Unjuk Rasa dan Isu Rusuh, Pertokoan di Medan Sepi  

Reporter

Editor

Senin, 26 Maret 2012 10:29 WIB

TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Medan - Isu unjuk rasa besar-besaran yang akan dilakukan ribuan demonstran anti-kenaikan bahan bakar minyak di Medan hari ini, Senin, 26 Maret 2012, menyebabkan sejumlah pusat perbelanjaan dan kantor pemerintah lengang. Polisi dibantu TNI-AD yang menjaga obyek vital dan kantor pemerintahan mengingatkan sejumlah warga kota kepada peristiwa unjuk rasa Mei 1998.

Pantauan Tempo, di kantor Gubernur Sumatera Utara, hampir seluruh ruangan dari lantai satu hingga lantai sepuluh (ruangan kerja gubernur) lengang. Tak terlihat kesibukan pegawai seperti biasanya di awal pekan. "Kami memang khawatir terjadi kerusuhan seperti peristiwa Mei 1998. Kami pun terpaksa masuk kerja untuk menyelesaikan tugas secepatnya agar bisa pulang," kata Kepala Sub-bagian Humas Kantor Gubernur Sumatera Utara Dian Tito kepada Tempo, Senin, 26 Maret 2012.

Polisi dibantu anggota TNI-AD dari Kodam I/Bukit Barisan terlihat berjaga mulai dari pintu masuk kantor gubenur hingga sekeliling kantor gubernur di Jalan Diponegoro. Dua mobil penghalau massa siaga di halaman utama kantor gubernur. Tak jauh dari mobil penghalau massa, pasukan Brigade Mobil dibantu Gegana siaga di sekitar pusat perbelanjaan Sogo, yang letaknya sekitar 50 meter dari kantor gubernur.

Suasana lengang juga terlihat di sekitar Lapangan Merdeka Medan sebagai titik nol Kota Medan, sekitar 1 kilometer dari kantor gubernur. Di lapangan ini, ratusan aktivis serikat buruh sudah mulai terlihat berkelompok-kelompok menunggu demonstran lain datang. "Kami akan pakai halaman kantor gubernur sebagai tempat unjuk rasa. Tuntutan kami satu, yakni pemerintah dan DPR membatalkan rencana kenaikan bahan bakar. Jika pemerintah masih ngotot menaikkan harga BBM, kami akan terus menekan pemerintah dengan berbagai cara," kata Tongam Siregar, koordinator krisis center aksi tolak kenaikan BBM di Medan itu.

Salah seorang karyawati bank di sekitar Lapangan Merdeka mengaku resah. "Seperti akan terjadi kerusuhan. Saya khawatir anak saya yang sedang sekolah. Mudah-mudahan tidak terjadi kerusuhan seperti tahun 1998, ya," kata Lusi, karyawati bank tersebut.

Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Sumatera Utara Nurdin Lubis berharap unjuk rasa berlangsung damai. Meski yang memutuskan naik tidaknya BBM adalah pemerintah pusat dan DPR, pemerintah Sumut, kata Nurdin, juga akan bersikap soal usulan kenaikan BBM. "Mudah-mudahan unjuk rasa hari ini dan seterusnya damai. Pemerintah Provinsi Sumut tentunya akan menyampaikan kondisi ini kepada pemerintah pusat," katanya.

SAHAT SIMATUPANG

Berita terkait

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

46 hari lalu

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

Pengurus YLKIAgus Suyatno menilai kebijakan pembatasan BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Bio Solar distorsi terminologi kenaikan harga.

Baca Selengkapnya

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

11 Januari 2024

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

Kuba di ambang krisis ekonomi yang parah. Harga BBN naik hingga lima kali lipat membuat warganya menjerit.

Baca Selengkapnya

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

10 Desember 2023

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

BEM UGM memasang baliho bergambar Jokowi bertuliskan Alumnus UGM Paling Memalukan. Berikut deretan kritik dari BEM se Indonesia terhadap Jokowi.

Baca Selengkapnya

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

7 September 2023

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

Ketua DPR RI Puan Maharani berulang tahun ke-50, pada 6 September kemarin. Tahun lalu, ulang tahunnya jadi masalah karena dilaporkan ke MKD.

Baca Selengkapnya

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

17 Januari 2023

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memprediksi inflasi pada paruh pertama tahun ini masih akan tinggi.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

30 Desember 2022

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

Berbagai peristiwa mewarnai perekonomian nasional tahun 2022, dari sengkarut minyak goreng, resesi global, kenaikan harga BBM hingga impor beras.

Baca Selengkapnya

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

6 Desember 2022

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

Demo sopir truk Korea Selatan telah menyebabkan hampir 100 pompa bensin di seluruh negeri mengalami kelangkaan BBM

Baca Selengkapnya

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

2 Desember 2022

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

Kenaikan harga BBM ini terjadi pada bahan bakar non-subsidi.

Baca Selengkapnya

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

1 Desember 2022

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

Sejumlah serikat buruh dan Partai Buruh dijadwalkan menggelar demonstrasi besar-besaran sebagai bentuk penolakan kenaikan UMP DKI Jakarta 2023.

Baca Selengkapnya

Survei Charta Politika, Kepuasan terhadap Jokowi 69,5 Persen

29 November 2022

Survei Charta Politika, Kepuasan terhadap Jokowi 69,5 Persen

Yunarto menyebut kepuasan terhadap Jokowi sempat ajlok ke angka 63,5 persen pada September 2022 akibat kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya