Kapolda Sulsel : Tak Ada Kasus Penculikan Anak

Reporter

Editor

Kamis, 3 Februari 2011 11:12 WIB

Kapolda Sulselbar Irjen Pol. Jhony Wainal Usman. TEMPO/Hariandi Hafid
TEMPO Interaktif, Makassar -Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat, Inspektur Jenderal Johny Wainal Usman mengatakan hasil pengecekan ke semua wilayah kota dan kabupaten di Sulawesi Selatan, faktanya tak ada warga yang kehilangan anak. "Isu penculikan anak yang meresahkan masyarakat itu tidak benar," tegasnya, dihadapan wartawan di warung kopi Dottoro di Jalan Tinumbu, siang ini.

Soal kasus pengeroyokan massa yang mengakibatkan satu korban tewas di Desa Pakkato, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, kemarin sore. Menurut Johny itu tindakan kriminal murni dan akan diproses sesuai aturan hukum yang berlaku.

Pengeroyokan dipicu merebakanya isu penculikan anak di wilayah Desa Bungaya dan Desa Manuju dalam sepekan terakhir. Padahal, belum ada laporan ke polisi seorang anak diculik. Kepala Polres Gowa Ajun Komisaris Besar Totok Lisdiarto mengatakan, korban yang dihakimi warga berjumlah dua orang. Mereka mengendarai Toyota Avanza Hijau DD-1196-AK. Kendaraan tersebut diberhentikan warga di Jalan Malino. Tepatnya di Desa Bungaya. Di situ warga berteriak ada pencuri anak. Teriakan warga itu tangannya sambil menuding ke arah pengemudi mobil tersebut.

Mendengar keributan soal pencuri anak membuat warga Desa Pakkato ikut mengejar. Mobil Avanza berhasil diberhentikan. Sopir dan penumpangnya dipaksa keluar. Seorang dihajar ramai-ramai hingga tewas dengan luka tikam di bagian perut, leher, kepala, dan muka. Korban tewas belum diketahui identitasnya. Jenazah dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara. Sedangkan korban satunya dapat diselamat dan kini diamankan polisi.

Meski fakta di lapangan tak ada penculikan anak, tetapi isu ini cukup meresahkan. "Saya sangat khawatir, pekerjaan rumah juga jadi terganggu karena anak-anak harus ditunggui saat bermain," kata Rika, ibu rumah tangga yang tinggal di Bonto Makassar.

KINK KUSUMA REIN

Berita terkait

Fakta Terkini Penanganan Kasus Penyekapan yang Melibatkan Bos D'Paragon Yogya

29 Februari 2024

Fakta Terkini Penanganan Kasus Penyekapan yang Melibatkan Bos D'Paragon Yogya

Polda DIY menyampaikan fakta terkini penanganan kasus penyekapan dan kekerasan seksual yang melibatkan bos D'Paragon Yogya.

Baca Selengkapnya

Kasus Penyekapan PRT di Jakarta Barat, Polisi Periksa 4 Saksi Termasuk Majikan

27 Februari 2024

Kasus Penyekapan PRT di Jakarta Barat, Polisi Periksa 4 Saksi Termasuk Majikan

Polisi telah memeriksa 4 saksi dalam kasus penyekapan PRT di Tanjung Duren Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya

Polda DIY Telah Serahkan Berkas Perkara Penyekapan dan Kekerasan Seksual oleh Bos D'Paragon ke Kejaksaan

23 Februari 2024

Polda DIY Telah Serahkan Berkas Perkara Penyekapan dan Kekerasan Seksual oleh Bos D'Paragon ke Kejaksaan

Dugaan penyekapan oleh Bos D'Paragon Yogya ini bermula dari kerja sama bisnis jual beli mobil dengan tersangka. Bisnis macet dan minta balik modal.

Baca Selengkapnya

Polisi akan Panggil Kembali Dokter Kecantikan yang Diduga Terlibat Kasus Penyekapan di Kandang Anjing Pekan Depan

19 Februari 2024

Polisi akan Panggil Kembali Dokter Kecantikan yang Diduga Terlibat Kasus Penyekapan di Kandang Anjing Pekan Depan

Polda Metro Jaya akan kembali memanggil WT, dokter kecantikan asal Yogyakarta, yang diduga terlibat kasus penculikan dan penyekapan di kandang anjing.

Baca Selengkapnya

Polda DIY Segera Serahkan Berkas Perkara Kasus Penyekapan hingga Kekerasan Seksual oleh Pengusaha Kos Eksklusif D'Paragon

12 Februari 2024

Polda DIY Segera Serahkan Berkas Perkara Kasus Penyekapan hingga Kekerasan Seksual oleh Pengusaha Kos Eksklusif D'Paragon

Polda DIY berencana menyerahkan berkas perkara ke jaksa penuntut umum pekan depan.

Baca Selengkapnya

Kasus Penyekapan di Kandang Anjing oleh Bos D`Paragon Yogya, Polisi Bakal Panggil Lagi Dokter Kecantikan

11 Februari 2024

Kasus Penyekapan di Kandang Anjing oleh Bos D`Paragon Yogya, Polisi Bakal Panggil Lagi Dokter Kecantikan

Kasus penyekapan dan penculikan yang dilakukan pasutri pengusaha kos eksklusif D'Paragon itu ditangani dua kepolisian daerah berbeda.

Baca Selengkapnya

Kasus Penyekapan di Kandang Anjing, Korban Ungkap Keterlibatan Dokter Kecantikan Sekaligus Bos Skincare Yogya

8 Februari 2024

Kasus Penyekapan di Kandang Anjing, Korban Ungkap Keterlibatan Dokter Kecantikan Sekaligus Bos Skincare Yogya

Korban penculikan dan penyekapan, AH, menyebut adanya keterlibatan dokter kecantikan sekaligus bos skincare terkenal di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Kasus Bos Kos Eksklusif D`Paragon Lakukan Penyekapan di Kandang Anjing, Begini Kronologi Versi Korban

8 Februari 2024

Kasus Bos Kos Eksklusif D`Paragon Lakukan Penyekapan di Kandang Anjing, Begini Kronologi Versi Korban

Korban penyekapan di kandang anjing yang dilakukan bos kos eksklusif P'Paragon mengungkap kronologi peristiwa yang dialaminya.

Baca Selengkapnya

Diduga Lakukan Penyekapan hingga Kekerasan Seksual, Pengusaha Kos Eksklusif di Yogyakarta D`Paragon Ditahan

7 Februari 2024

Diduga Lakukan Penyekapan hingga Kekerasan Seksual, Pengusaha Kos Eksklusif di Yogyakarta D`Paragon Ditahan

Dalam kasus penyekapan dan pemerasan ini, suami istri pemilik D'Paragon dan 3 karyawannya telah ditetapkan tersangka.

Baca Selengkapnya

Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

26 Januari 2024

Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

Kejati DKI menyatakan sudah menerima berkas perkara kasus dugaan seorang pria diculik, dianiaya, dan disekap di kandang anjing.

Baca Selengkapnya