Menhan Sjafrie Ungkap Prabowo Beri Isyarat Retreat Kabinet Dilakukan Berkala

Senin, 28 Oktober 2024 12:06 WIB

Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan para jajaran anggota Kabinet Merah Putih untuk mengenakan seragam loreng dan topi Komponen Cadangan atau Komcad saat mengikuti pembekalan di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Pada hari pertama retreat, mereka mengikuti olahraga bersama hingga latihan baris-berbaris. Instagram/rizky_irmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto disebut memberi isyarat pelaksanaan retreat kabinet pemerintahannya akan dilakukan secara berkala. Hal itu diungkapkan oleh Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin.

"Bapak Presiden RI Prabowo mengisyaratkan bahwa kegiatan retreat seperti ini tidak hanya dilaksanakan untuk saat ini, namun juga dilaksanakan secara berkala," katanya dalam keterangan tertulis, Senin, 28 Oktober 2024.

Menurut dia, kegiatan pembekalan secara berkala ini sebagai check point kinerja para anggota kabinet. Selain itu, ujarnya, untuk memastikan hal-hal yang menjadi langkah strategis pemerintah bisa terlaksana.

"Termasuk Panglima TNI, Kapolri, dan Jaksa Agung," ucap Sjafrie.

Dia mengungkapkan, kegiatan retreat kabinet Prabowo ini juga dalam rangka memastikan penegakan hukum, khususnya soal antikorupsi yang berkali-kali diwanti-wanti oleh kepala negara. Dengan pembekalan ini, katanya, para anggota kabinet bisa memberikan teladan bagi lingkungan kerja di kementerian atau lembaganya masing-masing.

Advertising
Advertising

Presiden Prabowo Subianto menutup retreat Kabinet Merah Putih di Akadem Militer atau Akmil Magelang, Jawa Tengah, pada Ahad pagi, 27 Oktober 2024. Pelatihan yang digelar sejak Kamis, 25 Oktober, ditutup dengan pengarahan oleh kepala negara.

Pelatihan Kabinet Prabowo di Magelang berlangsung secara tertutup. Sepanjang Jumat, 25 Oktober 2024, Prabowo membuka pelatihan dengan memberi arahan di ruang terbuka hijau Akmil Magelang. Sejumlah topik diberikan tentang pencegahan korupsi, perencanaan pembangunan, kebijakan anggaran, dan pelaksanaan birokrasi.

Melalui keterangan tertulis tim medianya pada Jumat, Prabowo menyatakan agenda Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang tidak bersifat militeristik. Prabowo hanya ingin menggembleng seluruh jajaran menteri dan wakil menteri dengan latihan serta pengarahan.

Namun Prabowo menekankan bahwa retret di Akmil Magelang merupakan ‘The Military Way’ yang biasa dilakukan di pemerintahan. "The military way inti dari semua perusahaan adalah disiplin. Kedua, kesetiaan. Benar-benar minta saudara tidak setia kepada Prabowo. Setia kepada bangsa dan negara Indonesia,” kata Prabowo.

Daniel A. Fajri berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Berita terkait

Dekanat Cabut SK Pembekuan, BEM FISIP Unair: Tetap Akan Kritis

48 detik lalu

Dekanat Cabut SK Pembekuan, BEM FISIP Unair: Tetap Akan Kritis

BEM FISIP Unair sempat dibekukan setelah memasang karangan bunga bernada satire soal Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Setop Penggunaan Mobil Impor untuk Menteri, Akan Gunakan Maung Pindad

9 menit lalu

Prabowo Setop Penggunaan Mobil Impor untuk Menteri, Akan Gunakan Maung Pindad

Presiden Prabowo bakal memberi mengganti mobil dinas menteri sampai pejabat eselon I dengan Maung buatan PT Pindad.

Baca Selengkapnya

31 Alumni UI yang Masuk Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran

19 menit lalu

31 Alumni UI yang Masuk Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran

Sebanyak 31 alumni UI masuk ke dalam jajaran pejabat negara di Kabinet Merah Putih, yang didominasi dari FEB. Berikut ini daftarnya.

Baca Selengkapnya

Menpan RB Targetkan Penataan Organisasi Kabinet Merah Putih Selesai Akhir Bulan Depan

52 menit lalu

Menpan RB Targetkan Penataan Organisasi Kabinet Merah Putih Selesai Akhir Bulan Depan

Menpan RB Rini Widyantini menargetkan penataan organisasi Kabinet Merah Putih bisa selesai pada akhir November mendatang.

Baca Selengkapnya

Menpan RB Sebut Prabowo Minta Efisien dalam Penggunaan Anggaran

53 menit lalu

Menpan RB Sebut Prabowo Minta Efisien dalam Penggunaan Anggaran

Menpan RB Rini Widyantini mengatakan dalam Kabinet Merah Putih era Presiden Prabowo Subianto akan ada perubahan orientasi input ke outcome.

Baca Selengkapnya

Alasan Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

1 jam lalu

Alasan Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Sebuah lembaga riset dan konsultasi menyatakan, kakek Presiden Prabowo layak menjadi pahlawan nasional.

Baca Selengkapnya

Anggito Abimanyu Ungkap Ada Tim Inti yang Digembleng Prabowo Sebelum Pelantikan

1 jam lalu

Anggito Abimanyu Ungkap Ada Tim Inti yang Digembleng Prabowo Sebelum Pelantikan

Wamenkeu Anggito Abimanyu ungkap ada tim inti yang digembleng Prabowo sebelum pelantikan presiden.

Baca Selengkapnya

Profil Muliaman Hadad, Eks Bos OJK yang Ditunjuk Prabowo Jadi Kepala BP Investasi Danantara

1 jam lalu

Profil Muliaman Hadad, Eks Bos OJK yang Ditunjuk Prabowo Jadi Kepala BP Investasi Danantara

Muliaman Hadad merupakan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebelum ditunjuk Presiden Prabowo Subianto untuk mengelola investasi di luar APBN.

Baca Selengkapnya

Kisah Ayah Prabowo dalam Gerakan Melawan Orde Lama

1 jam lalu

Kisah Ayah Prabowo dalam Gerakan Melawan Orde Lama

Gerakan Pembaharuan Indonesia (GPI), sebuah gerakan bawah tanah yang dipimpin oleh Sumitro Djojohadikusumo, ayah Prabowo.

Baca Selengkapnya

Komisaris Utama Sritex Pastikan Operasional Perusahaan Tetap Normal Usai Diputus Pailit

1 jam lalu

Komisaris Utama Sritex Pastikan Operasional Perusahaan Tetap Normal Usai Diputus Pailit

Sebanyak 50.000 karyawan Sritex Grup saat ini masih memiliki semangat yang yang sama untuk menghadapi kondisi ini.

Baca Selengkapnya