidana Kasus Simulator SIM

18 Agustus 2021

KPK Terima Uang Pengganti Rp 88 M dari Terpidana Kasus Simulator SIM

KPK telah menerima aset dan uang pengganti dari terpidana Budi Susanto dalam perkara korupsi simulator SIM.

Baca Selengkapnya

Novel Baswedan Cerita Awal Mula Mengungkap Kasus Korupsi Besar

22 Mei 2021

Novel Baswedan Cerita Awal Mula Mengungkap Kasus Korupsi Besar

Penyidik senior KPK Novel Baswedan tak setuju disebut kerap menangani kasus korupsi besar. Ia terkadang hanya menangani kasus biasa.

Baca Selengkapnya

KPK Pastikan Akan Jalani Putusan Mahkamah Agung Soal PK Djoko Susilo

9 Mei 2021

KPK Pastikan Akan Jalani Putusan Mahkamah Agung Soal PK Djoko Susilo

KPK akan meminta salinan dan menjalani putusan Mahkamah Agung soal peninjauan kembali yang diajukan terpidana kasus korupsi Djoko Susilo.

Baca Selengkapnya

Pertimbangan MA Kabulkan PK Djoko Susilo Soal Pengembalian Hasil Lelang

8 Mei 2021

Pertimbangan MA Kabulkan PK Djoko Susilo Soal Pengembalian Hasil Lelang

Jakarta - Mahkamah Agung (MA) mengabulkan sebagian permohonan Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan mantan Kakorlantas Polri Irjen Djoko Susilo. Djoko merupakan terpidana kasus korupsi proyek simulator SIM.

Baca Selengkapnya

Inilah Deretan Peninjauan Kembali Terpidana Korupsi yang Dikabulkan MA

8 Mei 2021

Inilah Deretan Peninjauan Kembali Terpidana Korupsi yang Dikabulkan MA

Tak hanya Peninjauan Kembali mantan Kakorlantas Djoko Susilo yang dikabulkan MA. Ada sejumlah terpidana korupsi lainnya yang PK-nya dikabulkan

Baca Selengkapnya

PK Djoko Susilo Dikabulkan MA, Begini Perjalanan Kasus Korupsi Simulator SIM

8 Mei 2021

PK Djoko Susilo Dikabulkan MA, Begini Perjalanan Kasus Korupsi Simulator SIM

Mahkamah Agung mengabulkan peninjauan kembali (PK) mantan Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Djoko Susilo, atas kasus korupsi simulator SIM

Baca Selengkapnya

MA Kabulkan Peninjauan Kembali Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo

8 Mei 2021

MA Kabulkan Peninjauan Kembali Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo

Pengadilan Tipikor sebelumnya menjatuhkan vonis 10 tahun penjara kepada Djoko Susilo. Hukuman diperberat menjadi 18 tahun saat ajukan banding.

Baca Selengkapnya

KPK Serahkan Aset Rampasan Kasus Simulator SIM ke TNI AD

28 Juli 2020

KPK Serahkan Aset Rampasan Kasus Simulator SIM ke TNI AD

Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan penyerahan aset kepada TNI AD adalah sebagai upaya memaksimalkan penggunaan aset negara.

Baca Selengkapnya

Keluar Lapas Sukamiskin, Napi Terekam Kamera Sambangi Pabriknya

1 Agustus 2018

Keluar Lapas Sukamiskin, Napi Terekam Kamera Sambangi Pabriknya

Napi kasus simulator SIM itu keluar beberapa hari sebelum operasi tangkap tangan KPK terhadap Kepala Lapas Sukamiskin.

Baca Selengkapnya