Kuota Haji di 13 Provinsi Telah Habis

Reporter

Editor

Selasa, 23 Maret 2004 14:11 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Jakarta - Setelah habis kuota haji di 11 provinsi, Departemen Agama kembali mengumumkan bahwa kuota haji yang habis bertambah dua provinsi lagi. Provinsi tersebut yaitu Riau dan Sulawesi Tengah demikian dikatakan Kepala Biro Humas dan Perundang-undangan Departeman Agama Arifin Nurdin di Jakarta, Selasa (23/3). Padahal untuk provinsi lainnya seperti Bengkulu dari kuota haji sebesar 700 baru terisi 30 orang. Hal yang sama juga dialami Bangka Belitung yang baru terisi lima orang sedangkan kouta hajinya 700 orang. Dirjen Penyelenggaran Haji dan Dinas Islam Departemen Agama Taufik Kamil mensinyalir adanya permainan yang dilakukan oleh bank. Permainan tersebut berupa penalangan terhadap sejumlah jemaah haji yang tidak mampu membayar setoran pertama senilai Rp 20 juta. Mereka kebanyakan hanya mampu membayar separuh atau kurang dari itu. "Orang kan mendaftar ke bank pun tidak 100 persen serius ingin melaksanakan ibadah haji. Tapi karena iming-iming bank mereka akhirnya mau," kata Taufik. Karena adanya dugaan ini, pihak Depag tidak akan merespon pembatalan bank berkaitan dengan tidak terpenuhinya setoran haji. "Jemaah haji akan rugi banknya juga akan rugi," ujarnya. Karena pihak Depag tidak akan memberikan kesempatan lagi untuk mengganti posisi calon jemaah haji yang batal dengan calon jemaah haji yang diajukan bank. Sistem waiting list di bank tidak akan berlaku.Selain itu, pihak Depag juga akan menerapkan biaya administrasi kepada calon jemaah haji yang membatalkan keberangkatannya mulai pelaksanaan haji kedepan. "Ini buat sanksi karena ia mempermainkan," ujarnya. Meski begitu Biaya Penyelenggaran Ibadah Haji (BPIH) tetap akan dikembalikan kepada pihak yang bersangkutan dengan dipotong biaya administrasi. "Disatu sisi kita buat kebijakan tapi kadang tidak ditaati juga," ungkapnya. Sehingga pihaknya akan memperketat soal mengenai pembatalan ibadah haji. Maria Ulfa - Tempo News Room

Berita terkait

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

4 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

13 hari lalu

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

Kementerian Agama sedang menyiapkan dokumen dan memproses visa jemaah haji regular Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

14 hari lalu

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

Tim ini dibentuk sebagai upaya Kemenag dalam mengoptimalkan pemanfaatan potensi besar yang terdapat dalam zakat dan wakaf.

Baca Selengkapnya

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

25 hari lalu

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 H. Ia menyinggung tentang toleransi.

Baca Selengkapnya

Simak Perbedaan Metode Hilal dan Hisab Penentu 1 Syawal Hari Idul Fitri atau Lebaran 2024

26 hari lalu

Simak Perbedaan Metode Hilal dan Hisab Penentu 1 Syawal Hari Idul Fitri atau Lebaran 2024

Menentukan 1 syawal Idul Fitri atau lebaran terdapat metode hisab dan rukyatul hilal. Apa perbedaan kedua sistem itu?

Baca Selengkapnya

Sidang Isbat Menjelang Lebaran, Diadakan pada 9 April 2024 hingga Pemantauan Hilal di 120 Lokasi

27 hari lalu

Sidang Isbat Menjelang Lebaran, Diadakan pada 9 April 2024 hingga Pemantauan Hilal di 120 Lokasi

Sidang isbat akan diawali dengan Seminar Pemaparan Posisi Hilal oleh Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama

Baca Selengkapnya

Jemaah Masjid Aolia Gunungkidul Sudah Rayakan Idul Fitri, Begini Asal Usul Jemaah Mbah Benu

28 hari lalu

Jemaah Masjid Aolia Gunungkidul Sudah Rayakan Idul Fitri, Begini Asal Usul Jemaah Mbah Benu

Jemaah Masjid Aolia di Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta telah merayakan Idul Fitri. Bagaimana asal usul jemaah asuhan Mbah Benu ini?

Baca Selengkapnya

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

31 hari lalu

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menolak permintaan Menteri Teten Masduki terkait penundaan wajib sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

Juli 2024, Kemenag Wajibkan Calon Pengantin Ikut Bimbingan Perkawinan

35 hari lalu

Juli 2024, Kemenag Wajibkan Calon Pengantin Ikut Bimbingan Perkawinan

Kemenag mewajibkan calon pengantin ikut bimbingan perkawinan. Jika tidak, pengantin tak bisa mencetak buku nikah.

Baca Selengkapnya

Kemenag Sebut Kuota Haji 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah

41 hari lalu

Kemenag Sebut Kuota Haji 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah

Kemenag sebut kuota haji 2024 terbesar sepanjang sejarah. Berapa kuotanya?

Baca Selengkapnya