Abepura Mencekam Pasca Penembakan dan Ricuh di Penjara

Reporter

Editor

Jumat, 3 Desember 2010 19:47 WIB

TEMPO Interaktif, Jayapura - Situasi di sepanjang jalan dari Kota Abepura ke Tanah Hitam, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, terlihat mencekam pasca penembakan warga sipil yang berstatus narapidana, Hiron Wetipo, dan pasca ricuh di Lembaga Permasyarakat Abepura, Jumat (3/12) malam ini.

Dari pantauan Tempo, jalan yang menghubungkan Kota Jayapura dengan Kabupaten Keerom ini terlihat sepi. Kendaraan yang lewat hanya satu-satu . Padahal jalan ini biasanya ramai dilalui warga, baik yang dari arah Kota Abepura maupun dari arah Tanah Hitam dan Kabupaten Keerom.

Sedangkan warga di sekitar perkampungan dan perbukitan di Kampung Tanah Hitam masih ketakutan dan trauma keluar rumah. “Kami memilih diam di rumah saja, takut jika ada peluru nyasar,” kata salah satu warga Kompleks BTN Puskopad Atas, Tanah Hitam, bernama Jenny, Jumat (3/12) malam.

Jenny, ibu tiga anak ini, bahkan membatalkan ibadah syukur yang malam ini akan dilaksanakan di rumahnya. “Saya lihat situasi tak memungkinkan dan banyak aparat keamanan membawa senjata. Sebab rumah kami hanya berjarak 300 meter dari rumah yang digerebek sore tadi. Akibatnya, kami sekeluarga membatalkan ibadah malam ini. Kami masih takut,” jelasnya.

Sebelumnya, Jumat pagi tadi aparat gabungan TNI dan Polri menyisir sebuah rumah yang diduga menjadi sarang anggota Tentara Pembebasan Nasional-Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) di Kampung Tanah Hitam, Abepura, Kota Jayapura, Papua.

Dari penyisiran tersebut, aparat menemukan dua kardus berukuran sedang yang berisi amunisi jenis SS1, serta dokumen-dokumen target wilayah yang akan dijadikan sasaran oleh kelompok TPN-OPM.

Saat penyisiran itu, lima warga sipil tertangkap saat hendak mengambil amunisi. Sempat terjadi aksi baku tembak antara lima warga itu dengan aparat gabungan. Satu warga diketahui bernama Hiron Wetipo tewas tertembak. Satu orang lagi ditangkap dan diamankan di Polsek Abepura dan tiga orang lainnya masih dalam pengejaran.

Tewasnya Hiron yang masih berstatus narapidana ini sempat membuat Lembaga Pemasyarakatan Abepura ricuh. Ratusan penghuninya mengamuk. Mereka merusak kaca-kaca jendela kantor Lembaga Pemasyarakatan Abepura. Sebagian penghuninya meminta klarifikasi tentang tertembaknya rekan mereka, Hiron. Tapi sampai batas waktu yang dijanjikan belum ada kejelasan, mereka akhirnya mengamuk.

Hingga sore ini, sebanyak dua peleton aparat gabungan TNI dan Polri masih berjaga-jaga di sekitar daerah Kampung Tanah Hitam dan di sekitar Lapas Abepura, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua.

CUNDING LEVI

Berita terkait

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

1 menit lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

5 menit lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

7 menit lalu

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Kejutan, Palembang Bank SumselBabel Tekuk Jakarta Bhayangkara Presisi

13 menit lalu

Hasil Proliga 2024: Kejutan, Palembang Bank SumselBabel Tekuk Jakarta Bhayangkara Presisi

Tim bola voli putra Palembang Bank SumselBabel secara mengejutkan menumbangkan finalis tahun lalu, Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

31 menit lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

38 menit lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

50 menit lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

2 jam lalu

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

Sebuah pabrik baja Cina, PT Hwa Hok Steel, terungkap memproduksi baja tulangan beton tidak sesuai SNI sehingga produk mereka dinyatakan ilegal.

Baca Selengkapnya

Gempa Bikin Warga Garut Berhamburan dan Trauma, Kaca Jendela Bergetar Kencang

3 jam lalu

Gempa Bikin Warga Garut Berhamburan dan Trauma, Kaca Jendela Bergetar Kencang

Masyarakat Kabupaten Garut, Jawa Barat, dikagetkan dengan gempa bumi yang terjadi pada Sabtu malam, 27 April 2024, sekitar pukul 23.30 WIB.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menjelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 jam lalu

5 Fakta Menjelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya